Menuju konten utama

Live Streaming Indosiar PSM vs Bhayangkara Piala Menpora Sore Ini

Live streaming PSM vs Bhayangkara di Indosiar dalam Piala Menpora 2021 pada Sabtu, 27 Maret bisa diakses mulai pukul 15.15 WIB.

Live Streaming Indosiar PSM vs Bhayangkara Piala Menpora Sore Ini
Pesepakbola PSM Makassar, Rizky Eka Pratama (kanan) berusaha merebut bola dari pesepakbola Persija Jakarta, Tony Sucipto (kiri) dalam pertandingan babak penyisihan Grup B Piala Menpora, di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, Senin (22/3/2021). ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto/hp.

tirto.id - Duel PSM Makassar vs Bhayangkara FC dalam Piala Menpora 2021 Grup B sesuai jadwal dihelat sore nanti, Sabtu (27/3/2021) pukul 15.15 WIB di Stadion Kanjuruhan Malang. Laga yang dapat disaksikan via siaran langsung Indosiar dan live streaming Vidio ini jadi ajang bagi kedua tim untuk berebut puncak klasemen.

Baik PSM maupun Bhayangkara, keduanya sama-sama meraih kemenangan di laga perdana Piala Menpora 2021. Juku Eja menang 2-0 atas Persija, sementara Bhayangkara mengalahkan Borneo FC dengan skor tipis 1-0. Selain berebut puncak klasemen sementara, tim pemenang laga sore nanti juga bisa dipastikan mengunci tiket babak 8 besar.

Secara statistik di Piala Menpora, lini depan PSM bisa dikatakan lebih tajam. Skuad asuhan Syamsuddin hanya membuat 4 tembakan di laga pertama, tetapi bisa berbuah 2 gol. Sebaliknya, Bhayangkara yang membuat 6 tembakan dalam laga kontra Borneo FC hanya berujung 1 gol saja.

“Ya rahasianya selama ini yaitu kerja keras. Kami tekankan jangan mudah menyerah dengan lawan-lawan yang punya pemain bintang dan pemain asing. Kita pemain lokal semua, tetapi kita lawan dengan semangat dan kerja keras sampai peluit terakhir,” ungkap Syamsuddin Batolla, juru taktik PSM usai menumbangkan Persija.

Meski tanpa pemain asing, kengototan pemain PSM begitu terlihat saat meladeni tim ibu kota. Dalam laga tersebut, penggawa Juku Eja membuat 8 pelanggaran dengan 4 di antaranya berbuah kartu kuning. Melawan Bhayangkara yang juga punya banyak pemain bintang, diprediksi penggawa Juku Eja bakal tetap main ngotot.

Hal menarik yang patut diperhatikan dalam laga ini adalah pertarungan lini tengah yang sama-sama dikomandoi pemain berlabel timnas. Bhayangkara punya sosok Evan Dimas sementara PSM punya Rasyid Bakri. Dengan akurasi umpan dan daya jelajah yang luas, kedua pemain itu bisa jadi kunci kemenangan bagi masing-masing tim.

Hanya saja dalam laga ini Rasyid Bakri mesti bekerja lebih giat. Tandemnya di lini tengah, M. Arfan, dipastikan absen sore nanti karena Ia sedang pulang ke Makassar untuk melangsungkan pernikahan. Mengingat kompetisi baru berjalan dan tak ada pemain yang cedera, Syamsuddin tak khawatir karena masih punya banyak opsi untuk dipasang di lini tengah. Ia bisa memasang Sutanto tan sebagai gelandang bertahan, sementara Zulham Zamrun ditaruh di belakang Patrich Wanggai sebagai gelandang serang.

Perkiraan Susunan Pemain

PSM Makassar (4-4-2): Hilmansyah; Zulkifli Syukur, Hasim Kipuw, Nurhidayat Haji Haris, Dedi Gusmawan; Rasyid Bakri, Sutanto Tan, Ferdinand Ayomi, Yacob Sayuri; Zulham Zamrun, Patrich Wanggai.

Bhayangkara Solo FC (4-3-3): Awan Setho Raharjo; Putu Gede, Ruben Sanadi, Indra Kahfi, Hansamu Yama; Evan Dimas, Muhammad Hargianto, Adam Alis; Andik Vermansah, Renan Silva, Osas Saha.

Pertandingan Terakhir PSM Makasar

22/03/2021: PSM vs Persija 2-0

Pertandingan Terakhir Bhayangkara

22/03/2021: Bhayangkara vs Borneo FC 1-0

Live Streaming PSM vs Bhayangkara FC di Vidio

Laga PSM vs Bhayangkara FC dalam turnamen Piala Menpora 2021 Grup B dihelat pada Sabtu (27/3/2021) pukul 15.15 WIB. Laga di Stadion Kanjuruhan, Malang, ini dapat disaksikan secara langsung via tayangan Indosiar dan live streaming Vidio.

Link Live Streaming PSM vs Bhayangkara FC di Indosiar

Link Live Streaming PSM vs Bhayangkara FC di Vidio

Baca juga artikel terkait PIALA MENPORA 2021 atau tulisan lainnya dari Rofi Ali Majid

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Rofi Ali Majid
Penulis: Rofi Ali Majid
Editor: Ibnu Azis