Menuju konten utama

Live Streaming LA Galaxy vs Inter Miami MLS 2024 & Jam Tayang

Laga LA Galaxy vs Inter Miami di MLS 2024 akan tayang di Apple TV pada Senin (26/2) pagi. Anda bisa mengakses live streaming laga tersebut di bawah ini.

Live Streaming LA Galaxy vs Inter Miami MLS 2024 & Jam Tayang
Lionel Messi dari Inter Miami, tengah, bereaksi bersama rekan satu timnya saat adu penalti pada pertandingan sepak bola persahabatan antara Vissel Kobe dan Inter Miami CF di Stadion Nasional, Rabu, 7 Februari 2024, di Tokyo, Jepang. (Foto AP/Eugene Hoshiko)

tirto.id - Live streaming Los Angeles (LA) Galaxy vs Inter Miami, lanjutan pekan ke-2 musim reguler Major League Soccer (MLS) 2024, dapat diakses melalui Apple TV. Laga ini akan berlangsung di Stadion Dignity Health Sports Park, California, pada Senin (26/2/2024), jam tayang pukul 09.00 pagi WIB.

Inter Miami berupaya melanjutkan tren positifnya usai membuka MLS 2024 dengan kemenangan 2-0 atas Real Salt Lake. Di laga itu pula Luis Suarez mengawali debutnya di kompetisi resmi. The Herons kini duduk posisi ke-2 klasemen Eastern Conference (Konferensi Wilayah Timur), dengan koleksi poin sama dengan DC United, hanya kalah selisih gol.

Kali ini, Lionel Messi dan kolega akan menghadapi LA Galaxy dalam laga lintas wilayah. Lawannya nanti adalah LA Galaxy, yang bersaing Western Conference alias Wilayah Barat.

Bagi LA Galaxy, ini merupakan laga pembuka musim 2024. Pertarungan LA Galaxy vs Inter Miami bakal jadi laga menarik. Kedua klub franchise ini identik dengan sosok David Beckham.

Pada 2007-2012, Beckham memperkuat Galaxy yang sekaligus menjadikan popularitas kompetisi MLS kian melambung. Sebaliknya, saat ini, Beckham menjadi pemilik Inter Miami.

Live Streaming LA Galaxy vs Inter Miami MLS 2024 di Apple TV

Inter Miami berupaya melanjutkan tren positifnya saat melawat ke markas LA Galaxy, Senin (26/2) pagi. Torehan positif ingin dipertahankan duo mantan penyerang Barcelona, Luis Suarez dan Lionel Messi.

Duet El Pistolero dan La Pulga telah membuka musim 2024 dengan raihan positif. Keduanya sama-sama mencatatkan assist di laga terkini. Tentu saja kali ini keduanya ingin mendapatkan lebih, yaitu mencetak gol perdana di musim 2024.

Urusan gol, Messi dan Suarez memang relatif seret. Sejak diduetkan pada uji coba Januari-Februari ini, keduanya masing-masing hanya mencetak 1 gol. Kali ini, laga kontra LA Galaxy jadi kesempatan mereka untuk unjuk gigi.

Namun, Inter Miami tengah mengalami kepincangan skuad jelang laga nanti. Melansir Essentially Sports, The Herons terpaksa kehilangan setidaknya 8 pemain, termasuk Fecundo Farias dan Benjamin Cremaschi yang mengalami cedera pada pramusim.

Kabar baiknya, tak ada kekhawatiran serius terhadap sejumlah bintang Inter Miami, termasuk Lionel Messi. Pelatih Inter Miami, Gerardo ‘Tata’ Martino, menyatakan pemegang 8 gelar Ballon d’Or tersebut kondisinya sangat baik.

“Dia [Messi] jelas baik-baik saja. Dia termotivasi dan selain itu, dia merasa baik secara fisik,” papar mantan pelatih Barcelona tersebut usai laga terakhir melawan Real Salt Lake.

Secara keseluruhan, Tata mengaku puas atas penampilan The Herons terkini. Bahkan, menurutnya, seharusnya Inter Miami mampu menambah 1 gol lagi saat menang 2-0 atas Real Salt Lake di laga pertama.

Tata ingin pasukannya semakin kuat dari laga ke laga, minggu ke minggu. “Saya pikir kami harus terus membangun dari minggu ke minggu,” terang Tata dikutip dari situs web resmi klub.

Di pihak lawan, laga nanti akan jadi pembuka kiprah LA Galaxy di MLS 2024. Sebelumnya, Galaxy menutup rangkaian pramusim dengan kemenangan 2-0 atas New York (NY) Red Bulls.

