Menuju konten utama
SKB CPNS 2021

Link Cek Lokasi SKB CPNS Mahkamah Agung 2021 dan Syarat Dokumen

SKB CPNS Mahkamah Agung 2021, link cek lokasi ujian dan syarat dokumen peserta. 

Link Cek Lokasi SKB CPNS Mahkamah Agung 2021 dan Syarat Dokumen
Sejumlah peserta melakukan registrasites sebelum mengikuti tes Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) CPNS (Calon Pegawai Negeri Sipil) di Kediri, Jawa Timur, Selasa (6/10/2020). ANTARA FOTO/Prasetia Fauzani/hp.

tirto.id - Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) dalam penerimaan CPNS 2021 di lingkungan Mahkamah Agung, mengikuti agenda lanjutan seleksi tahap II yang dihelat mulai 27 November 2021.

Peserta akan menghadapi materi soal computer assisted test (CAT) dari BKN. Lokasi ujian SKB dapat dilihat melalui portal SSCASN dan website Mahkamah Agung.

Pengecekan lokasi ujian lewat SSCASN dapat diakses melalui laman https://data-sscasn.bkn.go.id/ujian. Caranya mencarinya seperti berikut:

- Buka laman https://data-sscasn.bkn.go.id/ujian

- Pada fitur "Search", ketikkan "mahkamah agung"

- Data jadwal dan lokasi akan otomatis tertampil

Sementara itu, cara melihat lokasi pelaksanaan SKB di website Mahkamah Agung dapat mengakses melalui https://www.mahkamahagung.go.id/id/pengumuman. Informasi terbaru mengenai rekrutmen CPNS 2021 di Mahkamah Agung disampaikan di sana.

Pada rekrutmen CPNS 2021, Mahkamah Agung membuka lowongan hingga 3.337 formasi dari lulusan D3 dan S1.

Lowongan ini diambil dari jenis formasi umum, penyandang disabilitas, dan putra/putri Papua dan Papua Barat.

Lowongan tersebut terangkum ke dalam empat jabatan yaitu analis perkara peradilan; analis perencanaan, evaluasi, dan pelaporan; pengelola perkara; serta pengelola barang milik negara.

Materi pokok SKB CAT CPNS 2021

Menurut surat pengumuman Mahkamah Agung nomor: 14/Pansel-CPNS/MA/XI/2021, materi pokok yang diujikan pada soal SKB dengan CAT untuk jabatan-jabatan di Mahkamah Agung sebagai berikut:

1. Jabatan Analis Perkara Peradilan: Materi umum dan khusus terkait kehakiman/peradilan

2. Jabatan Analis Perencanaan, Evaluasi dan Pelaporan: Materi umum dan khusus terkait perencanaan, evaluasi dan pelaporan

3. Jabatan Pengelola Perkara: Terampil - Arsiparis

4. Jabatan Pengelola Barang Milik Negara: Materi umum dan khusus terkait Barang Milik Negara

Syarat dokumen SKB CPNS 2021

Saat pelaksanaan SKB, ada sejumlah dokumen yang perlu dibawa oleh peserta di lokasi ujian. Dokumen tersebut tidak jauh beda seperti pada pelaksanaan SKD yang lalu. Berikut ini berbagai jenis dokumen perlu disiapkan:

1. Kartu peserta ujian;

2. Kartu identitas diri, seperti KTP, surat keterangan pengganti KTP, hingga Kartu Keluarga (KK);

3. Surat keterangan negatif COVID-19 melalui swab test PCR yang dilakukan maksimal 3x24 jam atau rapid test Antigen yang dilakukan maksimal 1x24 jam sebelum mengikuti ujian;

4. Kartu deklarasi sehat yang formulirnya diisi dan dicetak dalam kurun waktu 14 hari dan paling lambat H-1 sebelum ujian;

5. Sertifikat vaksin COVID-19 minimal dosis pertama, bagi peserta di Jawa, Madura, dan Bali; Khusus bagi peserta yang tidak dapat divaksin karena hamil, menyusui, penderita komorbid, atau penyintas COVID-19 sebelum 3 bulan bisa membawa surat keterangan dari dokter pemerintah yang menerangkan kondisinya.

Baca juga artikel terkait CPNS 2021 atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Yandri Daniel Damaledo