Menuju konten utama

Update Daftar Atlet Indonesia Peraih Medali Asian Games 2023

Update daftar atlet dan cabor Indonesia peraih medali Asian Games 2023 terbaru hari ini.

Update Daftar Atlet Indonesia Peraih Medali Asian Games 2023
Pewushu Indonesia Harris Horatius menunjukan medali emas usai final nomor nangun putra Asian Games 2022 di Xiaoshan Guali Sports Centre, Hangzhou, China, Selasa (26/9/2023). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/hp.

tirto.id - Update daftar atlet Indonesia peraih medali Asian Games 2023 hingga Minggu, 1 Oktober 2023 masih didominasi oleh atlet cabang olahraga (cabor) menembak dan wushu yang masing-masing menyumbangkan 5 medali.

Sejauh ini, kontingen Merah Putih memiliki 4 emas, 3 perak, dan 11 perunggu sehingga menempati peringkat 10 klasemen Asian Games 2023. Jumlah ini jauh dari China, sang tuan rumah Asian Games 2023 yang total punya 120 emas, 71 perak, dan 37 perunggu.

Di antara negara-negara ASEAN, Indonesia hanya di bawah Thailand yang ada di urutan 6 klasemen sementara. Tercatat, Thailand memiliki 10 emas, 6 perak, dan 14 perunggu (30 medali).

Negara ASEAN di bawah Thailand dan Indonesia adalah Malaysia (peringkat 13), Singapura (posisi 15), Vietnam (urutan 17), Filipina (peringkat 19), dan Brunei Darussalam (posisi 29).

Pada Minggu (1/10), tambahan medali Indonesia datang dari cabor balap sepeda. Atlet Amellya Nur Sifa meraih emas di nomor BMX race. Tampil di Chun'an Jieshou Sports Centre, Amellya mengukir waktu 44,065 detik pada run pertama, 43,290 detik pada run kedua, dan 43,918 detik pada run ketiga.

Total, sang atlet berusia 20 tahun mengoleksi 6 angka. Ia lebih baik daripada Gu Quanquan (China) yang merebut medali perak, dan kompatriotnya sesama atlet Indonesia, Jasmine Azzahra Setyobudi, yang finis di peringkat ketiga.

Pelatih timnas balap sepeda, Dadang Haries, mengaku persaingan antara Indonesia dan China cukup ketat. Namun, strategi yang tepat berbuah emas perdana dari cabor balap sepeda.

"Terus terang tadi memang sengit, antara Indonesia dan China. Waktu final kami harus benar-benar beradu strategi di mana kami harus menempatkan pebalap di posisi yang pas. Alhamdulillah strategi bisa berjalan, dan China pun tidak bisa berkutik dengan strategi yang kita terapkan," kata Dadang dikutip Antara.

Sejauh ini, cabor menembak menghasilkan 5 medali untuk Indonesia dengan rincian 2 emas dan 3 perunggu. Emas dari cabor ini dipersembahkan seluruhnya oleh Muhammad Sejahtera Dwi Putra, yaitu dari 10 meter running target dan 10 meter running target mixed run.

Berikutnya, wushu menyumbangkan 5 medali dengan rincian 1 emas, 2 perak, dan 2 perunggu. Emas diperoleh Harris Horatius di nomor nanquan putra. Dia mengalahkan Lee Yong-mun (Korea Selatan) dan Huang Junhua (Makau).

Cabor lain yang juga mendapatkan medali hingga Minggu (1/10), adalah dayung (3 medali dari 3 perak), balap sepeda (2 medali), juga skateboard, sepak takraw, dan tenis (1 medali).

Di Asian Games 2023, Indonesia memiliki target 12 emas dan finis di 12 besar klasemen akhir.

Daftar Cabor Indonesia Peraih Medali Asian Games 2023

Berikut ini daftar cabor peraih medali bagi Indonesia di Asian Games 2023 hingga Minggu (1/10/2023).

CaborEmasPerakPerungguTotal
Menembak2035
Wushu1225
Balap Sepeda1012
Skateboard0101
Dayung0033
Sepak takraw0011
Tenis0011
Total431118

Daftar Atlet Indonesia Peraih Medali Emas Asian Games 2023

Berikut ini daftar atlet Indonesia peraih medali emas Asian Games 2023 update hingga Minggu, 1 Oktober 2023 pukul 17.59 WIB.

AtletCaborNomor
Muhammad Sejahtera Dwi PutraMenembak10 m running target putra
Muhammad Sejahtera Dwi PutraMenembak10 m running target mixed run putra
Harris HoratiusWushunanquan putra
Amellya Nur SifaBalap sepedaBMX race putri

Daftar Atlet Indonesia Peraih Medali Perak Asian Games 2023

Berikut ini daftar atlet Indonesia peraih medali perak Asian Games 2023 update hingga Minggu, 1 Oktober 2023 pukul 17.59 WIB.

AtletCaborNomor
Edgar Xavier MarveloWushuchangquan putra
Sanggoe Darma TanjungSkateboardingstreet putra
Samuel MarbunWushusanda 65 kg putra

Daftar Atlet Indonesia Peraih Medali Perunggu Asian Games 2023

Berikut ini daftar atlet Indonesia peraih medali emas Asian Games 2023 update hingga Minggu, 1 Oktober 2023 pukul 17.59 WIB.

AtletCaborNomor
Chelsea Corputty

Mutiara Rahma Putri

Dayunglighweight double sculls putri
Ihram

Memo

Dayungdouble sculls putra
Rifqi Harits Taufiqurahman

Kakan Kusmana

Sulpianto

Rendi Setia Maulana

Asuhan Pattiha

Ferdiansyah Hafid

Denri Maulidzar Al-Ghiffari

Ardi Isadi

Ujang Hasbulloh

Dayungcoxed eight putra
Muhammad Badri Akbar

Muhammad Sejahtera Dwi Putra

Irfandi Julio

Menembak10 m running target team putra
Muhammad Badri Akbar

Muhammad Sejahtera Dwi Putra

Irfandi Julio

Menembak10 m running target mixed run team putra
Seraf Naro SiregarWushudaoshu and gunshu putra
Tharisa Dea FlorentinaWushusanda 52 kg putri
Feny Bachtiar

Nourma Try Indriani

Rica Nensi Perangin Angin

Menembak10 m running target team putri
Aldila Sutjiadi

Janice Tjen

Tenisdouble putri
Leni

Asmira

Frisca Kharisma Indrasari

Wan Annisa Rachmadi

Lena

Florensia Cristy

Fitra Siu

Dita Pratiwi

Dona Aulia

Asmaaul Husna

Fujy Lestari

Kusnelia

Sepak takrawregu tim putri
Jasmine Azzahra SetyobudiBalap sepedaBMX race putri

Baca juga artikel terkait ASIAN GAMES 2023 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Fitra Firdaus