tirto.id - One Planet, serial dokumenter Netflix yang menayangkan keindahan fauna dan alam di dunia, akan tayang di stasiun televisi TVRI pada hari ini, Sabtu (20/6/2020) pukul 21.30 WIB. Program ini juga akan tayang ulang setiap Rabu dan Minggu pukul 09.00 WIB.
Penayangan film ini bisa berubah sewaktu-waktu, sesuai kebijakan stasiun televisi. Program ini merupakan kerjasama antara Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia dan Netflix.
One Planet merupakan serial dokumenter yang merekam berbagai fauna dan keindahan alam di seluruh dunia. Di darat, kita bisa melihat hewan-hewan seperti semut yang berbaris dan membawa berbagai hal sampai binatang buas seperti macan dan lainnya.
Di laut, banyak sekali jenis ikan yang akan memanjakan mata kita dengan berbagai tingkahnya. Ada pula hewan non-ikan yang tidak kalah menarik untuk kita ketahui. Beralih ke daerah kutub, kita bisa melihat beruang kutub dan pinguin. Ada pula proses runtuh atau melelehnya es yang mengagumkan.
Tidak kalah menarik untuk memperhatikan hewan-hewan yang bisa terbang. Kita akan menyaksikan salah satunya migrasi burung yang membentuk formasi.
Semua pengetahuan baru terkait fauna akan semakin lengkap dengan panorama yang indah, seperti air terjun besar. Selain menambah wawasan baru, sinematografi yang baik juga semakin menghibur.
One Planet berada dalam arahan sutradara Adam Chapman. Serial dokumenter yang rilis tahun 2019 ini akan dipandu oleh David Attenborough. Selain sebagai sutradara, Chapman sebelumnya merupakan produser beberapa program yaitu:
First Dates Hotel (2017)
Deadly Islands (2014)
North America (2013)
The X Factor UK (2011-2012)
Life (2009)
Big Bear Week (2006)
Britain Goes Wild with Bill Oddie (2004)
Big Cat Diary (1996)
Penulis: Sirojul Khafid
Editor: Yantina Debora