Menuju konten utama

Kasus Positif Corona Pertama Riau Tertular dari Malaysia

Pasien corona di Provinsi Riau seorang laki-laki berusia 63 punya riwayat perjalanan ke Malaysia pada awal Maret lalu.

Kasus Positif Corona Pertama Riau Tertular dari Malaysia
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau Mimi Yuliani Nazir (tengah) didampingi Kepala RSUD Arifin Achmad Pekanbaru Nuzelly Husnedi (kanan) dan Juru Bicara Penanganan COVID-19 Provinsi Riau Indra Yopi, memberikan keterangan pers terkait ditemukan satu pasien positif COVID-19, di Kantor Dinas Kesehatan Provinsi Riau, di Pekanbaru, Riau, Rabu (18/3/2020). ANTARA FOTO/Rony Muharrman/ama.

tirto.id - Pasien positif Corona di Provinsi Riau punya riwayat perjalanan ke Malaysia pada dua pekan lalu atau awal Maret 2020. Setelah dari Malaysia, pasien tersebut mengeluh sakit.

Hal itu disapaikan Juru Bicara Tim Penanggulangan COVID-19 Provinsi Riau, Indra Yovi, Rabu (18/3/2020). Menurutnya setelah mengalami keluhan, pasien dicurigai terjangkit Corona karena dari negara yang sudah ditemukan kasus positif COVID-19. Setelah diperiksa, hasilnya positif COVID-19.

Identitas umum pasien, kata Indra, seorang laki-laki, berusia 63, inisial M. Pasien tersebut kini dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Arifin Achmad, Pekanbaru.

“Sedang rawat pasien COVID-19 Tuan M, 63 tahun, saat ini kondisi beliau dalam kondisi stabil. Demam tidak ada, cuman ada batuk, nafsu makan bagus, kondisi umum baik-baik saja,” kata, di Pekanbaru, Riau, Rabu (18/3/2020), dikutip dari Antara.

Standar perawatan M sesuai dengan prosedur penanganan COVID-19. Pasien terus dipantau hingga benar-benar sembuh dan bisa untuk pulang.

“Sampai dinyatakan sembuh setelah beberapa kali pemeriksaan berturut-turut negatif, tak ada lagi kuman virus SARS-Cov-2 di dalam swab baru dinyatakan negatif, baru pasien bisa dipulangkan,” ujarnya.

Di Provinsi Riau, ada 19 orang dicurigai terjangkit Corona sejak 3-17 Maret. Sepuluh orang di antaranya telah menjalani pemeriksaan di laboratorium. Hasilnya sembilan orang negatif, dan satu positif.

Berdasar data per Rabu (18/3/2020), jumlah kasus positif Corona COVID-19 di Indonesia sebanyak 227 dengan jumlah pasien positif meninggal sebanyak 19 orang dan sembuh 11 pasien. Sebaran kasus Corona meliputi 13 provinsi di Indonesia. Provinsi Riau baru kali pertama diumumkan ada pasien positif Corona, hari ini.

Baca juga artikel terkait VIRUS CORONA

tirto.id - Kesehatan
Sumber: Antara
Penulis: Zakki Amali
Editor: Abdul Aziz