tirto.id - Seleksi kompetensi bidang (SKB) untuk penerimaan CPNS 2021 sudah mulai diselenggarakan oleh sejumlah instansi. Saat ini merupakan waktu yang tepat bagi calon peserta untuk mempersiapkan diri dengan mencetak kartu ujian, melengkapi dokumen persyaratan, hingga cek lokasi ujian.
Berdasarkan jadwal lanjutan yang ditetapkan oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN) kegiatan SKB tahun ini diselenggarakan dalam dua tahap.
SKB tahap 1 dimulai sejak 15 November 2021, dilanjutkan dengan tahap 2 yang akan berlangsung pada 27 November 2021. Ujian SKB tahap 1 setidaknya diikuti oleh 164 instansi, sementara tahap 2 diikuti oleh 330 instansi.
Meskipun telah ditetapkan jadwal acuannya oleh BKN, instansi berhak menentukan tanggal pelaksanaan ujian SKB masing-masing. Oleh karena itu, peserta ujian disarankan untuk selalu update informasi terkait pelaksanaan SKB CPNS 2021, termasuk jadwal, lokasi, hingga ketentuan ujian.
Cara Cetak Kartu Ujian SKB CPNS 2021
Salah satu syarat dokumen yang wajib dibawa oleh seluruh peserta untuk mengikuti ujian adalah Kartu ujian. Berkas tersebut dapat dicetak melalui sscasn.bkn.go.id menggunakan akun masing-masing peserta.
Perlu diketahui bahwa kartu ujian baru bisa dicetak sesuai dengan jadwal yang ditentukan oleh instansi, biasanya setelah lokasi ujian dipilih oleh peserta. Untuk mencetak kartu ujian di SSCASN, peserta dapat melakukan langkah-langkah berikut:
- Buka link https://daftar-sscasn.bkn.go.id/login kemudian lakukan login menggunakan NIK dan password.
- Klik "Cetak Kartu Peserta Ujian" yang terdapat pada halaman resume pendaftaran. Tombol tersebut baru bisa diklik sesuai dengan jadwal yang ditetapkan;
- Pilih cetak kartu ujian maka sistem akan menampilkan Kartu Peserta Ujian Seleksi CASN 2021;
- Setelah itu, pelamar dapat mengunduh dan mencetak Kartu Peserta Ujian Seleksi CASN 2021.
Cara Cek Lokasi Ujian SKB CPNS 2021
Sejumlah instansi mengagendakan beberapa hari untuk pemilihan lokasi ujian oleh peserta. Lokasi ujian pilihan peserta nantinya akan menjadi acuan penetapan jadwal dan sesi ujian. Namun, ada pula instansi yang menentukan lokasi ujian setiap peserta sehingga peserta tidak perlu memilih lokasi.
Peserta dapat cek lokasi ujian SKB menggunakan dua cara. Cara yang pertama adalah melalui SSCASN di linkdata-sscasn.bkn.go.id/ujian. Cara kedua adalah melalui website resmi masing-masing instansi.
Dalam waktu dekat terdapat 60 instansi, kementerian, dan lembaga yang akan melaksanakan ujian SKB. Berikut daftar link website di 60 instansi, kementerian, dan lembaga yang dapat diakses untuk melihat lokasi ujian peserta.
Syarat Kelengkapan Dokumen SKB CPNS 2021
Setiap instansi berhak menentukan daftar dokumen apa saja yang wajib dibawa saat pelaksanaan ujian SKB CPNS 2021. Namun, ada beberapa dokumen yang secara umum disyaratkan oleh sebagian besar instansi.
Dokumen-dokumen umum tersebut berupa kartu indentitas diri hingga dokumen yang berkaitan dengan penerapan protokol kesehatan.
Dalam rilis Kementerian PANRB syarat dokumen untuk ujian SKB tidak jauh berbeda dengan syarat ujian SKD. Berikut daftar dokumen yang disyaratkan untuk mengikuti SKB CPNS 2021:
- Kartu peserta ujian;
- Kartu identitas diri, termasuk KTP, surat keterangan pengganti KTP, hingga Kartu Keluarga (KK);
- Surat keterangan negatif COVID-19 melalui swab test PCR yang dilakukan maksimal 3x24 jam atau rapid test Antigen yang dilakukan maksimal 1x24 jam sebelum mengikuti ujian;
- Kartu deklarasi sehat yang formulirnya diisi dan dicetak dalam kurun waktu 14 hari dan paling lambat H-1 sebelum ujian;
- Sertifikat vaksin COVID-19 minimal dosis pertama, bagi peserta di Jawa, Madura, dan Bali;
- Khusus bagi peserta yang tidak dapat divaksin karena hamil, menyusui, penderita komorbid, atau penyitas COVID-19 sebelum 3 bulan bisa membawa surat keterangan dari dokter pemerintah yang menerangkan kondisinya.
Link Download Kisi-kisi SKB CPNS 2021
Selain persiapan kelengkapan dokumen dan cek lokasi ujian, persiapan yang tidak kalah penting untuk menghadapi SKB adalah belajar materi ujian. Materi yang diujikan dalam SKB CPNS tahun ini disesuaikan dengan masing-masing jabatan yang dilamar oleh peserta.
Misalnya, peserta yang melamar jabatan Dokter maka akan memperoleh materi SKB yang berbeda dengan peserta yang melamar pada jabatan Polisi Kehutanan.
Maka dari itu, peserta sangat disarankan untuk memperdalam standar kompetensi jabatan yang dilamar. Sebagai bahan acuan belajar SKB, pemerintah merilis Surat Edaran (SE) Nomor: B/1625/M.SM.01.00/2021 yang berisi materi pokok soal-soal SKB.
Materi pokok tersebut sekaligus menjadi bahan belajar atau kisi-kisi ujian pada SKB seluruh instansi tahun ini. Untuk download dokumen kisi-kisi tersebut, peserta dapat membuka link ini:
Download Kisi-kisi SKB CPNS 2021 PDF
Editor: Yantina Debora