Menuju konten utama

Link Download Aplikasi CBT KSM 2023, Cara Instal, Login, Ujian

Berikut ini link download aplikasi CBT KSM 2023, cara instal aplikasi Ruang Ujian KSM 2023, dan cara login hingga ujian.

Link Download Aplikasi CBT KSM 2023, Cara Instal, Login, Ujian
Ilustrasi login. foto/IStockphoto

tirto.id - Para peserta Kompetisi Sains Madrasah 2023 perlu mendownload aplikasi CBT KSM 2023, agar bisa ikut tes. Peserta juga harus instal aplikasi Ruang Ujian CBT KSM 2023 di Laptop atau komputer PC yang memiliki spesifikasi sesuai ketentuan.

Kompetisi Sains Madrasah 2023 atau KSM 2023 terdiri atas 4 fase, yakni tingkat sekolah, kabupaten/kota, provinsi, dan nasional.

Tes KSM 2023 di tingkat kabupaten hingga nasional diselenggarakan berbasis komputer, atau memakai skema Computer Based Test atau (CBT). Untuk bisa mengikuti tes dalam Kompetisi Sains Madrasah, peserta perlu login ke aplikasi CBT KSM 2023.

Aplikasi CBT KSM 2023 dapat diinstal di komputer laptop ataupun PC yang menggunakan sistem operasi Windows 10, Windows 8.1, atau Windows 7. Selain itu, laptop/PC itu pun harus terkoneksi dengan internet stabil minimal 2Mbps.

Link Unduh Aplikasi CBT KSM 2023

Untuk bisa mengikuti KSM 2023 di tingkat kabupaten, provinsi, hingga nasional, peserta perlu mendownload sekaligus menginstall aplikasi CBT KSM 2023. Selain itu, peserta KSM 2023 juga mesti memperhatikan ketentuan hingga tata cara login untuk mengikuti ujian.

Berikut link download aplikasi CBT KSM 2023: Aplikasi KSM 2023.

Ketentuan Instal Aplikasi KSM 2023

Berikut ini ketentuan instalasi aplikasi CBT KSM 2023 dan spesifikasi perangkat laptop/PC komputer yang harus dipakai peserta:

  • Peserta KSM 2023 pakai Laptop/PC dengan layar minimal 12”
  • Laptop/PC peserta KSM 2023 dilengkapi Web Camera
  • Laptop/PC peserta KSM 2023 memiliki minimal RAM 2GB
  • Laptop/PC peserta KSM 2023 punya minimal Storage 10GB
  • Laptop/PC peserta KSM 2023 pakai OS Windows 8.1 atau 10
  • Untuk pengguna Windows 7 perlu dicoba terlebih dahulu
  • Memiliki koneksi internet stabil minimal 2Mbps.

Cara Instal Aplikasi CBT KSM 2023

Cara instal aplikasi KSM 2023 untuk ikut ujian berbasis komputer adalah sebagai berikut:

  1. Buka link unduh Aplikasi KSM 2023
  2. Di bawah file panduan, ada 2 aplikasi Ruang Ujian CBT KSM 2023
  3. Pilih salah satu aplikasi
  4. Klik 2 kali di link aplikasi Ruang Ujian CBT KSM 2023
  5. Klik tombol MORE INFO
  6. Akan tampil info detail aplikasi
  7. Lalu, klik tombon RUN ANYWAY
  8. Aplikasi akan terinstal dan kemudian langsung terbuka
  9. Aplikasi Ruang Ujian KSM 2023 juga bisa dibuka

Terdapat dua ketentuan larangan yang harus dipatuhi oleh peserta saat membuka Aplikasi CBT KSM 2023.

Pertama, peserta dilarang membuka browser (seperti google chrome, opera, yandex, dan lainnya), aplikasi meeting (semisal gmeet, zoom, dan sejenisnya), serta aplikasi remote. Laptop/PC peserta KSM 2023 juga dilarang terkoneksi dengan layar tambahan.

Kedua, apabila peserta nekad membuka browser, aplikasi meeting, aplikasi remote, atau terkoneksi terkoneksi dengan layar tambahan, aplikasi Ruang Ujian CBT KSM 2023 bakal otomatis tertutup. Akibatnya, peserta tidak akan bisa ikut ujian KSM.

Cara Login Aplikasi CBT KSM 2023

Sebelum mengikuti tes CBT KSM 2023, peserta harus melakukan login dulu ke aplikasi. Login baru bisa dilakukan ketika hari pelaksanaan ujian Kompetisi Sains Madrasah digelar.

Berikut cara login aplikasi CBT KSM 2023:

  1. Buka aplikasi Ruang Ujian CBT KSM 2023
  2. Klik tombol Open (atau tombol login)
  3. Login dengan memasukkan nomor peserta dan tanggal lahir
  4. Nomor untuk login sesuai yang ada di kartu ujian KSM 2023
  5. Usai login, ambil foto dengan Web Camera
  6. Peserta wajib foto wajah dengan menunjukkan kartu ujiannya
  7. Untuk ambil foto, Klik tombol AMBIL FOTO
  8. Peserta dapat ambikl foto lagi jika hasil kurang sempurna
  9. Jika login berhasil, akan muncul halaman profil peserta dan menu UJIAN.

