Menuju konten utama

Partai Demokrat: AHY Siap Apabila Jadi Ketua Tim Pemenangan Prabowo

“Ya harus siap. Ditugaskan di manapun pasti siap,” ucap Roy.

Partai Demokrat: AHY Siap Apabila Jadi Ketua Tim Pemenangan Prabowo
Pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno berfoto dengan Komandan Komando Satuan Tugas Bersama (Kogasma) Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono seusai mendaftarkan dirinya di gedung KPU, Jumat (10/8/2018). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

tirto.id - Partai Demokrat mengaku siap apabila diminta menjadi bagian dari tim pemenangan pasangan calon Prabowo Subianto-Sandiaga Uno dalam Pilpres 2019. Kesiapan tersebut ditunjukkan setelah Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang merupakan putra dari Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) gagal menjadi calon wakil presiden.

“Ada banyak permintaan untuk AHY menjadi ketua tim pemenangan [Prabowo-Sandiaga]. Sudah ada colek-colek untuk [berkontribusi sebagai] tim sukses,” kata Wakil Ketua Umum DPP Demokrat Roy Suryo di kawasan Cikini, Jakarta pada Sabtu (11/8/2018).

Menurut Roy, AHY pun menyambut baik colekan yang menghampirinya. Adapun Roy mengatakan bahwa AHY sudah sempat bilang siap apabila benar jadi ditunjuk sebagai ketua tim pemenangan.

“Ya harus siap. Ditugaskan di manapun pasti siap,” ucap Roy.

Kendati demikian, Roy menekankan bahwa pada akhirnya yang memutuskan siapa sosok ketua tim pemenangan itu ialah Prabowo sendiri. Roy mengaku Partai Demokrat tidak ingin terlalu mendorong AHY kepada Prabowo untuk bisa dijadikan ketua tim pemenangan.

Roy sendiri membantah apabila kesiapan menjadi bagian dari tim pemenangan itu sebagai upaya untuk memulihkan AHY maupun Partai Demokrat dari sakit hati. Ia menekankan tidak ada rasa sakit hati yang dirasakan, dan bahkan AHY sendiri telah legowo untuk menerima pencalonan Prabowo-Sandiaga sebagai capres-cawapres.

“Kemarin Mas AHY dengan sangat gentleman, setelah menyatakan apa isi hatinya, datang ke KPU (Komisi Pemilihan Umum). Di KPU pun saya hormat kepada Prabowo dengan sangat baik mengundang Mas AHY ke depan,” ujar Roy.

Apabila AHY betul dijadikan sebagai ketua tim pemenangan Prabowo-Sandiaga, Roy melihatnya sebagai langkah yang baik karena AHY sebagai sosok pemimpin muda bisa berkontribusi melalui ide dan gagasannya.

Namun rupanya tak hanya Partai Demokrat yang berharap demikian. Untuk PAN misalnya, mereka juga memiliki harapan bahwa Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan yang didapuk sebagai ketua tim pemenangan.

Meski relatif irit berbicara mengenai peluang Partai Demokrat dalam tim pemenangan, namun Roy memastikan SBY tentu tidak akan diajukan sebagai bagian dari tim pemenangan. Ia melihat peranan dan kontribusi SBY sudah semestinya lebih besar dari itu.

Baca juga artikel terkait PILPRES 2019 atau tulisan lainnya dari Damianus Andreas

tirto.id - Politik
Reporter: Damianus Andreas
Penulis: Damianus Andreas
Editor: Ibnu Azis