Menuju konten utama

Info Rekayasa Lalu Lintas di Jogjakarta Selama Libur Nataru 2025

Informasi mengenai rekayasa lalu lintas di Jogjakarta selama libur Nataru 2025. Simak lokasi kantong parkir resmi.

Info Rekayasa Lalu Lintas di Jogjakarta Selama Libur Nataru 2025
Tugu Yogyakarta. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Info rekayasa lalu lintas di Jogjakarta selama libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru) penting untuk dicermati pengguna jalan.

Libur Nataru menjadi momen yang ditunggu banyak orang untuk berkumpul bersama keluarga atau menikmati suasana liburan. Seperti tahun-tahun sebelumnya, Kota Yogyakarta kembali menjadi salah satu destinasi utama pilihan wisatawan dari berbagai daerah saat Nataru 2025.

Dilansir dari Portal Berita Pemerintah Yogyakarta, libur Nataru 2025 diperkirakan akan membawa lonjakan besar kunjungan wisatawan ke Yogyakarta.

Menurut data Kementerian Perhubungan, sekitar 7,3 juta orang diprediksi akan memasuki Yogyakarta selama periode tersebut. Bahkan, Kementerian Pariwisata memperkirakan angka tersebut bisa mencapai delapan juta orang.

“Itu versi Kementerian Perhubungan. Versi Kementerian Pariwisata bisa menyentuh delapan juta orang (bergerak ke Yogya). Kalau yang keluar dari Yogyakarta ini lebih sedikit dari pada yang masuk. Jadi memang Yogyakarta ini sebagai destinasi,” jelas Kepala Dinas Kota Perhubungan Yogyakarta, Agus Arif Nugroho.

Momen libur akhir tahun ini didominasi oleh wisatawan keluarga, sehingga penggunaan bus sebagai moda transportasi cenderung lebih normal dibandingkan libur panjang sekolah yang biasanya diisi rombongan besar.

Info Rekayasa Lalu Lintas di Jogjakarta Selama Nataru

Selama libur Nataru 2025, Pemerintah Kota Yogyakarta telah menyiapkan berbagai langkah untuk memastikan lalu lintas tetap lancar.

Rekayasa lalu lintas akan diterapkan di lokasi-lokasi yang sering menjadi titik kemacetan, seperti kawasan wisata dan pusat keramaian. Selain itu, personel akan disiagakan untuk mengatur arus kendaraan di area ramai pengunjung.

Untuk mendukung keamanan dan kenyamanan, kantong-kantong parkir resmi juga disediakan, sehingga wisatawan dapat menikmati liburan tanpa khawatir mencari tempat parkir. Kantong parkir ini terdiri dari area parkir tepi jalan dan tempat khusus parkir (TKP).

Dirangkum dari informasi yang diunggah melalui instagram resmi Pemkot Yogyakarta @pemkotjogja, berikut ini informasi terkait lalu lintas di Jogjakarta selama Nataru 2025.

A. Manajemen lalu lintas malam tahun baru

  • Penutupan Jln. Malioboro mulai pukul 18.00 WIB.
  • Penutupan Simpang Tugu mulai pukul 21.00 WIB.
  • Jalan lain sistem buka tutup, menyesuaikan kondisi lalu lintas di lapangan.

B. Kantong parkir resmi di Kota Yogyakarta

  • Jln. Margo Utomo.
  • Jln. Ketandan.
  • Jln. Suryatmajan.
  • Jln. Perwakilan.
  • Jln. Beskalan.
  • Jln. Pajeksan.
  • Jln. Reksobayan.
  • Jln. Secodiningrat.
  • Jln. Mataram.
  • Jln. Bhayangkara.
  • Jln. KH Ahmad Dahlan.
  • TKP Senopati.
  • TKP Ngabean.
  • TKP Sriwedani.
  • TKP LImaran.
  • TKP Malioboro 1 (Ab Bakar Ali).
  • TKP Malioboro 2 (Selatan Pasar Beringharjo).
  • TKP Malioboro 3 (Ketandan).
  • TKP Beskalan.
Bagi Anda yang akan menikmati liburan di Jogja diharapkan untuk selalu memarkirkan kendaraan di tempat parkir resmi yang telah disebutkan di atas. Anda juga diminta untuk senantiasa mematuhi rambu lalu lintas dan petunjuk petugas.

Baca juga artikel terkait NATARU atau tulisan lainnya dari Umi Zuhriyah

tirto.id - Aktual dan Tren
Kontributor: Umi Zuhriyah
Penulis: Umi Zuhriyah
Editor: Balqis Fallahnda & Yonada Nancy