Cara Ujian CBT KSM 2023

Berikut tata cara ujian CBT KSM 2023 tingkat kabupaten dan provinsi:

  • Login aplikasi CBT KSM 2023
  • Pastikan sudah unggah foto wajah + kartu ujian
  • Pastikan usai login, muncul laman menu UJIAN
  • Klik tombol MULAI untuk mengikuti tes
  • Cermati lama waktu pengerjaan soal KSM
  • Mulai tes dengan klik tombol PERTANYAAN PERTAMA
  • Kerjakan soal pilihan ganda satu per satu
  • Klik pilihan jawaban jika sudah yakin
  • Jawaban bisa dibatalkan dengan klik tombol BATALKAN JAWABAN
  • Jawaban bisa diubah dengan klik Pilihan Jawaban Lainnya
  • Jika sudah menyelesaikan soal pilihan ganda, lanjut ke soal esai
  • Jawaban soal esai isian singkat diketik di kotak yang tersedia
  • Jawaban soal esai harus singkat dan jelas
  • Jawaban soal esai tidak perlu kata-kata pendahuluan
  • Jawaban soal esai tidak perlu satuan-satuan tambahan
  • Jika jawaban soal esai berupa angka, cuku jawab pakai angka
  • Jawaban delimiter desimal adalah 2 angka di belakang pakai pemisah titik (.)
  • Jangan menuliskan delitimiter ribuan
  • Jika punya pertanyaan ke panitia, pakai menu BANTUAN
  • Lalu, pilih kategori pertanyaan
  • Kemudian, klik tombol LAPOR
  • Muncul notifikasi jawaban saat pertanyaan sudah dijawab
  • Jika internet putus, jawaban tersimpan dan waktu pengerjaan stop
  • Lalu, cek lagi koneksi dan klik tombol COBA KEMBALI
  • Jika ujian tidak terhubung kembali, keluar aplikasi untuk cek perangkat dan koneksi
  • Kemudian, masuk kembali ke aplikasi Ruang Ujian CBT KSM 2023
  • Jika selesai jawab soal sebelum waktunya klik tombol SELESAI UJIAN
  • Lalu ketik kata “SELESAI” (Ujian yang sudah selesai tidak bisa dimulai kembali]
  • Jika waktu ujian habis, muncul tulisan “Sesi ujian berakhir.”

Catatan:

1. Jika muncul informasi “Ujian telah selesai” berarti waktu tes telah habis, atau peserta terlambat ikut ujian, dan waktu pengerjaan soal telah diberhentikan.

2. Hasil nilai ujian dapat dilihat melalui laman ksm.kemenag.go.id jika sudah diumumkan oleh panitia tingkat kabupaten atau provinsi.

Jadwal KSM 2023 MA, MTs, MI Tingkat Kabupaten

Jadwal CBT KSM 2023 dimulai dari ujian tingkat kabupaten/kota. Berikut ini jadwal KSM 2023 tingkat kabupaten/kota untuk jenjang MI, MTs, hingga MA:

*Geser layar ke kanan dan kiri untuk lihat jadwal KSM 2023 selengkapnya:

MATERISESIJADWAL TES KSMZONA (PELAKSANAAN)
WIBWITAWIT
Matematika dan Biologi (MA/SMA)18 Juli 202307:30-09:3008:30-10:3009:30-11:30
Fisika dan Kimia (MA/SMA)28 Juli 202310:00-12:0011:00-13:0012:00-14:00
Ekonomi dan Geografi (MA/SMA)38 Juli 202312:30-14:3013:30-15:3014:30-16:30
Matematika (MTs/SMP)19 Juli 202307:30-09:3008:30-10:3009:30-11:30
IPA Terpadu (MTs/SMP)29 Juli 202310:00-12:0011:00-13:0012:00-14:00
IPS Terpadu (MTs/SMP)39 Juli 202312:30-14:3013:30-15:3014:30-16:30
Matematika Terintegrasi (WITA,WIT, Kalimantan, Jatim) (MI/SD)110 Juli 202307:30-09:0008:30-10:0009:30-11:00
Matematika Terintegrasi (WIB) (MI/SD)210 Juli 202309:30-11:00 - -
Sains IPA Terintegrasi (WITA,WIT, Kalimantan, Jatim) (MI/SD)310 Juli 202311:30-13:0012:30-14:0013:30-15:00
MI Sains IPA Terintegrasi (WIB) (MI/SD)410 Juli 202313:30-15:00 -

Baca juga artikel terkait OLIMPIADE SAINS atau tulisan lainnya dari Sulthoni

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Sulthoni
Penulis: Sulthoni
Editor: Addi M Idhom