Menuju konten utama

Kalahkan Panama 4-0, AS Berpeluang Lolos ke Piala Dunia 2018

Hasil pertandingan AS vs Panama skor akhir 4-0 membuat AS menggeser posisi Panama di klasemen dan memungkinkan tim asuhan Bruce Arena ini menuju Piala Dunia 2018.

Kalahkan Panama 4-0, AS Berpeluang Lolos ke Piala Dunia 2018
Timnas Amerika Serikat berpose untuk sebuah foto sebelum pertandingan mereka melawan timnas Kosta Rika di Red Bull Arena, Jumat (1/09/2017) di Harrison, New Jersey. Getty Images/Jeff Zelevansky

tirto.id - Tim Nasional Amerika Serikat (AS) berpeluang besar mengantongi tiket ke Piala Dunia 2018 setelah memetik kemenangan telak atas Panama dengan skor 4-0 pada pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Concacaf di Orlando, Jumat (6/10/2017) malam atau Sabtu (7/10/2017) pagi waktu Indonesia.

Kemenangan ini membuat AS menduduki peringkat tiga klasemen sementara dengan mengoleksi 12 poin, menggeser Panama yang memiliki 10 poin ke peringkat empat atau zona play-off.

AS berpeluang besar mempertahankan posisinya karena pada laga terakhir kualifikasi akan menghadapi Trinidad dan Tobago yang sudah tersingkir. Sedangkan pemuncak klasemen Meksiko akan melawan Honduras yang masih berpeluang lolos.

Pada jalannya laga, Amerika yang diasuh pelatih Bruce Arena langsung menggebrak pertahanan Panama lewat gol pemain Borussia Dortmund, Christian Pulisic, yang tercipta pada menit 8.

Pulisic menerobos jebakan offside pemain bertahan Panama setelah menerima bola operan dari Jozy Altidore kemudian menendang bola dari sudut sempit sisi kanan gawang Panama untuk membawa AS unggul 1-0.

Keunggulan AS bertambah menjadi 2-0 saat Pulisic yang menusuk dari sisi kiri melepaskan umpan mendatar ke mulut gawang Panama. Bola tersebut menghampiri kaki Altidore yang langsung melepaskan tembakan berbuah gol pada menit 18.

Altidore mencetak gol keduanya sekaligus mengantar AS memimpin 3-0 setelah sukses mengeksekusi tendangan penalti menyusul pelanggaran Armando Cooper kepada Bobby Woods di menit 43.

Pada babak kedua, AS tetap mempertahankan pola menyerang. Adapun Panama berupaya mencuri bola dengan permainan yang cukup keras dan terkadang berbuah pelanggaran.

AS akhirnya memastikan kemenangan 4-0 setelah Bobby Wood yang lolos dari kawalan pemain bertahan menendang bola ke arah pojok bawah gawang Panama sesaat setelah menerima bola dari Arriola. Skor 4-0 bertahan hingga laga berakhir, demikian laporan pertandingan FIFA.

Susunan pemain:

AS (4-1-3-2): Howard, Yedlin, Gonzalez, Besler, Villafana, Bradley, Nagbe, Arriola, Pulisic, Altidore, Wood.

Cadangan: Guzan, Rimando, Beasley, Ream, Zusi, Cameron, Bedoya, McCarty, Feilhaber, Acosta, Dempsey, Wondolowski.

Panama (4-4-2): Penedo, Murillo, Roman Torres, Baloy, Ovalle, Barcenas, Gomez, Godoy, Quintero, Perez, Gabriel Torres.

Cadangan: Calderon, Vagas, Escobar, Machado, Davis, Buitrago, Cooper, Gonzalez, Tejeda, Nurse, Arroyo.

Baca juga artikel terkait RUSIA 2018 atau tulisan lainnya dari Dipna Videlia Putsanra

tirto.id - Olahraga
Reporter: Dipna Videlia Putsanra
Penulis: Dipna Videlia Putsanra
Editor: Dipna Videlia Putsanra