Menuju konten utama
klasemen Asian Games 2023

Klasemen Asian Games 2023, Peringkat Indonesia, Jadwal 3 Oktober

Update klasemen medali Asian Games 2023 terbaru, Indonesia di peringkat 13. Cek jadwal lengkap Asian Games 2023 hari ini Selasa (3/10), live di Vision+.

Klasemen Asian Games 2023, Peringkat Indonesia, Jadwal 3 Oktober
Maskot Asian Games 2022 Lianlian berjalan di area Main Press Center (MPC), Hangzhou, China, Sabtu (30/9/2023).ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/rwa.

tirto.id - Update klasemen medali Asian Games 2023 masih dipimpin tuan rumah China, dengan perolehan total 270 medali (147 emas, 81 perak, dan 42 perunggu). Sedangkan kontingen Indonesia masih berjuang di peringkat 13.

Jadwal Asian Games 2023 hari ini Selasa, 3 Oktober 2023, masih menyajikan pertandingan dari sejumlah cabor, termasuk badminton hingga basket. Live streaming Asian Games 2023 bisa ditonton viaVision+.

Kontingen China kokoh di puncak klasemen perolehan medali Asian Games 2023. Keunggulan mereka bisa dibilang bakal sulit disamai kontingen manapun, termasuk dari para pesaing terdekat, seperti Jepang dan Korea Selatan.

Kendati menduduki peringkat 2, Jepang secara total baru mendulang 122 medali (33 emas, 44 perak, dan 45 perunggu). Sementara Korsel mengekor di peringkat 3 lewat raihan total 133 medali (31 emas, 39 perak, dan 63 perunggu).

Update Peringkat Indonesia di Asian Games 2023

Kontingen Indonesia mesti rela terdepak dari peringkat sepuluh besar klasemen Asian Games 2023. Selepas pada Senin (2/10/2023) masih sempat masuk dalam jajaran 10 besar, kini Merah Putih mesti rela lengser ke tangga 13. Posisi Indonesia digeser oleh Bahrain, Iran, dan Kazakhstan.

Hingga Selasa (3/10/2023) pagi, total medali yang didapat Merah Putih mencapai 18 keping, terdiri 4 emas, 3 perak, dan 11 perunggu. Kini Indonesia rawan disalip oleh Singapura yang sudah mengumpulkan 12 medali.

Sejak terakhir menyabet emas di cabor cycling BMX Racing, Indonesia belum sanggup lagi menambah emas Asian Games 2023. Kendati tetap ada para wakil Indonesia yang bertarung di sejumlah nomor final, hasil maksimal yang diharapkan belum terwujud.

Terbaru, Nur Meni dan Riska Andriyani harus puas finis di urutan 6 kendati sudah berjuang di final sprint kano ganda putri 500m. Mereka tertinggal jauh dari pemenang nomor ini, Xu Shixiao dan Sun Mengya, dengan selisih hingga 10,290 detik.

"Kondisi angin hari ini sayangnya tidak bagus untuk nomor putri C2, karena mereka sangat ringan [berat badannya], jadi sangat sulit bagi para atlet putri menjalani lomba dengan angin seperti ini," ujar Andrii Kraitor, pelatih kano ganda putri Indonesia, dikutip dari Antara.

Kendati begitu kans Indonesia untuk menambah medali di cabor kano masih terjaga. Riska Andriyani bakal beraksi di final nomor kano tunggal putri 200m, sebelum berduet kembali bersama Nur Meni di nomor ganda putri 200m.

Selain kano, perebutan medali juga akan terjadi di cabor atletik, tinju, cycling road, diving, Go, hingga sepaktakraw. Deretan cabor tersebut dimainkan hari ini, Selasa (3/10/2023).

