Menuju konten utama

Kondisi Geografis Pulau Bali Berdasarkan Peta: Luas, Batas, Daratan

Berikut ini penjelasan kondisi geografis Pulau Bali berdasarkan peta, beserta data luas, batas wilayah dan bentang alam daratan.

Kondisi Geografis Pulau Bali Berdasarkan Peta: Luas, Batas, Daratan
Peta Pulau Bali. foto/istockphoto

tirto.id - Pulau Bali telah lama dikenal sebagai salah satu destinasi wisata populer di dunia. Kondisi alam di Bali dan kekayaan budayanya menjadi daya tarik bagi para wisatawan dari berbagai negara. Hal ini tidak terlepas dari kondisi geografis Pulau Bali yang mendukung pengembangan sektor pariwisata.

Secara administratif, Pulau Bali masuk dalam wilayah Provinsi Bali. Sejumlah pulau kecil pun ada di bawah naungan Provinsi Bali, seperti Pulau Nusa Penida, Pulau Nusa Lembongan, Pulau Serangan, Pulau Nusa Ceningan, Pulau Burung, dan Pulau Menjangan.

Luas seluruh wilayah Provinsi Bali mencapai 5.780,06 km persegi. Hingga 2017 lalu, sesuai data di laman Pemprov Bali, jumlah penduduk provinsi ini sebanyak 4.230.051 jiwa.

Dalam hal administrasi pemerintahan, Provinsi Bali memiliki satu kota dan 8 kabupaten. Nama dari masing-masing kota dan kabupaten tersebut yaitu:

  • Kota Denpasar;
  • Kabupaten Buleleng;
  • Kabupaten Karangasem;
  • Kabupaten Klungkung;
  • Kabupaten Bangli;
  • Kabupaten Gianyar;
  • Kabupaten Badung;
  • Kabupaten Tabanan;
  • Kabupaten Jembrana.

Dari semua daerah tingkat II di atas, Kabupaten Buleleng memiliki wilayah paling luas. Kabupaten Buleleng tercatat seluas 1.365,88 km2.

Batas wilayah Pulau Bali

Letak geografis Pulau Bali berada di antara 114°25’53º BT - 115°42’40º BT, dan antara 08º03’40º LS - 08º50’48º LS.

Pulau Bali dikelilingi sejumlah laut yang menjadi pembatas dengan sejumlah pulau lain, termasuk Pulau Jawa, Pulau Madura, Pulau Lombok, dan lain sebagainya.

Batas-batas wilayah Pulau Bali adalah sebagai berikut:

  • Sebelah utara: Laut Jawa
  • Sebelah selatan: Samudera Hindia
  • Sebelah barat: Selat Bali
  • Sebelah timur: Selat Lombok.

Bentang Alam Daratan Pulau Bali

Topografi wilayah Pulau Bali terdiri atas lereng-lereng cukup kompleks, seperti datar, landai, agak curam, curam, dan sangat curam. Secara geografis, wilayah Pulau Bali dipadati bukit dan kawasan pegunungan.

Di bagian tengah Pulau Bali, deretan gunungnya memanjang dari barat ke timur. Pegunungan itu menjadi batas alam antara wilayah Pulau Bali sebelah utara dengan selatan.

Mengutip situs resmi Kementerian LHK, Puncak tertinggi di Pulau Bali dimiliki oleh Gunung Agung di Kabupaten Karang Asem yang memiliki ketinggian 3.143 mdpl. Lalu, jumlah total gunung ada di daratan Pulau Bali mencapai 11 buah.

Wilayah Bali bagian utara hanya punya dataran rendah yang sempit. Lain halnya dengan di bagian selatan, dataran rendah menghampar dari Kabupaten Jembrana di barat hingga Kabupaten Karang Asem di timur. Di ujung selatan Pulau Bali, terdapat semenanjung Benoa.

Selain pegunungan, ada pula area daratan yang menjadi sumber air. Pulau Bali memiliki sejumlah sungai besar atau tukad. Sungai-sungai itu seperti Tukad Unda, Tukad Pancoran, Tukad Petanu, Tukad Pakerisan, Tukad Bubuh, dan Tukad Musi.

Di daratan Pulau Bali, terdapat pula sejumlah danau luas, seperti Danau Batur (1.607,5 Ha), danau Buyan (360 Ha), Danau Beratan (370 Ha), dan Danau Tamblingan (110,0 Ha).

Penduduk Pulau Bali

Pulau Bali dihuni suku bangsa Bali yang bisa dibedakan atas masyarakat Bali Aga dan masyarakat Bali Majapahit. Bali Aga merupakan suku Bali asli yang banyak berada di pegunungan. Lalu, Bali Majapahit banyak ditemukan di dataran rendah bagian selatan Pulau Bali.

Mayoritas agama yang dianut oleh penduduk Bali adalah Hindu. Hanya saja, mengutip laman UPI, tidak seperti di India, pembagian kasta tidak diberlakukan ketat di Pulau Bali dan cenderung lebih tampak pada saat upacara keagamaan.

Peta Pulau Bali

Peta tematik Pulau Bali yang memperlihatkan kondisi geografis dan bentang alam kawasan ini bisa diakses melalui tautan berikut:

Link Peta Pulau Bali (1)

Link Peta Pulau Bali (2).

Baca juga artikel terkait KONDISI GEOGRAFIS atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Addi M Idhom