Menuju konten utama

Link Pengumuman KSM 2023 Tingkat Provinsi di ksm.kemenag.go.id

Pengumuman hasil Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat provinsi disiarkan pada 9 Agustus 2023. Berikut link selengkapnya.

Link Pengumuman KSM 2023 Tingkat Provinsi di ksm.kemenag.go.id
Sejumlah siswa mengerjakan soal saat mengikuti ujian akhir semester berbasis digital atau "online" dengan menggunakan telepon genggam di Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 23 Aceh Barat Desa Alue Raya, Kecamatan Samatiga, Aceh Barat, Aceh, Senin (5/12/2022). ANTARA FOTO/Syifa Yulinnas/nym.

tirto.id - Pengumuman hasil Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat provinsi disiarkan pada 9 Agustus 2023.

Pengumuman dari kompetisi ini bisa dilihat melalui akun KSM masing-masing dengan melakukan login di https://ksm.kemenag.go.id/ksm/login kemudian cek di https://ksm.kemenag.go.id/web/pengumuman.

Dilansir dari laman Kompetisi Sains Madrasah Kemenag, KSM merupakan kegiatan yang digelar dan diadakan oleh Kementerian Agama RI untuk sarana membangun kompetisi sains di kalangan siswa madrasah.

Kompetisi ini telah digelar sejak tahun 2012 dan telah menjadi ajang positif dalam membangun budaya kompetisi.

Sejak tahun 2018, KSM mulai berupaya mengolaborasikan sains dengan konteks nilai-nilai Islam. Kompetisi Sains Madrasah tahun 2023 dibuka untuk Satuan Pendidikan baik Madrasah (MI, MTs, MA) atau dari Sekolah (SD/SMP/SMA/sederajat).

Ketentuan Tahapan KSM 2023

Kompetisi ini memiliki 4 tahapan, yaitu tahapan satuan pendidikan, kabupaten/kota, provinsi, dan nasional.

KSM Provinsi sendiri merupakan tahapan seleksi KSM di tingkat provinsi. Tahapan ini dimaksudkan untuk menjaring siswa terbaik pada tiap bidang studi KSM yang akan mewakili setiap provinsi untuk mengikuti KSM Nasional.

Ketentuan dalam tahapan kegiatan ini adalah sebagai berikut:

a. Peserta KSM Provinsi diikuti oleh maksimal 5 siswa terbaik tiap bidang studi yang dilombakan sebagai hasil seleksi KSM Kabupaten/Kota dalam satu provinsi;

b. Seleksi KSM Provinsi dilakukan secara serentak secara nasional dengan menggunakan sistem Tes Berbasis Komputer atau Computer-Based Test (CBT) yang disiapkan dan di bawah kendali Komite KSM Nasional;

c. Penilaian soal KSM dilaksanakan oleh Tim Juri yang ditetapkan oleh Komite KSM Nasional dengan mempertimbangkan nilai tes dan nilai integritas peserta selama mengikuti tes;

d. Hasil KSM Provinsi dipublikasikan di Portal Resmi KSM;

e. Pembiayaan KSM Provinsi dapat bersumber dari DIPA Kanwil Kementerian A gama Provinsi, DIPA Kantor Kementerian Agama Kabupaten / Kota, anggaran BOS dari masing-masing satuan pendidikan yang mengirimkan siswanya atau sumber lain yang sah

Pada kompetisi tingkat provinsi, kompetisi ini dilakukan dengan Tes Berbasis Komputer dengan ketentuan:

1. Soal berupa pilihan ganda dan/atau esai singkat

2. Soal disiapkan oleh Komite Ahli KSM Nasional

3. sarana KSM disiapkan oleh Komite Provinsi

4. Penilaian terpusat oleh Komite KSM Nasional.

Link dan Jadwal Pengumuman KSM Provinsi 2023

Pengumuman untuk Kompetisi Sains Madrasah tingkat provinsi akan dilaksanakan pada 9 Agustus 2023 dengan melakukan login di laman https://ksm.kemenag.go.id/ksm/login kemudian hasil pengumuman bisa dicek di https://ksm.kemenag.go.id/web/pengumuman.

Kompetisi Sains Madrasah tingkat Provinsi sendiri telah dilaksanakan pada 5-6 Agustus 2023 di tempat yang telah ditentukan oleh Komite Provinsi.

Baca juga artikel terkait KSM 2023 atau tulisan lainnya dari Muhammad Iqbal Iskandar

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Muhammad Iqbal Iskandar
Penulis: Muhammad Iqbal Iskandar
Editor: Yulaika Ramadhani