Menuju konten utama

Modul Projek PAUD Kurikulum Merdeka "Aku Sayang Bumi"

Download modul projek Aku Sayang Bumi fase fondasi Kurikulum Merdeka untuk jenjang PAUD

Modul Projek PAUD Kurikulum Merdeka
Menteri BUMN Rini Soemarno didampingi istri almarhum tokoh NU KH Sahal Mahfudh, Nafizah Sahal berinteraksi dengan siswa PAUD An Nismah saat kunjungan kerja di Pati, Jawa Tengah, Jumat (1/6/2018). ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

tirto.id - Modul projek Aku Sayang Bumi fase fondasi Kurikulum Merdeka untuk jenjang PAUD merupakan salah satu bentuk perangkat ajar yang digunakan dalam implementasi Kurikulum Merdeka guna melaksanakan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila.

Perangkat ajar berupa modul projek Aku Sayang Bumi untuk jenjang PAUD ini juga dapat digunakan oleh para guru sebagai acuan atau referensi dalam proses belajar mengajar. Dalam hal ini, pendidik dapat menggunakan berbagai strategi selama modul projek yang dihasilkan memenuhi kriteria dan telah sesuai dengan prinsip pembelajaran dan asesmen.

Adapun untuk mendukung penerapan Kurikulum Merdeka, Kementerian Pendidikan (Kemendikbud) juga telah menyediakan platform Merdeka Mengajar yang dapat diakses untuk mendownload berbagai contoh dan format perangkat ajar dalam implementasi Kurikulum Merdeka.

Perangkat ajar yang dapat dimanfaatkan para guru dalam proses pembelajaran Kurikulum Merdeka diantaranya meliputi modul ajar, bahan ajar, dan modul projek. Perangkat ajar tersebut dapat digunakan oleh pendidik untuk mencari inspirasi terkait dengan materi pengajaran yang sesuai dengan karakteristik dan kebutuhan muridnya.

Download Modul Projek Kurikulum Merdeka PAUD

Modul projek Aku Sayang Bumi fase fondasi untuk jenjang PAUD termasuk salah satu perangkat ajar dalam Kurikulum Merdeka yang bisa didownload melalui platform Merdeka Mengajar yang telah disediakan oleh Kemendikbud.

Terdapat beberapa materi yang akan menjadi pokok pembahasan dalam modul projek Aku Sayang Bumi fase fondasi Kurikulum Merdeka untuk jenjang PAUD. Materi-materi tersebut antara lain sebagai berikut :

1. Petani Pahlawan Pangan Negeriku

2. Aku Sayang Bumi

3. Nol Sampah

4. LISA (Lihat Sampah Ambil) Ayo Berkreasi

5. Tanahku Subur Tanamanku Tumbuh

6. Berkemah di Hutan

Berbagai materi dalam modul projek Aku Sayang Bumi fase fondasi untuk jenjang PAUD tersebut bisa didownload melalui tautan di bawah ini :

Link Download Modul Projek Kurikulum Merdeka PAUD

Apa Itu Modul Projek Kurikulum Merdeka ?

Dilansir laman pusatinformasi.guru.kemdikbud.go.id, modul projek merupakan suatu dokumen yang berisi tujuan, langkah, media pembelajaran, dan asesmen yang diperlukan sebagai upaya untuk melaksanakan projek penguatan Profil Pelajar Pancasila.

Tujuan dari adanya penyusunan modul projek yaitu guna menguatkan karakter Profil Pelajar Pancasila kepada para peserta didik melalui berbagai tema strategis yang bersifat lintas disiplin keilmuan yang telah ditentukan oleh Kemendikbud Ristek.

Modul projek ini memuat detail kegiatan maupun asesmen yang akan dilakukan sebagai perencanaan proyek penguatan Profil Pelajar Pancasila yang dapat dibuat oleh guru.

Penyusunan modul projek ini selain mengacu pada dimensi, elemen, dan sub elemen Profil Pelajar Pancasila, juga disusun sesuai dengan fase atau tahap perkembangan peserta didik tentunya dengan mempertimbangkan tema dan topik projek serta berbasis perkembangan jangka panjang.

Baca juga artikel terkait KURIKULUM MERDEKA atau tulisan lainnya dari Ririn Margiyanti

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Ririn Margiyanti
Penulis: Ririn Margiyanti
Editor: Yulaika Ramadhani