Menuju konten utama

Nicholas Saputra Selfie Usai Mencoblos, Netizen Histeris

Nicholas Saputra untuk pertama kalinya menggunggah foto selfie di akun Instagram pribadinya.

Nicholas Saputra Selfie Usai Mencoblos, Netizen Histeris
sebuah adegan dari film ada apa dengan cinta2. foto/www.aadc2.com

tirto.id - Nicholas Saputra, aktor pemeran Rangga dalam film Ada Apa Dengan Cinta, untuk pertama kalinya mengunggah foto-diri (selfie) di akun Instagram pribadinya, @nicholassaputra.

Foto yang diunggah pada Rabu (17/4/2019) itu merupakan foto dirinya sambil menunjukkan jari ungu, tanda telah mencoblos pada Pemilihan Umum 2019.

Pada unggahannya itu, Nicholas menyampaikan ucapannya kepada pengikutnya yang telah ikut berpartisipasi dalam Pemilu 2019 dan berharap kondisi damai tercipta selepas pemilu.

Unggahan selfie tersebut berbeda dengan kebiasaan Nicholas, yang umumnya selalu mengunggah foto pemandangan.

Dalam postingan itu Nicholas juga menuliskan bahwa foto selfie-nya itu akan dihapus dalam waktu 24 jam semenjak waktu pengunggahan.

Semenjak diunggah pada pukul 12.00 WIB, selfie tersebut telah memperoleh 148 ribu like dan 20,7 ribu komentar.

Artinya, unggahan Nicholas itu memperoleh sekitar 1.200 like dan 172 komentar tiap menitnya.

Ira Rahmadhani, pengguna Instagram yang mengomentari unggahan Nicholas tersebut mengatakan bahwa foto selfie tersebut “adalah keajaiban dunia yang ke delapan.”

Pengguna lainnya, Azarmila, mengatakan “bang kok gitu banget sih tega cuma kasih 24 jam.”

Baca juga artikel terkait PEMILU 2019 atau tulisan lainnya dari Ahmad Zaenudin

tirto.id - Politik
Reporter: Nur Hidayah Perwitasari
Penulis: Ahmad Zaenudin