tirto.id - Aurel Hermansyah, Atta Halilintar, bekerja sama dengan Mom Uung resmi merilis sebuah single baru berjudul “Berhak Bahagia”. Mom Uung merupakan founder dari suplemen pelancar ASI dan influencer dalam bidang parenting dan menyusui.
Lagu ini terinspirasi dari pengalaman Aurel selama menjadi ibu baru. Dalam akun Instagramnya, Aurel mengungkapkan bahwa dia merasa kecewa dan sedih saat ada orang yang melakukan body shaming terhadap bentuk tubuh dan mengomentari caranya dalam mendidik sang buah hati.
Lagu “Berhak Bahagia” diciptakan untuk memberi semangat kepada para ibu di luar sana, yang mungkin sedang berjuang memberi ASI eksklusif selama 2 tahun penuh.
Suami Aurel, Atta Halilintar selain ikut menyumbangkan suara, juga bertindak sebagai produser, komposer, dan penulis lirik lagu.
Atta dan Vais Randi yang merupakan salah satu produser di AHHA Music, merampungkan lagu ini dalam satu bulan.
Aurel juga berpendapat kalau keinginan seorang ibu itu tidak banyak. Cukup ada suami dan keluarga di sampingnya serta tidak ada penghakiman.
Aurel mengaku pernah merasa kesepian setelah melahirkan putri pertamanya, Ameena. Anak dari Krisdayanti itu juga pernah merasa malu saat melihat teman-temannya.
Lewat lagu ini, Aurel mengajak para wanita dan ibu, supaya berhenti saling menghakimi dan mulai saling mendukung satu sama lain.
Di sisi lain, tindakan yang dilakukan oleh Aurel mendapat apresiasi dari Mom Uung. Dia salut dengan pemikiran Aurel di usia yang relatif masih sangat muda.
Mom Uung juga mengungkapkan, bahwa kasus baby blues dan ibu yang bunuh diri dengan mengajak anaknya terjadi karena tidak adanya support system.
Lirik lagu "Berhak Bahagia" memiliki makna untuk menunjukkan kepada para ibu bahwa mereka sangat berharga, tidak sendiri, dan berhak untuk bahagia.
Berikut adalah lirik lagu “Berhak Bahagia” oleh Aurel Hermansyah, Atta Halilintar feat. Mom Uung.
Lirik Lagu “Berhak Bahagia”
Peri hati terus, terus disakiti
Ku tertekan keadaan ini
Kau lukai, ku tanpa henti
Pengorbananku tak pernah kau hargai
Ku lupa menyadari,
bahwa ku tak sendiri
Anugerah dari Tuhan yang telah ku miliki
Ku tahu aku tak sempurna
Bukan berarti aku tak berhak bahagia
Ku tak pedulikan apa kata mereka
Yang membuatku hancur dan hampir tak berdaya
Kau lukai aku,
Kau sakiti diriku,
Aku tak berharga,
Ku berhak Bahagia..
Ku berjanji tuk setia,
Walau ku terluka,
Kau ajarkan aku,
pengorbanan cinta,
Pisah tanpa kata,
sisa air mata
Ku tahu aku tak sempurna,
bukan berarti aku tak berhak bahagia
Ku tak pedulikan apa kata mereka
Yang buatku hancur dan Hampir tak berdaya
Hooooo...
haaaaaaa...
Huhuhuuuu...
hohohoooooo...
Huoooo...
Bukan tak berhak berharga
Ku tak pedulikan apa kata mereka
Yang buatku hancur dan Hampir tak berdaya
Yang buatku hancur dan Hampir tak berdaya
Hooo... huhuuu...
Penulis: Tifa Fauziah
Editor: Alexander Haryanto