Menuju konten utama

Komentar Fahri Hamzah Soal Asian Games 2018: Erick Thohir Dahsyat

Fahri Hamzah menilai kinerja Erick Thohir sangat dahsyat dalam memimpin Inasgoc sehingga penyelenggaraan Asian Games 2018 berjalan sukses.

Komentar Fahri Hamzah Soal Asian Games 2018: Erick Thohir Dahsyat
Patung Soekarno tampak berlatar belakang kembang api acara seremonial penutupan Asian Games 2018 di Gelora Bung Karno Sport Komplek, Jakarta, Minggu (2/9/2018). tirto.id/Arimacs Wilander

tirto.id - Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah mengapresiasi kinerja yang ditunjukkan oleh Inasgoc atau Panitia Penyelenggara Asian Games 2018 yang dinilai sukses dalam menyelenggaralan ajang olahraga terbesar di Asia itu.

"Kinerja Inasgoc di bawah kepemimpinan Erick Thohir dahsyat," kata Fahri Hamzah di Jakarta, Senin.

Menurut Fahri, prestasi Inasgoc antara lain telah menyulap Stadion Gelora Bung Karno yang bersejarah untuk kembali mengeluarkan nilai-nilai historisnya kembali.

Ia juga mengingatkan bahwa Bung Karno juga pernah menyatakan bahwa bangsa ini harus terus diajarkan nilai-nilai keolahragaan seperti sportivitas, kedisiplinan dan kerja keras.

Fahri juga menyampaikan pujiannya kepada para atlet yang dinilai berprestasi sangat dahsyat dalam ajang Asian Games 2018 ini.

Di tempat terpisah, Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi mengatakan Asian Games 2018 meninggalkan warisan penting bagi Indonesia.

"Asian Games 2018 menumbuhkan kegembiraan dan menjadikan olahraga sebagai pilihan juga gaya hidup. Atlet pun menjadi profesi dambaan di tengah masyarakat," ujar Imam dalam diskusi Forum Merdeka Barat 9 di Gedung Kemenpora, Jakarta, Senin.

Menurut dia, kondisi tersebut penting dalam memupuk semangat memajukan olahraga di Republik Indonesia.

Selain itu, pada Asian Games 2018, para olahragawan Indonesia berhasil merebut 31 medali emas, yang menjadi perolehan medali emas tertinggi Indonesia sepanjang keikutsertaan di Asian Games, melampaui target awal yakni 16 medali emas.

"Asian Games 2018 meninggikan harkat dan martabat kita sebagai bangsa di mata dunia. Ini menunjukkan bahwa kalau kita mau berprestasi, pasti ada jalan untuk mencapainya," tuturnya.

Baca juga artikel terkait ASIAN GAMES 2018

tirto.id - Sosial budaya
Sumber: Antara
Editor: Agung DH