Menuju konten utama

Live Streaming WSBK Inggris 2023 Race 2 Hari Ini & Jam Tayang TV

Live streaming WSBK Inggris 2023 race 2 hari ini, sesuai jam tayang SPO TV, pada Minggu, 2 Juli 2023 pukul berapa?

Live Streaming WSBK Inggris 2023 Race 2 Hari Ini & Jam Tayang TV
Pebalap Aruba.it-Ducati Alvaro Bautista memacu kecepatan pada latihan bebas pertama (FP1) World Superbike 2022 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, KEK Mandalika, Desa Kuta, Kecamatan Pujut, Praya, Lombok Tengah, NTB, Jumat (11/11/2022). ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari/nz

tirto.id - Live streaming WSBK Inggris 2023 race 2 malam ini tayang di Vision Plus (kanal SPO TV). Jam tayang WSBK Inggris 2023 hari ini, Minggu, 2 Juli 2023, mulai pukul 19.00 WIB (sesi Superpole Race), dan pukul 22.00 WIB untuk Main Race 2.

Balapan WSBK Inggris 2023 di Sirkuit Donington hari ini menjadi peluang bagi sang juara bertahan, Alvaro Bautista (Ducati) untuk mengokohkan posisi di puncak klasemen. Kini, ia memuncaki klasemen WSBK 2023 dengan raihan 323 poin.

Bautista baru saja menempatkan namanya bersama Jonathan Rea dalam daftar pemilik rekor 11 kemenangan beruntun, atau terpanjang dalam sejarah WSBK. Superbau sukses mengukit rekor itu usai memenangkan Race 1 WSBK Inggris pada Sabtu (1/7/2023).

Kini, Bautista hanya butuh 1 kemenangan lagi di Superpole untuk mencatatkan namanya sebagai pemegang rekor 12 kemenangan beruntun sekaligus melampuai catatan Jonathan Rea.

Bautitsta sejauh ini telah mencatatkan 3 hattrick (kemenangan di Race 1, Superpole, dan Race 2) dalam 3 seri terakhir. Catatan positif Bautista itu akan semakin panjang, apabila ia mampu memenangkan balapan Superpole dan Race 2 WSBK Inggris 2023 malam ini.

Pesaing terberat Bautista saat ini adalah juara dunia 2021 Toprak Razgatlioglu (Yamaha), yang menempati posisi kedua di klasemen WSBK 2023, berkat 232 poin. Di balapan Race 1 WSBK Inggris 2023, Toprak berhasil finis di urutan ke-2.

Andrea Locatelli (Yamaha) yang menempati peringkat 3 klasemen (161 poin) juga punya potensi menjadi pesaing berat Bautista malam ini. Selain itu, masih ada juara dunia 6 kali WSBK, Jonathan Rea yang tertahan di peringkat 4 klasemen (145 poin).

Jadwal WSBK Inggris 2023 Race 2 Hari Ini

Kepercayaan diri tinggi kini dimiliki Alvaro Bautista jelang balapan Superpole dan Race 2 WSBK Inggris 2023 yang berlangsung pada Minggu (2/7/2023) malam.

Kemenangan di Race 1 lalu tidak saja membuka peluangnya mencatatkan rekor baru, tapi juga menjadi permulaan apik bagi tim Ducati.

Sebelum Superbau memenangan Race 1 kemarin, Ducati tercatat belum pernah menang di Sirkuit Donington sejak 2011 silam. Masalah klasik Ducati di Inggris pun perlahan mulai dipecahkan.

"Di masa lalu, itu adalah trek yang sulit bagi kami (Ducati). Saya belum pernah menang di sini, dan sudah 12 tahun sejak Ducati menang. Itu yang saya katakan: akhir pekan ini [momentum] dimulai," kata Bautista seperti dilansir dari laman resmi WSBK.

Satu faktor penting ialah pengaspalan di Sirkuit Donington. Aspal trek lama di Donington dinilai membuat Ducati sulit menang di sirkuit itu sejak 2011. Dengan modal kemenangan kemarin, tren apik bepeluang kembali dimiliki Bautista dan Ducati.

"Anda tidak pernah tahu bagaimana perasaan Anda dengan trek, terutama dengan aspal baru; itu baru untuk semua orang,” ujar Bautista.

Sementara itu, Jonathan Rea tentu tak ingin rekornya begitu saja dilampaui oleh Bautista. Apalagi WSBK Inggris terhitung sebagai balapan kandang pria asal Irlandia Utara itu.

