Menuju konten utama

Klasemen Akhir Grup G Piala Dunia 2018: Belgia Raih Poin Sempurna

Belgia meraih sembilan poin sempurna di klasemen akhir Grup G Piala Dunia 2018.

Klasemen Akhir Grup G Piala Dunia 2018: Belgia Raih Poin Sempurna
Selebrasi gol Adnan Januzaj pada pertandingan Grup G antara Timnas Inggris vs Timnas Belgia di Kaliningrad Stadium, Kaliningrad, Rusia, Jum'at (29/06/2018). AP Photo/Alastair Grant

tirto.id - Klasemen akhir Grup G Piala Dunia 2018 pada Sabtu (29/6/2018) memastikan Belgia keluar sebagai juara grup. Kemenangan Iblis Merah dari Inggris 0-1 membuat tim asuhan Roberto Martinez ini mencatatkan poin sempurna, sembilan dari tiga pertandingan. Sementara itu, Panama tidak bisa mengelak dari kekalahan ketiga mereka di fase grup, setelah dipukul Tunisia 2-1.

Berbeda dengan grup-grup lain, matchday ketiga Grup G Piala Dunia Rusia sudah tidak menentukan lagi. Hanya ada perebutan gelar juara grup antara Belgia versus Inggris, dan persaingan menghindari posisi juru kunci antara Tunisia vs Panama.

Belgia, dengan gol tunggal Adnan Januzaj di Stadion Kaliningrad membungkam Inggris. Iblis Merah mendapatkan total sembilan angka, dan raihan sembilan gol. Dengan demikian, Belgia mencatatkan diri sebagai tim tersubur di babak penyisihan grup, mengalahkan Uruguay dan Inggris, yang sama-sama mencetak delapan gol. Selain itu, Belgia menjadi tim kedua di Piala Dunia 2018 yang berhasil meraih tiga kemenangan, setelah Uruguay (Grup A).

Di sisi lain, Inggris harus puas dengan posisi kedua di Grup G. The Three Lions juga mencatatkan rekor buruk, untuk pertama kalinya dalam 15 kali keikutsertaan di Piala Dunia, Inggris tidak bisa melakukan clean sheet barang satu pertandingan saja. Dalam tiga laga tahun ini, tim asuhan Gareth Southgate selalu kebobolan, yaitu melawan Tunisia (2-1), Panama (6-1), dan Belgia 0-1.

Sementara itu, dalam pertandingan lain, Tunisia menjaga kehormatan mereka dengan mengalahkan tim debutan Piala Dunia, Panama 1-2. Sempat tertinggal oleh gol bunuh diri Yassine Meriah, wakil Afrika itu bangkit melalui gol Fakhreddine Ben Youssef dan Wahbi Khazri.

Dengan demikian Tunisia mencatatkan satu-satunya kemenangan mereka di Piala Dunia 2018. Kontras dengan Panama, yang selalu tumbang dalam tiga partai. Rekor kebobolan Panama adalah 11 gol, yang terburuk di antara 32 peserta Piala Dunia 2018.

Berikut ini klasemen akhir Grup G Piala Dunia 2018.

Baca juga artikel terkait PIALA DUNIA 2018 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Fitra Firdaus