Menuju konten utama

Pengertian Emas 14K, 18K, 24K di Perhiasan dan Perbedaannya

Kadar emas bisa berupa persen atau karat. Apa pengertian emas 18 karat, 14 karat, hingga 24 karat? Simak penjelasan lengkapnya berikut ini.

Pengertian Emas 14K, 18K, 24K di Perhiasan dan Perbedaannya
Ilustrasi Perhiasan emas. foto/istockphoto

tirto.id - Kadar emas tak hanya dikenal dalam satuan persen. Dalam perdagangan emas, karat pun menjadi istilah yang lazim. Mulai dari emas 14 karat (14k), 18 karat (18k), 22 karat (22k) hingga 24 karat (22k). Nah, apa yang dimaksud karat pada emas?

Arti karat dalam emas menunjukkan tingkat kemurnian emas di perhiasan. Karat adalah ukuran dari kemurnian emas.

Di dunia perdagangan logam mulia, besaran karat umum dipakai sebagai penentu harga emas perhiasan. Sebab, karat menggambarkan persentase kandungan emas murni dalam sebuah logam.

Pengertian Kadar Emas 14k, 18k, Hingga 24k

Satu karat setara 1/24 bagian. Karena itu, kadar emas murni atau karat emas tertinggi disebut 24 karat (biasa ditulis emas 24k).

Jika begitu emas 18 karat berapa persen? Pengertian emas 18 karat adalah logam dengan kandungan emas murni 75 persen. Dasar hitungan ini adalah 18/24 = 0,75 atau 75%.

Adapun pengertian emas 14 karat adalah perhiasan atau logam dengan kadar emas murni 58,33 persen. Sebab, ukuran 14/24 = 0,58333333333 atau 58,33%.

Mengapa ada emas kurang dari 24 karat? Emas murni (24 karat) umumnya kelewat lunak sehingga harus dicampur dengan logam lainnya saat dibuat menjadi perhiasan.

Akibatnya, logam emas yang memiliki kadar kemurnian tertinggi sulit dibentuk menjadi produk yang solid. Sifat emas murni tersebut tentu akan menyulitkan pengrajin dalam mempertahankan durabilitas perhiasan.

Maka itu, emas harus dicampur dengan logam lainnya misalnya perak atau tembaga agar bisa menjadi perhiasan yang kuat dan punya daya tahan tinggi. Itulah kenapa perhiasan emas tidak ada yang berkadar 24 karat atau emas murni.

Perbedaan Emas 14K, 18K, dan 24 karat

Perbedaan emas 14 karat, 18 karat, hingga 24 karat ada di kadar kemurnian emasnya. Di sisi lain, kadar kemurnian emas memengaruhi harga dan penggunaannya.

Jumlah kandungan emas dalam perhiasan menjadi salah satu penentu harga jual emas. Semakin banyak kandungan emasnya, bertambah mahal harga emas perhiasan. Hal ini berarti makin besar karat, bertambah tinggi harga emas.

Emas dengan 24 karat merupakan sebagai emas murni dengan kadar 99,9 persen. Akan tetapi, emas 24 karat tak ideal menjadi perhiasan karena lunak dan mudah tergores atau berubah bentuk.

Emas 24 karat lebih sering dibuat dalam bentuk batangan atau koin emas untuk investasi maupun alat pembayaran. Di sisi lain, emas 14 karat hingga 23 karat biasa dibuat sebagai perhiasan atau barang berlapis emas lainnya.

Infografik SC Warna Warni Emas

Infografik SC Warna Warni Emas. tirto.id/Fuad

Adapun emas 23 karat memiliki kandungan emas sekitar 95 persen, tepatnya ialah 95,83 persen. Kemudian, emas 22 karat memiliki kandungan emas sekitar 91 persen, atau lebih tepatnya 91,67%.

Emas 18K atau 18 karat memiliki kandungan emas murni sebanyak 75 persen. Lantas, 18 karat berapa gram? Ukuran gram emas tidak bergantung pada karat, tetapi dipengaruhi berat logam mulianya.

Selanjutnya, emas perhiasan 14 K atau 14 karat setara dengan kandungan emas murni 58,3 persen. Di atasnya, emas 15 karat setara dengan kadar emas murni 62,5 persen.

Cara menghitungnya cukup mudah. Untuk mengetahui berapa persen kadar emas dalam suatu perhiasan, kita harus menghitungnya dengan cara mengonversi ukuran karat.

Contoh, untuk menghitung persentase emas kalung 15 karat adalah 15 dibagi 24, yaitu 0,625. Lalu 0,625 dikali dengan 100 untuk mengonversi ke persentase sehingga hasilnya emas 15 karat setara dengan 62,5 persen kandungan emas murni dalam perhiasan.

Berikut perbedaan kadar emas 12K hingga 24K:

  • Emas 12K: kadar emas 50 persen
  • Emas 13K: kadar emas 54 persen
  • Emas 14K: kadar emas 58 persen
  • Emas 18K: kadar emas 75 persen
  • Emas 21K: kadar emas 87 persen
  • Emas 22K: kadar emas 91 persen
  • Emas 23K: kadar emas 95 persen
  • Emas 24K: kadar emas 99 persen.

Baca juga artikel terkait EMAS atau tulisan lainnya dari Yantina Debora

tirto.id - Ekonomi
Penulis: Yantina Debora
Editor: Agung DH
Penyelaras: Ibnu Azis & Addi M Idhom