tirto.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) diklaim mendukung Ganjar Pranowo untuk maju menjadi calon wakil presiden (Capres) di Pilpres 2024. Sekretaris Jenderal DPP PDIP Hasto Kristiyanto menuturkan, Jokowi telah mengirim tim tujuh yang memiliki latar belakang komunikasi politik untuk membantu kemenangan Ganjar.
"Karena beliau menugaskan tim komunikasinya yang dikenal sangat handal dan piawai dan betul-betul memahami bagaimana kepemimpinan Pak Jokowi dan sekarang sudah satu bulan penuh ini memahami bagaimana kepemimpinan Pak Ganjar Pranowo,” kata Hasto dalam Pelatihan Juru Kampanye yang digelar oleh empat partai pendukung yakni PDIP, Hanura, PPP dan Perindo di Inews Tower, Jakarta Pusat, Senin (17/7/2023).
Tidak hanya itu, dia juga memastikan Jokowi tidak mendukung kandidat lain untuk menjadi capres. Sebab itu, dia yakin mantan gubernur DKI Jakarta tersebut bakal mendukung Ganjar dengan mengirimkan orang-orang terbaiknya di tim pemenangan.
“Pak Presiden mengatakan harus ada grand strategy, baik di dalam komunikasi, di dalam membangun visi dari Pak Ganjar Pranowo," jelasnya.
Lebih lanjut, dia mengklaim Jokowi mendukung Ganjar karena memiliki jaminan akan melanjutkan seluruh program kerja yang telah dicanangkan.
“Kita akan bergerak cepat untuk Indonesia Maju karena Presiden Jokowi sudah meletakkan suatu fundamen yang luar biasa melalui pembangunan infrastruktur, revolusi mental, kepemimpinan Indonesia, bagi dunia bahkan olahraga pun menjadi lambang supremasi event-event yang dibangun Presiden Jokowi dalam membangun kepemimpinan kita,” ujarnya.
Sementara itu, Hasto menuturkan tim komunikasi yang diutus Jokowi yaitu mantan Panglima TNI Jenderal (purn) Andika Perkasa, Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Arsjad Rasjid. Hasto menyampaikan Andika dan Arsjad juga akan memberikan materi pembekalan kepada para jurkam.
“Jadi, kolaborasi parpol pengusung Pak Ganjar Pranowo dan sukarelawan ini dengan memberikan pembekalan ini diharapkan pergerakan secara serentak, baik di udara maupun di darat dan juga pergerakan dengan kekuatan doa itu akan dilakukan secara bersama-sama,” terangnya.
Penulis: Irfan Amin
Editor: Intan Umbari Prihatin