tirto.id - Kemenangan Madura United 3-1 atas Barito Putera dalam pertandingan pekan ke-33 GoJek Traveloka, pada Minggu (5/11/2017) sangat menentukan klasemen Liga 1 2017. Tambahan tiga poin dalam laga kandang tersebut, membuat Laskar Sape Kerrap naik peringkat 4 dan menyisihkan Persipura Jayapura dan Persija Jakarta.
Tim asuhan Gomes de Olivera ini bahkan berpeluang menggeser posisi PSM Makassar dan Bali United yang masing-masing mengemas poin 62 dari 32 pertandingan.
Jika pada laga pekan ke-33 antara PSM Makassar vs Bali United pada Senin (6/11/2017) berakhir seri, maka peluang Madura United untuk menyalip kedua tim papan atas itu masih terbuka lebar karena Laskar Sape Kerrab masih memiliki satu pertandingan lagi, yaitu melawan Bhayangkara FC pada Rabu (8/11/2017).
Sementara Barito Putera tetap berada di peringkat ke 7 dengan mengemas 50 poin dari 33 pertandingan yang dijalani selama geralan GoJek Traveloka Liga 1 2017. Ia berada di bawah Persija Jakarta yang mengemas 58 poin, serta di atas Arema FC yang memperoleh 49 poin dari 33 pertandingan.
Berikut klasemen terbaru GoJek Traveloka Liga 1 per 5 November 2017:
Pos Tim PD M S K GM GA SG Poin 1 BHAYANGKARA FC 32 20 3 9 55 38 17 63 2 BALI UNITED 32 19 5 8 72 38 34 62 3 PSM MAKASSAR 32 18 8 6 61 36 25 62 4 MADURA UNITED 32 17 9 6 56 35 21 60 5 PERSIPURA JAYAPURA 33 17 8 8 62 35 27 59 6 PERSIJA JAKARTA 33 16 10 7 44 23 21 58 7 BARITO PUTERA 33 14 8 11 44 43 1 50 8 AREMA FC 33 13 10 10 41 41 0 49 9 PUSAMANIA BORNEO FC 32 13 7 12 45 36 9 46 10 MITRA KUTAI KARTANEGARA 33 13 5 15 48 69 -21 44 11 PS TNI 33 12 6 15 46 56 -10 42 12 PERSIB BANDUNG 32 9 14 9 38 30 8 41 13 SRIWIJAYA FC 33 11 8 14 48 48 0 41 14 PERSELA LAMONGAN 33 12 4 17 48 51 -3 40 15 PERSERU SERUI 33 9 7 17 33 45 -12 34 16 SEMEN PADANG FC 33 8 8 17 32 52 -20 32 17 PERSIBA BALIKPAPAN 33 6 6 21 38 60 -22 24 18 PERSEGRES GRESIK UNITED 33 2 4 27 26 101 -75 10
Penulis: Abdul Aziz
Editor: Abdul Aziz