Menuju konten utama

Kapolri Imbau Mudik via Pelabuhan Merak Dilakukan Siang Hari

Sigit menginstruksikan seluruh personel Polri untuk mengawal dan menjaga sepanjang jalur perjalanan di Pulau Sumatera & Pulau Jawa pada siang & malam hari.

Kapolri Imbau Mudik via Pelabuhan Merak Dilakukan Siang Hari
Foto udara sejumlah kendaraan pemudik mengantre untuk menaiki kapal di Pelabuhan Merak, Banten, Jumat (29/4/2022). ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/nz

tirto.id - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bersama pihak terkait meninjau Pelabuhan Merak untuk memastikan kesiapan arus mudik dan arus balik Idulfitri 1444 Hijriah.

Kegiatan ini sebagai tindak lanjut instruksi kepala negara yang meminta kementerian dan lembaga bergerak sejak dini demi mewujudkan mudik aman dan nyaman.

"Sesuai arahan Presiden, kami di bawah jajaran Menko PMK, diminta untuk lebih awal melakukan pengecekan dan perencanaan bersama. Sehingga kesiapan dalam menghadapi arus mudik dan balik ini bisa lebih baik. Karena ada peningkatan jumlah pemudik yang akan kembali," ucap Sigit di Pelabuhan Merak, Senin, 10 April 2023.

Pemerintah pun telah memutuskan untuk mengoperasionalkan Pelabuhan Ciwandan sebagai alternatif dari Pelabuhan Merak untuk masyarakat mudik Lebaran kali ini.

"Sudah ada beberapa penambahan kapasitas area peristirahatan, kapasitas tempat parkir dan juga ada pengaturan langsung antara Pelabuhan Ciwandan dan Pelabuhan Merak. Sehingga bisa bermanfaat mengurangi beban terhadap risiko kepadatan yang terjadi," terang Sigit.

Ihwal operasional Pelabuhan Ciwandan, Sigit menginstruksikan kepada seluruh lintas sektoral serta jajarannya untuk melakukan sosialisasi sejak awal kepada masyarakat.

Personel Polri pun harus memasang rambu lalu lintas yang mengarah ke Pelabuhan Ciwandan agar tak terjadi penumpukan kendaraan dan memudahkan orientasi para pemudik.

Sigit juga mengimbau masyarakat untuk bisa memilih alternatif perjalanan pada siang hari. Sebab pemudik yang pulang kampung melalui pelabuhan cenderung lebih banyak melakukan perjalanan pada malam hari.

Meski begitu Sigit menginstruksikan seluruh personel Polri untuk melakukan pengawalan dan penjagaan di sepanjang jalur perjalanan di Pulau Sumatera dan Pulau Jawa pada siang ataupun malam hari.

"Sehingga di jalan tidak ada gangguan kejahatan khususnya di jalur setelah turun dari Bakauheni dan mengarah ke tujuan masing-masing," kata Sigit.

Baca juga artikel terkait MUDIK LEBARAN 2023 atau tulisan lainnya dari Adi Briantika

tirto.id - Hukum
Reporter: Adi Briantika
Penulis: Adi Briantika
Editor: Bayu Septianto