Menuju konten utama

Live Streaming Red Spark vs Pink Spiders Putaran 4 & Jam Tayang

Link live streaming voli Red Spark vs Pink Spiders putaran 4 hari ini Kamis 28 Desember 2023. Cek jam tayang Red Spark vs Pink Spider di SPOTV (Vision+).

Live Streaming Red Spark vs Pink Spiders Putaran 4 & Jam Tayang
Pemain voli Korea Selatan, Park Hye-Min. (Instagram/@p_hyemin_)

tirto.id - Link live streaming Red Sparks vs Pink Spiders di putaran 4 Liga Voli Putri Korea Selatan 2023/2024 hari ini dapat disaksikan di Vision+ Kanal SPOTV. Jadwal laga di Chungmu Gymnasium, Daejeon, akan dimulai pada Kamis (28/12/2023) pukul 17.00 WIB.

Red Sparks sedang berada dalam performa yang buruk. Bahkan, Megawati Hangestri dan kawan-kawan mengalami 3 kekalahan beruntun, termasuk dengan skor 3-1 di laga penutup putaran 3 melawan Pink Spiders.

Oleh sebab itu, menghadapi Pink Spiders di laga pertama putaran ke-4 Liga Voli Putri Korea Selatan 2023/2024 Red Sparks bertekad bangkit. Kemenangan pun sangat penting bagi tim asal Kota Daejeon, tersebut untuk bisa bersaing masuk ke zona play off.

Saat ini Red Sparks menempati peringkat 5 klasemen Liga Voli Putri Korea Selatan 2023/2024 dengan mengumpulkan 24 poin dari 18 laga. Sebaliknya, Pink Spiders menduduki kursi runner-up dengan koleksi 39 poin.

Live Streaming Red Sparks vs Pink Spiders di SPOTV

Red Sparks yang bermain tidak konsisten di paruh pertama musim ini masih memiliki peluang untuk lolos ke babak play off. Apalagi, Liga Voli Putri Korea 2023/2024 baru berjalan separuh musim. Masih ada putaran 4, 5, dan 6.

Salah satu faktor yang dapat membantu Red Sparks bersaing ke zona play off adalah kehadiran Megawati Hangestri dan Giovanna Milana. Sempat kesulitan beradaptasi di awal musim, atlet voli asal Amerika Serikat itu mulai menunjukkan performa yang menjanjikan.

Sementara itu, Megawati Hangestri tampil apik sejak awal musim bersama Red Sparks. Bahkan, melansir dari Korea JoongAng Daily, opposite asal Indonesia tersebut menjadi pemain terbaik di antara pemain asing Asia yang berlaga di Liga Voli Putri Korea Selatan 2023/2024.

Megawati Hangestri telah mencatat 418 poin bersama dengan Red Sparks sepanjang 18 laga. Dia masuk ke dalam jajaran 5 pencetak poin terbanyak alias top skor, dan 5 kali menjadi MVP pertandingan.

Di sisi lain, Pink Spiders di kubu lawan sedang berupaya meraih hasil maksimal untuk mengejar Hyundai Hillstate di posisi teratas. Kim Yeon-koung dan kawan-kawan saat ini tertinggal 5 poin dari tim asal Suwon tersebut, tetapi memiliki 1 laga lebih banyak.

Pink Spiders wajib memperbaiki performanya di putaran ke-4. Pasalnya, meski masih berada di peringkat 2 klasemen Liga Voli Putri Korea Selatan 2023/2024, mereka mengalami 3 dari 4 kekalahan mereka musim ini di putaran ke-4.

Catatan negatif itu pun menjadi peringatan untuk Pink Spiders untuk segera kembali menemukan performa terbaiknya. Pasalnya, jika kembali meraih hasil yang kurang bagus di putaran ke-4 posisi mereka dapat digeser GS Caltex, yang meraih kemenangan beruntun di 4 laga terkini.

Jam Tayang Red Sparks vs Pink Spiders Hari Ini di SPOTV

Apabila tidak ada perubahan jadwal, laga Red Sparks vs Pink Spiders di Liga Voli Putri Korea Selatan 2023/2024 dapat disaksikan di Vision+ Kanal SPOTV. Jam tayang laga akan dimulai pada Kamis, 28 Desember 2023 pukul 17.00 WIB.

Untuk menonton tayangan Liga Voli Putri Korea Selatan 2023/2024, Anda dapat berlangganan paket Vision Premium+Sports. Biaya langganan antara lain Rp35.000 per bulan, Rp95.000 per 3 bulan, dan atau Rp200.000 per tahun.

Link Live Streaming Red Sparks vs Pink Spiders - SPOTV (Vision+)

*Jadwal Liga Voli Putri Korea Selatan 2023/2024 dan stasiun TV yang menayangkan Red Sparks vs Pink Spiders dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait URGENT atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Fitra Firdaus