Menuju konten utama

Link Pengumuman Penmaba UNJ 2022 Hasil Ujian Mandiri & Daftar Ulang

Berikut link pengumuman Penmaba UNJ 2022 hasil Ujian Mandiri dan info daftar ulang. Pengumuman Penmaba UNJ 2022 pada jam 20.00 WIB.

Link Pengumuman Penmaba UNJ 2022 Hasil Ujian Mandiri & Daftar Ulang
Kampus Universitas Jakarta. tirto.id/Arimacs Wilander

tirto.id - Link pengumuman Penmaba UNJ 2022 untuk hasil ujian mandiri, sesuai jadwal, dapat diakses pada Jumat, 22 Juli 2022. Pengumuman hasil Penmaba UNJ 2022 jalur ujian mandiri (ujian tulis) ini bisa dilihat pada jam 8 malam, atau pukul 20.00 WIB.

Untuk mengakses pengumuman hasil ujian mandiri Penmaba UNJ 2022, peserta seleksi ini dapat login terlebih dahulu di laman yang disediakan UNJ. Login dilakukan dengan memasukkan nomor peserta.

Sebelumnya, jadwal pendaftaran seleksi mandiri ujian tulis UNJ 2022 sempat diperpanjang hingga 8 Juli lalu. Adapun proses ujian tulis berbasis komputer diselenggarakan pada 16 Juli 2022.

Penentuan kelulusan peserta di Penmaba Mandiri Ujian Tulis UNJ ini berdasarkan hasil tes, dengan mengombinasikan antara passing grade dan nilai terbaik sesuai kuota.

Pengumuman hasil Penmaba Mandiri UNJ 2022 jalur ujian tulis dapat dilihat melalui situs web UNJ, penmaba.unj.ac.id, atau mengakses link di bawah ini:

Link Pengumuman Hasil Penmaba UNJ.

Cara melihat pengumuman Penmaba UNJ 2022 ialah dengan memasukkan nomor peserta seleksi yang tercantum di kartu ujian mandiri UNJ 2022. Lalu, klik tombol "Lihat" untuk mengecek status kelulusan peserta seleksi.

Saat login untuk mengakses pengumuman, peserta dianjurkan membuka link di atas via browser komputer/laptop. Login tidak disarankan memakai browser smartphone.

Adapun info selengkapnya bisa diakses lewat kanal resmi UNJ. Misalnya, laman penmaba.unj.ac.id atau akun media sosial Universitas Negeri Jakarta (Telegram, Instagram, Twitter).

Jadwal Daftar Ulang Penmaba Mandiri UNJ 2022

Calon mahasiswa baru Universitas Negeri Jakarta yang telah dinyatakan lulus seleksi dalam ujian tulis Penmaba Mandiri UNJ 2022 diharuskan melakukan pendaftaran ulang. Pendaftaran ulang itu mesti dilaksanakan sesuai jadwal.

Proses daftar ulang Penmaba Mandiri UNJ 2022 terdiri atas beberapa tahap, yakni pengisian data UKT, pengumuman nilai UKT, pembayaran UKT, dan registrasi.

Sesuai info di laman UNJ, berikut jadwal pendaftaran ulang Penmaba Mandiri Ujian Tulis UNJ 2022:

  • Pengumuman Hasil Seleksi: 22 Juli 2022
  • Pengisian Data untuk UKT: 24-31 Juli 2022
  • Pengumuman Nilai UKT: 1 Agustus 2022
  • Pembayaran UKT dan Registrasi: 2-12 Agustus 2022
  • Masa Pengenalan Akademik Mahasiswa: 15-19 Agustus 2022
  • Awal Perkuliahan Mahasiswa: 22 Agustus 2022.

Selain UKT yang harus dibayarkan per semester, ada juga Sumbangan Pengembangan Universitas (SPU) dalam komponen biaya kuliah mahasiswa dari jalur seleksi mandiri UNJ. Meski begitu, laman UNJ menginformasikan besaran SPU tidak memengaruhi kelulusan peserta dalam proses seleksi.

Penmaba UNJ 2022 jalur mandiri dibuka untuk penerimaan mahasiswa baru jenjang S1 dan D4. Di jalur ini, kuota untuk jenjang S1 sebesar 30 persen dari total kursi mahasiswa baru S1 UNJ tahun ini. Adapun kuota untuk jenjang D4 adalah 100 persen.

Baca juga artikel terkait SELEKSI MANDIRI 2022 atau tulisan lainnya dari Addi M Idhom

tirto.id - Pendidikan
Penulis: Addi M Idhom
Editor: Iswara N Raditya