Menuju konten utama

1 Orang Tewas akibat Truk Rem Blong di Slipi

Kecelakaan truk di Slipi, Jakarta Barat, menabrak satu mobil dan enam sepeda motor akibat rem blong.

1 Orang Tewas akibat Truk Rem Blong di Slipi
Sebuah truk menabrak sejumlah kendaraan di lampu merah (TL) Slipi, Jakarta Barat, Selasa (26/11/2024). ANTARA/X/@tmcpoldametro/Ilham Kausar

tirto.id - Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya membenarkan adanya kecelakaan melibatkan truk dan kendaraan lain di persimpangan Slipi, Jakarta Barat. Peristiwa itu terjadi pukul 07.00 WIB, Selasa (26/11/2024) pagi tadi.

Kasi Laka Lantas Subdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya, Kompol Diella Kartika Artha, mengatakan bahwa hingga kini evakuasi masih terus dilakukan. Dalam kecelakaan ini, kata dia, melibatkan delapan kendaraan.

“Masih ditangani (petugas),” kata Diella saat dikonfirmasi, Selasa (26/11/2024).

Diella mengatakan, dari hasil penyelidikan awal, diduga truk mengalami rem blong. Kemudian, truk menabrak satu mobil dan enam sepeda motor di depannya.

“Truk tronton mengalami rem blong menabrak beberapa kendaraan di TL Slipi,” tutur dia.

Dijelaskan Diella, data awal menunjukkan satu orang meninggal dunia, tiga orang luka berat, dan satu orang luka ringan.

Baca juga artikel terkait KECELAKAAN atau tulisan lainnya dari Ayu Mumpuni

tirto.id - Hukum
Reporter: Ayu Mumpuni
Penulis: Ayu Mumpuni
Editor: Bayu Septianto