Menuju konten utama

Nonton Mushoku Tensei Season 2 Part 2 Episode 5 Sub Indo

Temukan link nonton Mushoku Tensei Season 2 Part 2 episode 5 sub Indo & baca spoiler anime Mushoku Tensei: Jobless Reincarnation Season 2 Part 2 di sini.

Nonton Mushoku Tensei Season 2 Part 2 Episode 5 Sub Indo
Mushoku Tensei 2: Isekai Ittara Honki Dasu Part 2. foto/Myanimelist

tirto.id - Nonton Mushoku Tensei season 2 Part 2 episode 5 subtitle bahasa Indonesia (sub Indo) dapat dilakukan pada Minggu, 5 Mei 2024 pukul 22.00 WIB melalui platform streaming BStation (Bilibili TV) dan YouTube Muse Indonesia. Jadwal tayang dan rilis episode terbaru anime Mushoku Tensei season 2 Part 2 dapat berubah sewaktu-waktu.

Anime Mushoku Tensei: Jobless Reincarnation merupakan hasil adaptasi dari seri novel ringan berjudul sama yang ditulis oleh Rifujin na Magonote dan diilustrasikan Shirotaka. Anime ini telah menayangkan season pertamanya pada 10 Januari 2021 hingga 19 Desember 2021.

Studio Bind memproduksi anime musim pertama dengan melibatkan Manabu Okamato sebagai sutradara. Sementara pada musim kedua, peran sutradara dialihkan pada Hiroki Hanano yang sebelumnya berperan sebagai asisten sutradara pada musim sebelumnya.

Musim terbaru anime berjudul lain Mushoku Tensei: Isekai Ittara Honki Dasu ini bakal hadir dengan total 12 episode. Ceritanya masih melanjutkan musim sebelumnya dengan mengikuti kisah seorang pria pengangguran putus asa dan menjalani kehidupan seorang diri yang bereinkarnasi di dunia fantasi. Masih menyimpan ingatan dari kehidupan sebelumnya, dia bertekad untuk menikmati kesempatan kedua dalam hidupnya tanpa penyesalan sebagai Rudeus Greyrat.

Produksi anime ini melibatkan sejumlah pengisi suara seperti Yumi Uchiyama/Sugita Tomokazu (Rudeus), Ai Kayano (Fitz), Ai Kakuma (Eris), Konomi Kohara (Roxy), Saya Aizawa (Norn), Yūki Takada (Aisha) dan masih banyak lagi.

Spoiler Mushoku Tensei Season 2 Part 2 Episode 5

Mushoku Tensei Season 2 Part 2 telah menayangkan episode 4 berjudul “Norn and Aisha” pada Minggu (28/4) pekan lalu. Pada episode ini, akhirnya adik-adik Rudeus, Norn dan Aisha, sampai di rumahnya, setelah melakukan perjalanan panjang pada episode sebelumnya.

Selain kedatangan adiknya, Rudeus juga berkesempatan bertemu dengan Ruijerd yang mengantar kedua adiknya. Sambil duduk di ruang tamu, Rudeus mengucapkan terima kasih padanya karena telah mengantar kedua adiknya.

Setelah sekian lama tak bertemu, Ruijerd dan Rudeus saling bertukar kabar. Ruijerd bercerita bahwa selama dua tahun dia mengembara di hutan belantara di wilayah selatan. Setelah itu, dia pergi ke East Port dan bertemu dengan ayah Rudeus yang kemudian memintanya untuk mengantar kedua putrinya untuk tinggal bersama Rudeus.

Esok paginya, saat Rudijerd akan pergi, ia bertemu dengan Badigadi. Rudeus sempat khawatir kedua rival itu akan bertarung. Namun, tidak ada yang terjadi dan Badigadi pergi dengan kebingungan.

Setelah sarapan, tiba giliran Rudijerd pergi. Berbeda dengan Aisha yang antusias tinggal bersama kakaknya, Norn cenderung tidak mau bersama kakaknya. Bahkan ia sempat ingin ikut Rudijerd pergi. Meski demikian, Rudijerd tetap tak membawanya. Dia berpesan dengan Norn dan Aisha untuk tidak membuat masalah untuk Rudeus.

Meski agak telat, Rudeus menyambut kedatangan adiknya dengan hangat. Aisha kemudian memberikan hadiah yang dikirim untuk Rudeus. Dalam kotak hadiah itu, juga terdapat surat yang berisi pesan ayahnya agar kedua adiknya dikirim ke sekolah.

Adegan menjadi sedikit tegang ketika kedua adiknya ternyata enggan sekolah. Aisha ingin tetap berada di rumah untuk membantu pekerjaan rumah bersama Sylphie dan kakaknya. Sementara Norn merasa tidak yakin dirinya bakal mampu melewati tes masuk ke akademi sihir.

Untuk menengahi masalah tersebut Rudeus akhirnya memutuskan bahwa keinginan kedua adiknya bakal ditetapkan setelah hasil tes masuk akademi sihir keluar. Di sisi lain, kompleksitas kedua adiknya dapat ditangani dengan tenang karena ada Sylphie di sampingnya.

Beberapa hari kemudian, hasil tes akademi akhirnya keluar. Aisha yang mendapat nilai sempurna membuat Rudeus harus mengabulkan keinginannya. Sementara itu, meski hasil tes Norn kurang memuaskan, Rudeus tetap mengabulkan permintaannya untuk tinggal di asrama.

Meski membuat marah Aisha, Rudeus sengaja memberi jarak untuk Norn yang tidak nyaman tinggal bersamanya. Namun, setelah berada di asrama, ternyata Aisha juga tetap tampak murung dan tidak memiliki teman.

Adapun berdasarkan cuplikan singkat Mushoku Tensei Season 2 Part 2 episode 5 bakal menampilkan cerita berjudul “My Older Brother’s Feeling.” Dengan judul tersebut kemungkinan, Mushoku Tensei Season 2 Part 2 episode terbaru masih bakal melanjutkan cerita tentang Rudeus yang berusaha menjadi kakak yang lebih baik untuk kedua adiknya.

Setelah mendapatkan apa yang diinginkan Aisha yang ceria tampak bisa menjalani rutinitas mengurus rumah bersama Sylphie. Sementara itu, Rudeus bakal berusaha untuk memperbaiki relasinya dengan Norn. Pasalnya, Norn masih menyimpan kemarahan karena Rudeus dianggap telah menyakiti ayahnya.

Secara umum, cerita mendatang kemungkinan merupakan hasil adaptasi dari novel ringan volume 11 bagian Sisters Arcchapter 4-7. Secara berturut-turut, judul tiap chapter-nya adalah “A Brother’s Feelings”, “Norn Greyrat”, “Life with the Greyrat Sisters”, dan “The Third Turning Point”. Pasalnya, volume 10 chapter 12 dan volume 11 chapter 1-3 telah diadaptasi dalam Mushoku Tensei Season 2 Part 2 episode 4.

Link Nonton Mushoku Tensei Season 2 Part 2 Episode 5 Sub Indo

Anime Mushoku Tensei Season 2 Part 2 episode 5 subtitle bahasa Indonesia dapat ditonton secara gratis dan legal melalui layanan streaming BStation dan kanal YouTube Muse Indonesia pada Minggu, 5 Mei 2024 pukul 22.00 WIB.

Berikut ini link streaming nonton anime Mushoku Tensei: Jobless Reincarnation Season 2 Part 2 episode terbaru.

LINK NONTON MUSHOKU TENSEI S2 PART 2 EPISODE 5 SUB INDO DI BSTATION

LINK NONTON MUSHOKU TENSEI S2 PART 2 EPS 5 SUB INDO DI YT MUSE INDONESIA

Baca juga artikel terkait URGENT atau tulisan lainnya dari Umi Zuhriyah

tirto.id - Film
Kontributor: Umi Zuhriyah
Penulis: Umi Zuhriyah
Editor: Ibnu Azis