Menuju konten utama

Levante vs Valencia: Jadwal, Prediksi, Skor H2H, & Live Streaming

Laga Levante vs Valencia yang dapat dipantau melalui live streaming beIN Sports 2 digelar pada Minggu (2/9/2018) pukul 17.00 WIB

Levante vs Valencia: Jadwal, Prediksi, Skor H2H, & Live Streaming
perayaan gol tim Valencia selama pertandingan Liga BBVA antara Valencia C.F. dan Atletico de Madrid Stadion Mestalla pada 6 Maret 2016 di Valencia, Spanyol. [Foto/Shutterstock]

tirto.id - Pertandingan Levante vs Valencia dalam lanjutan jadwal La Liga Spanyol pekan ketiga digelar pada Minggu (2/9/2018) pukul 17.00 WIB. Bermain di Stadion Ciutat de Valencia dalam Derbi Valencia, tim tamu dalam posisi terdesak mesti mencatatkan kemenangan. Los Che, julukan Valencia, masih ada di papan bawah klasemen hingga jornada (pekan) kedua.

Hanya mengoleksi satu poin, Valencia sementara menempati urutan ke-17 klasemen Liga Spanyol, atau satu tingkat saja dari zona degradasi. Hal tersebut tidak diharapkan dari tim yang musim lalu mampu finis di empat besar, hanya kalah dari Barcelona, Atletico Madrid, dan Real Madrid. Pelatih Valencia, Marcelino Garcia Toral, layak berbenah.

Menjelang laga ini, tim tamu kehilangan Francis Coquelin karena cedera. Namun, sang mantan gelandang Arsenal toh tidak termasuk dalam starting XI utama Valencia. Selain itu, Los Che sudah bisa menggunakan Goncalo Guedes, yang akhirnya dapat dibeli dari PSG. Kehadiran Guedes akan menghidupkan sayap kiri tim tamu, sementara di sisi kanan ada Carlos Soler.

Marcelino, dikutip laman resmi Valencia menegaskan, timnya akan berupaya sebaik mungkin meraih kemenangan. Katanya, "Semoga laga ini gemilang. Saya ingat musim lalu, kami menampilkan pertunjukan yang luar biasa, dengan dua tim yang dengan bangga membawa nama kota (Valencia)."

Sementara itu, Levante pekan lalu ditumbangkan oleh Celta Vigo 1-2 setelah menang besar tiga gol di markas Real Betis, Stadion Benito Villamarin pada pekan pertama. Senjata utama tim ini adalah Jose Luis Morales yang sudah mengemas tiga gol. Selain itu, masih ada kiper Oier Olazabal yang berdasarkan penilaian Whoscored mendapatkan 8,37 poin.

Pelatih Levante, Paco Lopez dikutip laman resmi klub memuji Valencia sebagai tim yang hebat, "Dalam kompetisi Liga Spanyol yang rumit musim lalu, mereka bisa finis di urutan keempat. Mereka tim yang punya banyak kombinasi di depan dan sangat serius dalam pertahanan."

Perkiraan Susunan Pemain

Levante (4-4-2): Oier Olazabal; Coke, Sergio Postigo, Rober Pier, Tono; Jason, Cheick Doukoure, Jose Campana, Enis Bardhi; Jose Luis Morales, Roger Marti

Valencia (4-4-2): Neto; Cristiano Piccini, Gabriel Paulista, Ezequiel Garay, Jose Luis Gaya; Carlos Soler, Geoffrey Kondogbia, Dani Parejo, Goncalo Guedes; Rodrigo Moreno, Santi Mina

Rekor Head to Head

Dalam lima pertemuan terakhir, Valencia lebih unggul daripada Levante dengan mencatatkan tiga kemenangan, satu imbang, dan satu kekalahan. Namun, ini tidak dapat sepenuhnya dijadikan tolok ukur menjelang Derby Valencia sore ini.

Melihat kebutuhan Valencia mendapatkan angka, ditambah keunggulan materi pemain mereka atas Levante, kemungkinan besar kali ini Los Che mampu memenangkan laga. Namun, dalam lima pertempuran terakhir di Ciutat de Valencia, tim tamu tidak pernah mampu menang. Ini bakal menjadi keuntungan tersendiri bagi Levante.

11-02-2018 Valencia vs Levante 3-1

16-09-2017 Levante vs Valencia 1-1

13-03-2016 Levante vs Valencia 1-0

31-10-2015 Valencia vs Levante 3-0

13-04-2015 Valencia vs Levante 3-0

Live Streaming Levante vs Valencia Melalui MAXstream

Laga Levante vs Valencia dapat dinikmati di saluran beIN Sports 2. Khusus pelanggan Telkomsel, operator seluler ini menghadirkan aplikasi video digital MAXstream dan beragam paket berlangganan menarik VideoMAX untuk menikmati laga Liga Spanyol itu via live streaming di smartphone.

Dengan aplikasi MAXstream, pelanggan Telkomsel juga dapat mengakses channel beIN Sports 1 dan beIN Sports 3 yang menyiarkan pertandingan liga top Eropa, seperti Liga 1 Prancis, Liga Italia Serie A, dan liga top lainnya.

Aplikasi MAXstream tersedia untuk perangkat bergerak baik itu Android atau iOS yang bisa diunduh gratis di toko aplikasi masing-masing (Google Play Store atau App Store). Terkait paket VideoMax, Telkomsel menghadirkan kuota hingga 20GB dengan harga mulai dari Rp10.000.

Baca juga artikel terkait LIGA SPANYOL 2018 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Fitra Firdaus