tirto.id - Live streaming pertandingan Arema vs Persela dalam jadwal Liga 1 2021 dapat disaksikan via laman Vidio dan siaran langsung Indosiar. Derby Jatim yang mewarnai laga pekan keenam tersebut digeber di Stadion Madya, Jakarta, pada Minggu (3/10/2021) malam hari nanti, kick-off mulai pukul 18.15 WIB.
Performa positif mengiringi perjalanan kedua kubu jelang bertemu di atas lapangan. Pekan sebelumnya, Arema menggasak Persipura via skor 1 gol tanpa balas.
Kemenangan perdana tersebut sekaligus mengakhiri rekor buruk Tim Singo Edan yang sempat kesulitan untuk meraih angka penuh sejak awal liga.
Jadwal Arema vs Persela Malam Ini Indosiar
Carlos Fortes dan kolega sekarang sudah mengoleksi 6 poin, hasil sekali menang dan 3 kali imbang dari 5 penampilan. Namun, Arema kali ini tidak bisa diperkuat oleh Dedik Setiawan, Johan Alfarizi, dan Kushedya Hari Yudo yang memenuhi panggilan Timnas Indonesia.
Meskipun demikian, menurut sang arsitek Eduardo Almeida, pasukannya masih mempunyai sejumlah penggawa lain yang siap meraih kemenangan atas Persela di kompetisi Liga 1 2021.
"Menurut saya pertandingan yang tidak mudah tapi kami berusaha untuk bisa kembali meraih tiga poin," kata Almeida, dikutip laman resmi PT LIB.
"Kami akan memulai laga dengan 11 pemain memang tidak adanya mereka sedikit menjadi masalah bagi tim. Tapi saya yakin kami memiliki pemain lain yang dalam kondisi bagus untuk menghadapi pertandingan besok," sambungnya.
Sementara Persela juga baru saja memetik kemenangan penting atas Persiraja via skor 1-0. Artinya, Laskar Joko Tingkir dalam kondisi kepercayaan cukup tinggi jelang terlibat duel melawan Arema.
Berbicara torehan poin musim ini, Malik Risaldi dan kolega pun sama-sama mengemas 6 poin. Hasil 2 kali kemenangan selama 5 kali turun ke atas lapangan.
Seperti mengutip akun Instagram resmi klub, pasukan arahan Iwan Setiawan juga sudah siap untuk menurunkan amunisi terbarunya saat meladeni Singo Edan.
"Kami dapat mengkonfirmasi bahwa @jabar_sharza akan masuk line up di pertandingan malam nanti." tulis Persela.
Maka, kekuatan Persela kini semakin bertambah dan bisa menjadi alternatif lain bagi sang arsitek untuk meramu strategi dalam derby dua tim asal Jatim ini.
Perkiraan Susunan Pemain
Minus 3 pemain membuat kekuatan Arema bisa terkurangi terutama untuk sektor depan. Selaku arsitek, Eduardo Almeida diprediksi bakal memaksimalkan potensi yang ada dengan memasang Muhammad Rafli, Carlos Fortes, serta Dendi Santoso sejak menit awal.
Sedangkan Persela diyakini akan tetap bertumpu pada Ivan Carlos sebagai juru gedor utama. Kedatangan Jabar Sharza bisa membuat sang penyerang lebih leluasa untuk bergerak di area pertahanan lawan.
Arema (4-3-3): Adilson Maringá; Bagas Adi, Sergio Silva, Diego Michiels, Hanif Sjahbandi; Renshi Yamaguchi, Rizky Dwi, Feby Eka Putra; Muhammad Rafli, Carlos Fortes, Dendi Santoso.
Persela (4-3-3): Ravi Murdianto; Birrul Walidain, Demerson, Mohammad Zaenuri, Nasir; Ahmad Bustomi, Gian Zola, Malik Risaldi; Jabar Sharza, Riyatno Abiyoso, Ivan Carlos.
Skor Head to Head Arema vs Persela
Persela masih unggul head to head atas Arema. Laskar Joko Tingkir membukukan 3 kali kemenangan berbanding 2 kali milik sang lawan dalam 5 pertemuan terkini di semua ajang.
20/09/19 Persela vs Arema 2 - 0
27/05/19 Arema vs Persela 3 - 2
09/03/19 Persela vs Arema 1 - 0
16/11/18 Persela vs Arema 4 - 0
07/07/18 Arema vs Persela 1 - 0
5 Laga Terakhir Arema
05/09/21 PSM vs Arema 1 - 1
12/09/21 Arema vs Bhayangkara 1 - 1
19/09/21 PSS vs Arema 2 - 1
25/09/21 Arema vs PSIS 0 - 0
29/09/21 Persipura vs Arema 0 - 1
5 Laga Terakhir Persela
04/09/21 PSIS vs Persela 1 - 0
10/09/21 Persela vs Persipura 1 - 0
17/09/21 Persela vs Persita 0 - 1
24/09/21 Persija vs Persela 2 - 1
28/09/21 Persela vs Persiraja 1 - 0
Live Streaming Arema vs Persela di Vidio
Jadwal pertandingan Arema vs Persela dalam lanjutan Liga 1 2021 digeber pada Minggu (3/10/2021) malam hari nanti, kick-off mulai pukul 18.15 WIB, di Stadion Madya, Jakarta, dan disiarkan langsung Indosiar serta live streaming Vidio.
Untuk menyaksikan Liga 1 2021 di Vidio penggemar sepak bola dapat berlangganan paket Rp19.000 per minggu, Rp29.000 per bulan, atau paket Rp199.000 per tahun.
Dengan berlangganan paket Vidio Premier Anda dapat menyaksikan laga-laga menarik dari Liga 1 2021, LaLiga, Serie A, Ligue 1 dan kompetisi sepak bola menarik lainnya.
Penulis: Beni Jo
Editor: Nur Hidayah Perwitasari