Menuju konten utama

Juknis PPDB Banten 2023 SMA-SMK: Jadwal, Syarat, Cara Daftar

Berikut isi juknis PPDB Banten 2023 SMA-SMK tentang jadwal pendaftaran, syarat peserta, dan cara daftar.

Juknis PPDB Banten 2023 SMA-SMK: Jadwal, Syarat, Cara Daftar
PPDB Banten. foto/https://ppdb.bantenprov.go.id/#/

tirto.id - Pendaftaran PPDB Banten 2023 SMA dan SMK telah dibuka pada 19 Juni 2023 untuk salah satu jalur. Link pendaftaran PPDB Banten 2023 online adalah ppdb.bantenprov.go.id.

Jadwal pendaftaran PPDB SMA Banten 2023 yang sudah dibuka mulai 19 Juni 2023 ialah jalur Afirmasi. Pendaftaran jalur afirmasi PPDB Banten 2023 SMA ini dibuka selama 19-23 Juni 2023.

Sementara itu pendaftaran PPDB SMK Banten 2023 untuk jalur reguler (umum) juga buka mulai 19 Juni hingga 23 Juni 2023 mendatang.

Untuk mengetahui syarat dan alur pendaftaran, peserta bisa membaca ketentuan dalam petunjuk teknis atau Juknis PPDB Banten 2023.

Juknis PPDB Banten 2023 diatur dalam Surat Keputusan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan No. 800/180-Dindikbud/2023 tentang Petunjuk Teknis Penyelenggaraan Penerimaan Peserta Didik Baru pada SMAN, SMKN, dan SKhN Provinsi Banten TA 2023/2024.

Mengutip publikasi resmi dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Banten, isi Juknis PPDB Banten 2023 yang berhubungan dengan jadwal, syarat, dan cara pendaftaran SMA maupun SMK adalah sebagai berikut.

Jadwal PPDB Banten 2023 SMA-SMK dan Jalur Daftar

Pendaftaran PPDB SMA Banten 2023 dibuka dengan 4 jalur seleksi, yakni jalur Afirmasi, jalur Zonasi, jalur Perpindahan Tugas Orang tua/Wali, jalur Prestasi akademik dan non akademik.

Untuk PPDB SMK Banten 2023 hanya dibuka dengan satu jalur seleksi yakni reguler atau umum. Maka itu, kesempatan mendaftar SMKN di Banten hanya terbuka selama tanggal 19-23 Juni 2023.

Penting bagi calon peserta didik memperhatikan jadwal dari rangkaian pendaftaran PPDB Banten 2023 agar tidak terlewat.

Berikut jadwal lengkap PPDB Banten 2023 SMA dan SMK di masing-masing jalur:

A. Jadwal PPDB SMA Banten 2023

1. Jalur Afirmasi (Kuota 15%):

  • Pendaftaran: 19-23 Juni 2023
  • Pengumuman Hasil Akhir: 30 Juni 2023 pukul 08.00 WIB
  • Daftar Ulang: 3-7 Juli 2023 08.00-14.00 WIB

2. Jalur Zonasi (Kuota 50%):

  • Pendaftaran: 3-6 Juli 2023
  • Pengumuman Hasil Akhir: 11 Juli 2023 pukul 08.00 WIB
  • Daftar Ulang: 12-14 Juli 2023 pukul 08.00-14.00 WIB

3. Jalur Perpindahan Orang Tua atau PTO (Kuota 5%):

  • Pendaftaran: 3-6 Juli 2023
  • Pengumuman Hasil Akhir: 11 Juli 2023 pukul 08.00 WIB
  • Daftar Ulang: 12-14 Juli 2023 pukul 08.00-14.00 WIB

4. Jalur Prestasi Akademik dan Non Akademik (Kuota 30%):

  • Pendaftaran: 3-6 Juli 2023
  • Pengumuman Hasil Akhir: 11 Juli 2023 pukul 08.00 WIB
  • Daftar Ulang: 12-14 Juli 2023 pukul 08.00-14.00 WIB

B. Jadwal PPDB SMK Banten 2023

1. Jalur Reguler/Umum:

  • Pendaftaran: 19-23 Juni 2023
  • Pengumuman Hasil Akhir: 11 Juli 2023 pukul 08.00 WIB
  • Daftar Ulang: 12-14 Juli 2023 pukul 08.00-14.00 WIB

Syarat Pendaftaran PPDB Banten 2023 SMA-SMK

Terdapat persyaratan umum dan khusus yang perlu diperhatikan oleh calon peserta PPDB Banten 2023. Persyaratan umum berlaku bagi semua peserta. Persyaratan khusus berlaku sesuai jalur pendaftaran yang dipilih peserta.

Adapun syarat pendaftaran PPDB Banten 2023 SMA dan SMK untuk setiap jalur adalah sebagai berikut:

A. Persyaratan Umum PPDB Banten 2023

  • Peserta melampirkan Ijazah atau SKL (Surat Keterangan Lulus) dari SMP atau yang sederajat.
  • Peserta melampirkan nilai rapor semester 1-5 (kelas 1-9) yang telah dilegalisir.
  • Peserta melampirkan Akta Kelahiran atau Surat Keterangan Lahir.
  • Usia peserta maksimal 21 tahun pada 19 Juni 2023.
  • Peserta melampirkan KK (Kartu Keluarga) yang terbit setidaknya 1 tahun sebelum 19 Juni 2023 atau surat keterangan domisili dari RT/RW yang diketahui kelurahan
  • Peserta melampirkan 2 lembar pas foto berwarna dengan latar belakang warna merah dan ukuran 3x4.
  • Peserta mengunggah tangkapan layar titik lokasi dari tempat tinggal calon peserta didik dengan satuan pendidikan yang dituju
  • Calon peserta didik difabel dikecualikan dari syarat batas usia dan dokumen yang menyatakan kelulusan.
B. Persyaratan Khusus PPDB Banten 2023

