Menuju konten utama

10 Link Unduh Poster Hari Kesaktian Pancasila untuk di Sosmed

Berikut ini link poster untuk memperingati Hari Kesaktian Pancasila pada 1 Oktober. Poster bisa dibuat mudah dengan Canva.

10 Link Unduh Poster Hari Kesaktian Pancasila untuk di Sosmed
Warga menyanyikan lagu Indonesia Raya dengan latar belakang lambang Garuda Pancasila saat peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Situs Persada Soekarno, Desa Pojok, Kediri, Jawa Timur, Kamis (30/9/2021) malam. ANTARA FOTO/Prasetia Fauzani.

tirto.id - Hari Kesaktian Pancasila akan diperingati pada 1 Oktober 2024. Hari tersebut merupakan hari besar nasional yang berkaitan dengan sejarah peristiwa G30S.

Hari Kesaktian Pancasila ditetapkan menjadi hari besar nasional berdasarkan Surat Keputusan (SK) Nomor 153 Tahun 1967 yang ditandatangi Presiden Soeharto.

Tanggal 1 Oktober dipilih sebagai Hari Kesaktian Pancasila karena berselang satu hari setelah peristiwa berdarah pada 30 September 1965.

Menurut pelajaran sejarah yang beredar di Indonesia, PKI yang berpaham komunis dituding akan mengkudeta Presiden Soekarno dan mengubah Indonesia menjadi negara komunis.

Peristiwa tersebut menjadi salah satu peristiwa kelam dalam sejarah Indonesia yang juga turut menewaskan enam jenderal TNI, yakni Ahmad Yani, R. Suprapto, MT. Haryono, S. Parman, Sutoyo Siswomiharjo, D. I. Panjaitan.

Sebagai bentuk hari duka nasional, setiap tanggal 30 September masyarakat diimbau untuk mengibarkan bendera setengah tiang.

Kemudian, sehari setelahnya atau pada tanggal 1 Oktober, bendera dinaikan secara penuh sebagai simbol bahwa masyarakat Indonesia tetap teguh dengan Pancasila dan tidak tergantikan oleh paham apapun.

Oleh karena itu, tanggal 1 Oktober dipilih sebagai Hari Kesaktian Pancasila yang bermakna bahwa Pancasila tetap bertahan menjadi falsafah bangsa Indonesia meski pernah ada upaya untuk menggantikannya dengan paham lain.

Dalam memperingati Hari Kesaktian Pancasila, masyarakat dapat turut memeriahkan dengan berbagai cara, salah satunya melalui poster peringatan Hari Kesaktian Pancasila.

Poster peringatan Hari Kesaktian Pancasila ini dapat digunakan di media sosial, atau dicetak dan ditempel di lingkungan masyarakat.

Untuk memberikan referensi,

Link Unduh Contoh Poster Peringatan Hari Kesaktian Pancasila

Berikut ini link unduh contoh poster peringatan Hari Kesaktian Pancasila beserta cara membuatnya:

  1. https://id.pngtree.com/freepng/selamat-hari-kesaktian-pancasila-design_8532291.html
  2. https://www.canva.com/p/templates/EAFM3WyDp4E-merah-minimalis-hari-kesaktian-pancasila-kiriman-instagram/
  3. https://www.canva.com/p/templates/EAGGeOduhRA-putih-merah-sederhana-minimalis-ilustrasi-hari-lahir-pancasila-poster/
  4. https://www.canva.com/p/templates/EAFJsE61Wqo-coklat-inspirasi-memperingati-hari-kesaktian-pancasila-instagram-post-/
  5. https://www.canva.com/p/templates/EAFvCfylhAU-merah-putih-sederhana-hari-kesaktian-pancasila-cerita-instagram/
  6. https://www.canva.com/p/templates/EAGPbj4iHa0-merah-dan-kuning-selamat-hari-kesaktian-pancasila-instagram-story/
  7. https://www.canva.com/p/templates/EAFLcMjeYlU-merah-ilustrasi-minimalis-hari-kesaktian-pancasila-cerita-instagram/
  8. https://www.canva.com/p/templates/EAGPtdkPPEI-merah-putih-memperingati-hari-kesaktian-pancasila-cerita-instagram/
  9. https://www.canva.com/p/templates/EAFLx6CxAFg-merah-putih-ucapan-selamat-hari-kesaktian-pancasila-cerita-instagram/
  10. https://www.canva.com/p/templates/EAGQWnCyFCs-biru-dan-oranye-ilustrasi-hari-kesaktian-pancasila-cerita-instagram/
Setelah mendapatkan referensi, Anda dapat membuat poster sendiri sesuai keinginan Anda melalui sejumlah aplikasi desain yang tersedia, salah satunya Canva.

Berikut ini dapat disimak cara membuat poster untuk tema Hari Kesaktian Pancasila di Canva.

Cara Membuat Poster Tema Hari Kesaktian Pancasila di Canva

  1. Download aplikasi Canva di PlayStore atau AppStore.
  2. Buka aplikasi Canva.
  3. Pada beranda Canva, cari atau ketik “Poster” untuk memulai desain.
  4. Pilih desain poster yang Anda inginkan.
  5. Kemudian, silakan kreasikan desain poster sesuai keinginan Anda.
  6. Jika sudah, Anda dapat menyimpannya dalam format PDF, JPG, atau PNG.

Baca juga artikel terkait KESAKTIAN PANCASILA atau tulisan lainnya dari Bintang Pamungkas

tirto.id - Aktual dan Tren
Kontributor: Bintang Pamungkas
Penulis: Bintang Pamungkas
Editor: Dipna Videlia Putsanra