tirto.id - Pawai kemenangan Persija akan dilaksanakan pada Sabtu (15/12/2018). Rencananya, pawai tersebut akan menggunakan bis milik PT Transjakarta.
"Hari Sabtu akan ada pawai penyerahan trophy ke bapak Gubernur dari Persija. Kami Transjakarta juga ikut bahagia, ikut bangga dengan kemenangan ini," kata Direktur Utama PT Transjakarta Agung Wicaksono di Jakarta Timur, pada Kamis (13/12/2018).
“Dan kemarin saya menerima surat dari Persija. Dan kami laporkan ke Pemprov yaitu bahwa ada permohonan untuk menggunakan bus tingkat,” lanjut dia.
Agung menyampaikan, bis tingkat yang akan dipinjamkan terakhir kali digunakan pada Asian Games. Bis tersebut memang diperuntukan untuk pawai atau perayaan. Bis berbentuk seperti ini pun hanya dimiliki satu oleh pihak Transjakarta.
Pawai akan dilakukan mulai pukul 09.00 pagi di Patung Panahan Gelora Bung Karno (GBK). Bis untuk pawai akan bergerak di sisi kanan jalan, yakni jalur cepatnya.
"Nah di situ akan dimulai titik awal dari pawai. Itu kemudian akan belok ke kiri ke pintu satu yang arah FX (mal), Sudirman, Hotel Atlet Century, kemudian ke kiri ke jalan Jendral Sudirman," jelas Sekretaris Persija Darwis Sakmoto saat ditemui di kawasan Jakarta Timur pada Kamis (13/12/2018).
Setelah itu, rombongan akan bergerak ke titik Patung Kuda, dan terus berjalan hingga Balai Kota, Jakarta Pusat. Di sana, mereka akan melakukan penyerahan trophy ke Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.
Jalinan komunikasi antara Jakmania, Persija, dan Transjakarta juga menunjukan bahwa mereka menentang vandalisme yang dilakukan penonton Persija, terutama mencoret-coret bis Transjakarta.
Penulis: Fadiyah Alaidrus
Editor: Alexander Haryanto