Menuju konten utama

Kode Pos Seluruh Wilayah Indonesia untuk Setting STB TV Digital

Kode pos diperlukan untuk mengaktifkan fitur EWS di perangkat STB dan televisi digital. Berikut ini cara cek kode pos seluruh wilayah Indonesia.

Kode Pos Seluruh Wilayah Indonesia untuk Setting STB TV Digital
Ilustrasi siaran TV digital. Getty Images/iSrtockphoto

tirto.id - Pada pencarian channel TV digital, pengguna perlu memasukkan kode pos di wilayah tempat perangkat set top box (STB) berada saat melakukan pemindaian. Setelah itu STB secara otomatis mencari sinyal yang menjangkau wilayah tersebut dan menyimpannya. Siaran TV digital pun akhirnya dapat disaksikan.

Pencantuman kode pos ini ternyata memiliki peran yang sangat penting. TV digital tidak semata menyiarkan program acara dari stasiun televisi. Lebih dari itu, keberadaan siaran digital dapat sekaligus untuk menjalankan fitur Early Warning System (EWS).

Kaitan Kode Pos dengan EWS

EWS merupakan bentuk sistem komunikasi kebencanaan. Tujuannya memastikan kelancaran dan akurasi informasi kebencanaan. Ketika bencana terjadi, fitur EWS segera memberikan peringatan lewat siaran digital sehingga bisa menyelamatkan banyak nyawa dan menurunkan jumlah korban.

Pencantuman kode pos saat pemindaian channel TV digital dapat membantu sebagai rujukan yang akan diakses oleh sistem kebencanaan. Ketika bencana datang, kode pos menjadi kode lokasi keberadaan perangkat. Oleh sebab itu, kode pos jangan diisi secara asal-asalan.

“Ketika fitur ini ada di set top box (STB) ataupun di televisi digital, ada hal-hal yang perlu diisi. Salah satunya mengisi kode pos. Kode pos ini menjadi kode lokasi keberadaan perangkat. Misalnya saat bencana datang, tidak semua masyarakat menerima informasinya, hanya masyarakat yang terdampak bencana yang terima,” tutur Direktur Pengembangan Pita Lebar Kementerian Komunikasi dan Informatika, Marvels Situmorang, seperti dikutip laman Siaran Digital Kominfo.

EWS menjadi fitur yang wajib dibenamkan pada seluruh perangkat sistem TV digital dan sistem komunikasinya. EWS diharapkan sudah dapat difungsikan begitu analog switch off (ASO) nasional diberlakukan pada 2 November 2022.

Perangkat STB dan televisi digital yang sudah memiliki sertifikasi Kominfo dipastikan telah menyediakan fitur EWS. Sertifikasi ini sebagai jaminan perangkat sudah mendukung seluruh fitur dapat siaran TV digital di Indonesia.

Cara Cek Kode Pos Seluruh Wilayah Indonesia

Kode pos telah lama dipakai untuk pendataan alamat. Sejumlah lima angka pada kode pos yang dicantumkan pada surat atau paket pos, dapat mempermudah pemilahan saat pengiriman. Lokasi penerima lebih mudah ditemukan dengan mengandalkan kode pos.

Setiap kelurahan di Indonesia memiliki kode pos masing-masing. Dengan demikian, angka kode pos itu unik mengidentifikasi wilayah.

Cara mengecek kode pos seluruh Indonesia bisa dilakukan dengan memanfaatkan aplikasi Android dari PT Pos Indonesia bernama PosAja!. Link unduh aplikasi PosAja! dapat diakses lewat tautan ini.

Cara mengecek kode pos lewat PosAja! memiliki langkah sebagai berikut:

  1. Buka aplikasi PosAja! dan pastikan sudah login akun. Jika belum memiliki akun, lakukan pendaftaran dengan memanfaatkan nomor ponsel
  2. Klik menu "Cek tarif" di bawah banner utama
  3. Klik pada kolom "Alamat tujuan"
  4. Masukkan nama kelurahan/kecamatan/kota atau kabupaten yang hendak dicari. Misalnya ingin mencari kode pos kelurahan Gondangdia di Jakarta Pusat, cukup ketikkan "Gondangdia"
  5. Daftar nama kelurahan/kecamatan/kota atau kabupaten segera tertampil beserta kode posnya
  6. Pilih kode pos sesuai wilayah yang dicari

Baca juga artikel terkait SIARAN TV DIGITAL atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Ibnu Azis