Menuju konten utama

Ormas GOIB Batal Demo Bioskop XXI, Polisi Sita Spanduk Berbau SARA

Gerakan Ormas Islam Betawi urung berunjuk rasa terhadap bioskop XXI PGC, Cililitan, Jakarta Timur.

Ormas GOIB Batal Demo Bioskop XXI, Polisi Sita Spanduk Berbau SARA
ilustrasi nonton bioskop. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Polda Metro Jaya melakukan penyitaan alat peraga unjuk rasa yang rencananya akan digunakan saat aksi menolak kehadiran Bioskop XXI di Pusat Grosir Cililitan, Jakarta Timur, Jumat (17/1/2020). Rencana demo tersebut diinisiasi oleh Gerakan Ormas Islam Betawi (GOIB).

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Yusri Yunus mendaku spanduk tersebut diberikan langsung oleh koordinator aksi Andy Sholeh.

"Ketua ormas GOIB, H Andy M Sholeh dengan sukarela menyerahkan spanduk dan brosur kepada Polres Metro Jakarta Timur dan dibuatkan surat pernyataan penyerahan yang ditandatangani dengan jumlah spanduk 15 buah dan brosur 12 rim," ujar Yusri saat dihubungi dari Jakarta, Jumat (17/1/2020).

Spanduk penolakan Bioskop XXI di PGC menjadi viral di sosial media sejak Kamis lalu. Kejadian tersebut menurut Yusri sudah dicegah dengan menjembatani antara ormas dan pihak pengelolaan PGC.

Mediasi menghasilkan keputusan, pihak Ormas berjanji membatalkan aksi unjuk rasa pada Jumat, hari ini.

Selain itu, pihak ormas GOIB juga menyampaikan permintaan maaf atas spanduk bernada SARA yang mereka pasang. Spanduk itu sendiri telah diturunkan pihak Satuan Polisi Pamong Praja DKI Jakarta.

"Menyampaikan permintaan maaf terkait beredarnya spanduk, selebaran, berita yang dibuat yang meresahkan masyarakat," ujar Yusri.

Ketua GOIB, Andy M Shaleh sempat dimintai keterangan oleh pihak kepolisian. Polisi mendatangi yang bersangkutan di kediamannya di kawasan Cililitan, Kramat Jati, Jakarta Timur, Kamis kemarin.

"Kami datang ke rumah yang bersangkutan untuk meminta keterangan dari yang bersangkutan, apakah betul yang memasang spanduk itu dia orangnya," kata Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya, AKBP Jerry Siagian, saat dikonfirmasi wartawan, Kamis (16/1/2020).

Baca juga artikel terkait BIOSKOP XXI atau tulisan lainnya dari Alfian Putra Abdi

tirto.id - Hukum
Reporter: Alfian Putra Abdi
Penulis: Alfian Putra Abdi
Editor: Zakki Amali