Jadwal Asian Games 2023 Hari Ini

Berikut jadwal pertandingan Asian Games 2023 hari ini, Selasa (3/10/2023):

Panahan

  • Mulai pukul 07.40 WIB

Atletik

  • Pukul 08.00-10.30 WIB (Sesi 9)
  • Pukul 18.00-21.30 WIB (Sesi 10)

Badminton

  • Pukul 09.00-20.00 WIB

Baseball

  • Mulai pukul 11.00 WIB (babak penyisihan grup nomor putra)

Basket

  • Mulai pukul 11.00 WIB (babak gugur putra dan putri)

Tinju

  • Pukul 13.00-16.00 WIB (sesi 17)
  • Pukul 18.00-21.00 WIB (sesi 18)

Bridge

  • Pukul 08.00-10.20 WIB (sesi 23)
  • Pukul 12.50-15.10 WIB (sesi 24)
  • Pukul 15.40-18.00 WIB (sesi 25)

Kano Sprint

  • Pukul 09.00-11.30 WIB (sesi 6)

Catur

  • Pukul 14.00-18.00 WIB (babak ke-5 putra dan putri beregu)

Kriket

  • Mulai pukul 08.00 WIB (perempat final nomor putra)

Cycling Road

  • Mulai pukul 08.00 WIB

Diving

  • Mulai pukul 09.00 WIB

Equestrian

  • Mulai pukul 09.00 WIB

Sepak Bola

  • Mulai pukul 17.00 WIB (semifinal nomor putri)

Go

  • Pukul 08.30-12.00 WIB (sesi 19)
  • Pukul 14.00-17.30 WIB (sesi 20)

Handball

  • Mulai pukul 11.00 WIB (semifinal nomor putra dan putri)

Hoki

  • Mulai pukul 09.15 WIB (babak penyisihan nomor putri)

Kabaddi

  • Pukul 07.30-10.05 WIB (sesi 3)
  • Pukul 13.00-16.25 WIB (sesi 4)

Sepaktakraw

  • Mulai pukul 09.00 WIB

Soft Tennis

  • Mulai pukul 09.00 WIB

Sport Climbing

  • Pukul 09.00-12.50 WIB (sesi 1)
  • Pukul 19.00-20.00 WIB (sesi 2)

Squash

  • Mulai pukul 10.00 WIB

Trampolin Gym

  • Mulai pukul 13.00 WIB (kualifikasi dan final nomor putra)

Polo Air

  • Mulai pukul 14.00 WIB (babak penyisihan grup)

Angkat Berat

  • Mulai pukul 14.00 WIB

Xiangqi

  • Pukul 13.00-18.00 WIB (sesi 7)

Live Streaming Asian Games 2023 Hari Ini di Vision+

Jadwal Asian Games 2023 hari ini, Selasa(3/10/2023), bisa disaksikan via live streaming gratis di Vision+. Sejumlah laga pilihan juga dapat disaksikan melalui tayangan Premium Sports dengan layanan berbayar.

Untuk menyaksikan tayangan di Vision+, Anda dapat berlangganan sejumlah paket, seperti Paket Premium Sports Rp35 ribu/bulan, Rp95 ribu/3 bulan, atau Rp200 ribu/tahun.

Link Live Streaming Asian Games 2023 - Vision+

*Jadwal pertandingan dan siaran Asian Games 2023 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Update Klasemen Asian Games 2023 Terbaru

Berikut update klasemen Asian Games 2023 terbaru atau hari ini, Selasa (3/10/2023) pagi:

RankTeamTotalRank

by

Total

1China14781422701
2Japan3344451223
3Korea Selatan3139631332
4India132423604
5Chinese Taipei121017397
6Uzbekistan111418436
7Thailand107163310
8Korea Utara71052211
9Hong Kong61523445
10Bahrain6141117
11Iran51415349
12Kazakhstan4727388
13Indonesia43111813
14Singapore3541215
15Malaysia34142112
16Qatar232719
17Kuwait231620
18Viet Nam13131714
19Saudi Arabia121423
20Philippines1181018
21Uni Emirat Arab114620
22Tajikistan113522
23Macao112423
24Kyrgyzstan102327
25Mongolia0481215
26Jordan021327
27Turkmenistan013423
28Pakistan011229
29Brunei010131
29Oman010131
29Sri Lanka010131
32Afghanistan004423
33Laos002229
34Bangladesh001131
34Iraq001131
34Lebanon001131

Baca juga artikel terkait ASIAN GAMES 2023 atau tulisan lainnya dari Ahmad Yasin

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Ahmad Yasin
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Oryza Aditama