Menuju konten utama

Link Unduh Aplikasi Dapodik Versi 2024.c dan Tata Cara Update

Kemendikbud telah merilis aplikasi Dapodik versi 2024.c. Berikut adalah tata cara update dan memperbarui aplikasi pendataan ini yang sebaiknya dipahami.

Link Unduh Aplikasi Dapodik Versi 2024.c dan Tata Cara Update
Ilustrasi login. foto/IStockphoto

tirto.id - Kemendikbud telah merilis aplikasi Dapodik versi 2024.c. Dengan adanya versi terbaru ini, satuan pendidikan harus memperbaharui aplikasi Dapodik versi terbaru. Lantas, bagaimana tata cara updatenya?

Sistem aplikasi Dapodik telah diluncurkan beberapa tahun yang lalu. Setiap tahunnya aplikasi tersebut mengalami pembaharuan.

Sehingga satuan pendidikan harus memperhatikan setiap pembaruan aplikasi. Hal tersebut dilakukan, agar proses administrasi di satuan pendidikan bisa berjalan dengan lancar.

Aplikasi Dapodik adalah aplikasi penjaring data pokok pendidikan pada kelompok jenjang pendidikan dasar di lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).

Entitas data pokok tersebut meliputi sekolah termasuk sarana dan prasarana, Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK),Peserta Didik dan Proses Pembelajaran di dalam rombongan belajar (Rombel).

Apa Itu Aplikasi Dapodik versi 2024.c?

Aplikasi Data Pokok Pendidikan, yang selanjutnya disingkat Aplikasi Dapodik adalah suatu aplikasi pendataan yang dikelola oleh Kemendikbud.

Tujuannya untuk digunakan dalam mengumpulkan dan memeriksa data satuan pendidikan, peserta didik, pendidik dan tenaga kependidikan, sumber daya pendidikan, substansi pendidikan, dan capaian pendidikan yang diperbaharui secara daring.

Dirilisnya aplikasi Dapodik versi 2024.c, merujuk pada surat yang diterbitkan oleh Kemendikbud karena ada dua alasan. Adapun alasannya adalah:

  • Adanya Permendikbud Ristek nomor 46 tahun 2023 tentang Pencegahan dan Penanganan Kekerasan di Lingkungan Satuan Pendidikan, sebagaimana dimaksud agar Satuan pendidikan segera membentuk dan melaporkan Satuan Tugas PPKSP dan TPPK tersebut ke dalam sistem Dapodik dan Portal PPKSP.
  • Adanya masalah di aplikasi Dapodik 2024.b berupa bugs. sehingga dapat mengganggu kelancaran Satuan Pendidikan dalam melakukan pemutakhiran data semester 1 Tahun Ajaran 2023/2024.
Dengan latar belakang tersebut, maka Kemendikbud merilis versi terbarunya, yaki Dapodik 2024.c. Sehingga pihak sekolah wajib untuk memperbaharui aplikasi Dapodiknya dengan versi terbaru.

Cara Instal dan Update Aplikasi Dapodik versi 2024.c

Dengan adanya aplikasi Dapodik versi 2024.c, cara install dan updatenya sangat mudah. Satuan pendidikan dapat melakukan pembaruan Aplikasi Dapodik versi 2024.c.

Adapun cara install dan update aplikasi Dapodik versi 2024.c, berikut langkah-langkah pembaruan menggunakan patch:

  • unduh file patch Aplikasi Dapodik 2024.c pada laman https://dapo.kemdikbud.go.id/unduhan;
  • instal patch dapodik 2024.c;
  • refresh peramban web (ctrl+F5);
  • tutup dan buka Aplikasi Dapodik;
  • isi username dan password;
  • pilih semester 2023/2024 Genap;
  • klik tombol Masuk;
  • pastikan tampilan Aplikasi Dapodik sudah versi 2024.c;
  • klik tombol tarik data;
  • pastikan proses tarik data berhasil;
  • lakukan input data sesuai kondisi riil;
  • login akun Kepala Sekolah;
  • klik tombol sinkronisasi.
Sementara untuk mendapatkan link unduh aplikasi Dapodik verso 2024.c, Anda dapat mengakses melalui link di bawah ini:

Link Unduh Aplikasi Dapodik Versi 2024.c

Baca juga artikel terkait DAPODIK atau tulisan lainnya dari Sulthoni

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Sulthoni
Penulis: Sulthoni
Editor: Yulaika Ramadhani