Rea sebenarnya sempat punya momentum bagus ketika tampil sebagai pemegang pole position di Race 1 WSBK Inggris 2023.

Hanya saja Rea mengaku ia kesulitan menyaingi Bautista. Di akhir balapan Race 1, Rea finis ke-3 di bawah Bautista dan Toprak.

Rea bahkan secara terang-terangan menyebut, jika ia lebih tenang saat Toprak mencuri posisi terdepan yang sempat ia pegang.

"Ketika Toprak berada di depan saya merasa sangat nyaman berada di sana, [saya] cukup ingin melewatinya. [Tetapi] Di tengah balapan, saat Alvaro di depan, kecepatannya lebih cepat,” ungkap Rea, dikutip dari Crash.

Harapan lebih besar untuk menyaingi Bautista justru dimiliki Toprak. Ia adalah pemenang 3 balapan WSBK Inggris musim lalu. Namun, Toprak menilai Ducati musim ini agak sulit disaingi, termasuk oleh tim pabrikan Jepang seperti Yamaha.

"Tahun lalu motornya (Ducati) tidak kencang seperti ini, apalagi setelah chicane (tikungan S). Sekarang saya hampir kaget karena setelah chicane motornya tidak bisa dipercaya,” ucap Toprak, seperti dilansir Crash.

"Penting bagi semua pabrikan Jepang untuk memperbaiki motor mereka. Ini bukan hanya masalah di sini, tapi juga di MotoGP," tambah Toprak.

Toprak sebenarnya memiliki momentum bagus di Race 1 WSBK Inggris 2023. Pembalap Turki itu sempat memimpin balapan, sejak ia menyalip Rea di lap 6 dan kemudian gantian disalip Bautista pada lap 9.

“Secara umum saya tidak senang [dengan performa motor di Race 1]. Karena saya ingat, tahun lalu kami memenangkan 3 balapan. Saya berharap besok kami dapat meningkatkan beberapa chattering dan rear grip, sehingga dapat bertarung untuk meraih kemenangan lagi," kata Toprak.

Jadwal Lengkap WSBK Inggris 2023 Hari Ini 2 Juli

Berikut jadwal lengkap WSBK Inggris 2023 pada Minggu, 2 Juli 2023:

  • 16.00-16.15 WIB: WorldSBK - WUP
  • 16.25-16.40 WIB: WorldSSP - WUP
  • 19.00 WIB: WorldSBK - Superpole Race
  • 20.30 WIB: WorldSSP - Race 2
  • 22.00 WIB: WorldSBK - Race 2

Link Live Streaming WSBK Inggris 2023 Race 2

Live streaming WSBK Inggris 2023 Sirkuit Donington untuk Superpole (jam tayang pukul 19.00 WIB) dan Race 2 (pukul 22.00 WIB) malam ini, Minggu (2/7/2023) dapat diakses melalui SPOTV via aplikasi dan situs Vision+.

Untuk menonton balapan WSBK 2023 di Vision+, terdapat sejumlah pilihan harga paket berlangganan, di antaranya: Premium Sports seharga Rp35 ribu per bulan, Rp95 ribu per 3 bulan, dan Rp200 ribu per tahun. Transaksi pembelian paket dapat dilakukan melalui berbagai metode pembayaran.

Link Live Streaming WSBK Inggris 2023 - Vision+

*Jadwal siaran langsung WSBK Inggris 2023 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Klasemen WSBK 2023 Terbaru

Berikut klasemen WSBK 2023 terbaru jelang Superpole dan Race 2 di Donington Inggris:

#RiderNegaraTim/MotorPoin
1Alvaro BautistaSpanyolDucati Aruba IT323
2Toprak RazgatliogluTurkiPata Yamaha Prometenon232
3Andrea LocatelliItaliaPata Yamaha Prometenon161
4Jonathan ReaBritania RayaKawasaki Racing145
5Axel BassaniItaliaMotorcorsa Ducati137
6Michael Ruben RinaldiItaliaDucati Aruba IT102
7Xavi ViergeSpanyolHRC WorldSBK93
8Dominique AegerterSwissGYTR GRT Yamaha90
9Alex LowesBritania RayaKawasaki Racing85
10Danilo PetrucciItaliaBarni Spark Ducati77

Baca juga artikel terkait WSBK 2023 atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Addi M Idhom