1. Jalur Afirmasi (SMA):

  • Calon peserta didik memiliki bukti partisipasi dalam program penanganan keluarga tidak mampu yang diselenggarakan Pemerintah baik pusat maupun daerah, meliputi: [a] KKS (Kartu Keluarga Sejahtera) yang tercatat dalam DTKS (Data Terpadu Kesejahteraan Sosial) dari Kementerian Sosial; [b] KIP (Kartu Indonesia Pintar); atau [c] Jaminan Sosial oleh Pemerintah Provinsi.
  • Afirmasi ABK (Anak Berkebutuhan Khusus) diperuntukkan bagi penyandang disabilitas, dibuktikan dengan surat hasil diagnosa atau penilaian khusus dari tenaga ahli yang berwenang.

2. Jalur Zonasi (SMA):

  • Alamat domisili calon peserta didik berdasarkan yang tertera di KK, menggunakan pengukuran geospasial point to point dilihat dari radius jarak udara
  • Bagi calon peserta didik yang tidak memiliki KK sebab bencana alam atau bencana sosial dapat membawa surat keterangan domisili di RT/RW yang dilegalisir oleh kelurahan/desa setempat yang menerangkan bahwa calon peserta didik telah tinggal di alamat tersebut setidaknya 1 tahun sebelum 19 Juni 2023.

3. Jalur Perpindahan Orang Tua/Wali (SMA):

  • Peserta melampirkan surat penugasan dari instansi, lembaga, kantor atau perusahaan terkait

4. Jalur Prestasi Akademik dan Non-Akademik (SMA):

  • Peserta melampirkan nilai rapor semester 1-5 jenjang SMP atau yang sederajat
  • Bagi lulusan Madrasah Tsanawiyah mata pelajaran Pendidikan Agama dan Budi Pekerti dihitung dari nilai rata-rata mata pelajaran Al Qur'an Hadits, Akidah Akhlak, Fiqih, dan Sejarah Kebudayaan Islam.
  • Peserta melampirkan sertifikat piagam penghargaan akademik atau non akademik yang telah dilegalisir oleh lembaga penyelenggara

5. PPDB SMK jalur Reguler/Umum:

  • Melampirkan nilai rapor semester 1-5 dari sekolah asal
  • Melampirkan prestasi di bidang akademik atau non akademik
  • Melampirkan hasil tes minat dan bakat sesuai dengan keahlian yang dipilih menggunakan kriteria yang ditetapkan satuan pendidikan

Cara Daftar PPDB Banten 2023 SMA-SMK

Berikut cara pendaftaran PPDB Banten 2023 untuk SMA dan SMK:

  1. Pertama, calon peserta didik menyiapkan berkas persyaratan pendaftaran sesuai dengan jalur yang dituju.
  2. Jika seluruh berkas telah siap, calon peserta didik dapat mengakses pendaftaran secara daring melalui laman https://ppdb.bantenprov.go.id/
  3. Kemudian, pilih jalur pendaftaran PPDB Banten 2023 yang dikehendaki.
  4. Selanjutnya calon peserta didik diarahkan untuk mengisi formulir sebagai pengajuan pendaftaran mandiri, informasi yang perlu diisikan meliputi NISN (Nomor Induk Siswa Nasional), asal sekolah, jenis lulusan, serta tahun lulus.
  5. NISN yang dimasukkan adalah 10 digit terakhir tanpa tanda pisah “-“.
  6. Setelah data yang diperlukan terisi, calon peserta didik perlu memasukkan kode keamanan sebelum melanjutkan ke tahapan berikutnya dengan menekan tombol “Lanjutkan” yang berada di kanan bawah.
  7. Calon peserta didik kemudian dapat mengunggah dokumen persyaratan yang telah disiapkan sebelumnya.
  8. Kemudian, calon peserta didik dapat memilih sekolah yang akan dituju.
  9. Pastikan informasi telah benar dan dokumen persyaratan telah terunggah, cek ulang semua data calon peserta didik yang dimasukkan.
  10. Terakhir, calon peserta didik dapat mencetak bukti pengajuan pendaftaran.
  11. Selanjutnya, operator sekolah tujuan akan melakukan verifikasi pendaftaran yang sudah di-submit calon peserta didik secara daring.
  12. Hasil seleksi dan pengumuman dapat dilihat sesuai dengan jadwal dari jalur yang diikuti melalui laman ppdb.bantenprov.go.id/.

Link Pendaftaran PPDB Banten 2023 SMA-SMK

Berikut adalah link pendaftaran dan pengisian formulir PPDB Banten 2023 SMA dan SMK pada masing-masing jalur:

1. LINK PENDAFTARAN PPDB BANTEN 2023 JALUR AFIRMASI - SMA

2. LINK PENDAFTARAN PPDB BANTEN 2023 JALUR ZONASI - SMA

3. LINK PENDAFTARAN PPDB BANTEN 2023 JALUR PTO - SMA

4. LINK PENDAFTARAN JALUR PRESTASI AKADEMIK - SMA

5. LINK PENDAFTARAN JALUR PRESTASI NON AKADEMIK - SMA

6. LINK PENDAFTARAN PPDB BANTEN 2023 JALUR REGULER - SMK

Baca juga artikel terkait PPDB 2023 atau tulisan lainnya dari Aisyah Yuri Oktavania

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Aisyah Yuri Oktavania
Penulis: Aisyah Yuri Oktavania
Editor: Addi M Idhom