Menuju konten utama

Kapan Bisa Cetak Kartu Ujian PPPK 2023 dan Cara Downloadnya

Link dan cara download kartu ujian CPNS dan PPPK 2023 versi terbaru.

Kapan Bisa Cetak Kartu Ujian PPPK 2023 dan Cara Downloadnya
Sejumlah peserta mengikuti tes Seleksi Kompetensi Dasar Calon Pegawai Negeri Sipil (SKD CPNS) tahun 2021 di Gedung Balai Prajurit Makodam I/BB, Medan, Sumatera Utara, Rabu (15/9/2021). ANTARA FOTO/Fransisco Carolio/Lmo/wsj.

tirto.id - Cetak kartu ujian PPPK menjadi hal yang wajib dilakukan oleh peserta dalam seleksi CASN 2023. Kartu ujian menjadi salah satu dokumen yang harus dibawa saat pelaksanaan seleksi kompetensi PPPK.

Di samping itu, peserta juga wajib membawa identitas kependudukan. Contohnya adalah KTP-el, Kartu Keluarga, atau surat keterangan pengganti KTP asli atau surat keterangan sudah melakukan perekaman data kependudukan asli. Peserta mesti pula membawa perlengkapan tulis masing-masing.

Pencetakankartu ujian agak menjadi polemik belakangan ini. Sejumlah akun peserta ada yang sudah dapat mencetak kartu, namun sebagian lainnya belum bisa. Sebenarnya kapan kartu ujian seleksi kompetensi PPPK 2023 bisa diunduh dan dicetak?

Kapan Bisa Cetak Kartu Ujian PPPK 2023?

Jadwalcetak kartu ujian seharusnya sudah bisa dilakukan setelah pengumuman masa sanggah atau usai 28 Oktober 2023. Selanjutnya muncul informasi kartu ujian dapat diunduh dan dicetak pada 5-8 November 2023. Ada pun seleksi kompetensi PPPK direncanakan berlangsung dalam rentang 9-18 November 2023.

Saat ini sebagian akun sudah bisa melakukan cetak kartu ujian. Hanya saja, setelah itu muncul pengumuman di sistem portal ASN Karier yang berisi hal berikut:

"Silakan melakukan pengecekan secara berkala akun SSCASN Anda untuk pencetakan kartu ujian. Bagi pelamar yang telah melakukan cetak kartu ujian harap melakukan cetak ulang."

Berdasarkan informasi tersebut, bagi peserta yang sudah mencetak kartu ujian, wajib kembali memperbarui kartu ujiannya. Kartu ujian lama kemungkinan tidak dipergunakan.

Soal waktu download dan pencetakannya, peserta diharapkan melakukan pengecekan berkala dalam rentang waktu 5-8 November 2023. Kemungkinan pembukaan menu cetak kartu dilakukan bertahap untuk setiap instansi agar tidak terjadi antrean lalu lintas berlebihan di portal ASN Karier. Portal yang terlalu banyak pengunjung memiliki dampak sulit diakses.

Cara Download Kartu Ujian CPNS dan PPPK 2023

Download kartu ujian baik untuk rekrutmen PPPK atau pun CPNS dapat dilakukan melalui portal ASN Karier. Peserta tinggal login dan melakukan pencetakansetelah mengunduhnya. Berikut langkah-langkahnya:

1. Kunjungi laman ASN Karier di sscasn.bkn.go.id

2. Login ke akun menggunakan NIK dan password yang sudah terdaftar sebelumnya

3. Jika Anda lolos seleksi administrasi dan pengumuman pasca sanggah selesai, akan muncul tombol khusus untuk mencetak kartu peserta ujian PPPK

4. Peserta dapat klik tombol tersebut untuk mulai mengunduh dan mencetak kartu ujian

Seleksi kompetensi menjadi tahapan tes terakhir dalam rekrutmen PPPK 2023. Jika peserta tes dinyatakan lolos, dirinya akan melangkah ke tahap pengisian DRH (daftar riwayat hidup) NI PPPK dan selanjutnya akan diusulkan untuk memperoleh NI PPPK ke BKN. Peserta yang telah memiliki NI PPPK resmi menjadi ASN.

Baca juga artikel terkait PPPK 2023 atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Nur Hidayah Perwitasari