Torehan terakhir menunjukkan grafik peningkatan tim. Sebelum itu, Galaxy melakoni 5 laga pramusim tanpa satupun kemenangan. 3 laga ditelan dengan kekalahan dan 2 laga berakhir imbang.

Kali ini, LA Galaxy bersiap dengan amunisi terbaiknya. Apalagi, LA Galaxy telah mendatangkan sejumlah pemain anyar, termasuk Joseph Paintsil (Genk) yang jadi rekrutan terakhir.

Selain itu, Galaxy sebelumnya telah meresmikan kedatangan sejumlah pemain, seperti Miki Yamane (Kawasaki Frontale), Gabriel Pec (Vasco da Gama), John Nelson (St Louis City), John McCarthy (LA FC), Miguel Berry (Atlanta), serta resmi membeli pemain pinjaman musim lalu, Novak Micovic.

Prediksi Susunan Pemain LA Galaxy vs Inter Miami

LA Galaxy berpeluang memainkan sejumlah pemain anyarnya, termasuk Joseph Paintsil yang menjadi rekrutan terakhir. Namun, Galaxy sudah tak diperkuat sejumlah bintangnya, seperti Douglas Costa yang kini berlabuh ke Fluminense.

Sementara itu, Inter Miami berpeluang kembali mengandalkan Lionel Messi dan Luis Suarez di barisan serang. Untuk lini tengah, Sergio Busquets yang sudah kembali dari cedera bisa kembali diandalkan. Adapun, Jordi Alba akan memperkuat barisan belakang tim.

Berikut prediksi susunan pemain dan formasi La Galaxy vs Inter Miami.

LA Galaxy (4-2-3-1): John McCarthy; Miki Yamane, Martin Caceres, Maya Yoshida, Julian Aude; Edwin Cerrillo, Marky Delgado; Diego Fagundez, Riqui Puig, Gino Vivi; Dejan Joveljic. Pelatih: Greg Vanney.

Inter Miami (4-3-3): Drake Callender; DeAndre Yedlin, Tomas Aviles, Serhiy Kryvtsov, Jordi Alba; Julian Gressel, Sergio Busquets, Diego Gomez; Lionel Messi, Luis Suarez, Robert Taylor. Pelatih: Gerardo ‘Tata’ Martino.

Head to Head (H2H) LA Galaxy vs Inter Miami

Kedua kubu baru berjumpa sekali, lantaran Inter Miami terhitung sebagai franchise baru dan baru berlaga di MLS pada musim 2020. Selain itu, kedua tim ini sejatinya berbeda wilayah. Satu-satunya perjumpaan yang melibatkan Inter Miami vs LA Galaxy ialah pada MLS musim 2021. Saat itu, Galaxy menang atas The Herons.

Hasil pertemuan terakhir LA Galaxy vs Inter Miami

  • 19/04/21 Inter Miami vs LA Galaxy 2-3

Hasil 5 Pertandingan Terakhir LA Galaxy

  • 18/02/24 LA Galaxy vs NY Red Bulls 2-0
  • 15/02/24 LA Galaxy vs NY City 2-2
  • 12/02/24 LA Galaxy vs Austin FC 1-3
  • 08/02/24 LA Galaxy vs Charlotte 0-3
  • 04/02/24 St/ Louis City vs LA Galaxy 2-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Inter Miami

  • 22/02/24 Inter Miami vs Salt Lake 2-0
  • 16/02/24 Inter Miami vs Newells 1-1
  • 07/02/24 Vissel Kobe vs Inter Miami 0-0 (pen 4-3)
  • 04/02/24 Hong Kong All-Stars vs Inter Miami 1-4
  • 02/02/24 Al Nassr vs Inter Miami 6-0

Live Streaming LA Galaxy vs Inter Miami MLS 2024 di Apple TV

Live streaming Los Angeles (LA) Galaxy vs Inter Miami pekan ke-2 musim reguler Major League Soccer (MLS) 2024 dapat diakses melalui Apple TV, dengan cara berlangganan paket MLS Season Pass. Laga LA Galaxy vs Inter Miami akan berlangsung di Stadion Dignity Health Sports Park, California, pada Senin (26/2/2024) pagi ini jam tayang pukul 09.00 WIB.

Link live streaming LA Galaxy vs Inter Miami MLS 2024 di Apple TV

*Jadwal pertandingan dan siaran LA Galaxy vs Inter Miami dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait MLS 2024 atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Fadli Nasrudin