Menuju konten utama

Klasemen Terbaru Liga 1 per 12 September: Persija ke Papan Atas

Persija naik ke peringkat empat klasemen terbaru GoJek Liga 1 berkat kemenangan dramatis atas Borneo FC.

Klasemen Terbaru Liga 1 per 12 September: Persija ke Papan Atas
Pesepak bola Persija Jakarta Jaimerson Da Silva Xavier melakukan selebrasi bersama rekan-rekannya seusai memasukkan bola ke gawang Borneo FC dalam pertandingan Gojek Liga 1 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (14/4/2018). ANTARA FOTO/Wahyu Putro A/pd/18

tirto.id - GoJek Liga 1 telah merampungkan tiga laga lanjutan pekan 21 pada Rabu (12/9/2018). Persija Jakarta meramaikan persaingan di papan atas berkat kemenangan dramatis atas Borneo FC.

Berlangsung di Stadion Aji Imbut, Tengarong, laga Borneo FC vs Persija Jakarta berakhir dengan skor tipis 0-1. Gol kemenangan Macan Kemayoran lahir lewat kaki Novri Setiawan pada detik-detik akhir jelang berakhirnya laga.

Kekalahan kandang membuat Borneo FC tak beranjak dari peringkat sembilan lantaran baru mengemas 29 poin. Di lain pihak, tambahan tiga poin mengantarkan Persija naik ke peringkat empat klasemen berkat torehan 33 poin. Marko Simic dan kawan-kawan terpaut dua angka dari tim peringkat tiga, Bhayangkara FC.

Pada saat yang sama, Bhayangkara FC sendiri naik ke urutan tiga berkat kemenangan tipis 1-0 atas Perseru Serui di Stadion PTIK, Jakarta. Gol tunggal pada duel Bhayangkara FC vs Perseru dicetak Herman Dzumafo Epandi.

Jika Bhayangkara FC meroket ke papan atas, lain halnya dengan Perseru. Nasib antiklimaks dialami skuat asuhan I Putu Gede. Perseru tetap berada di zona degradasi, tepatnya pada peringkat 16 dengan koleksi 23 poin.

Adapun satu pertandingan lain pada hari yang sama mempertemukan dua tim promosi, PSMS Medan dan PSIS Semarang. Bertempat di Stadion Teladan, Medan, laga PSMS vs PSIS berakhir 2-3. Dwigol Matsunaga Shohei tak mampu berdampak banyak bagi tuan rumah yang kebobolan lewat aksi Bayu Nugroho, Bruno Silva, serta Hari Nur Yulianto.

Hasil tersebut membuat PSIS mendekati Perseru Serui. Kini mereka mengemas 23 poin, kalah head to head saja dari Cendrawasih Jingga. Sementara PSMS Medan tak bergerak dari dasar klasemen. Ayam Kinantan mengoleksi 19 poin, hasil enam kemenangan, sekali imbang, serta 14 kali kalah.

Berikut Klasemen GoJek Liga 1 2018 Hingga Rabu (12/9/2018)

Pos
Klub
Main
SG
Poin
1
Persib Bandung
201235
2
Bali United
21735
3
Bhayangkara FC
21335
4
Persija Jakarta
21833
5
Madura United
20333
6
Barito Putera
20232
7
PSM Makassar
20231
8
Persipura Jayapura
21730
9
Borneo FC
21129
10
Persela Lamongan
21228
11
Mitra Kukar
20-326
12
Sriwijaya FC
21-126
13
Persebaya
21-125
14
Arema FC
20325
15
PS TIRA
21-1524
16
Perseru Serui
21-723
17
PSIS Semarang
21-823
18
PSMS Medan
21-1519

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2018 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan