Menuju konten utama

Jokowi Disebut Masih Kekurangan Nama Calon Menteri

Jokowi meminta pimpinan partai koalisi untuk mengusulkan nama-nama kepadanya.

Jokowi Disebut Masih Kekurangan Nama Calon Menteri
Presiden terpilih periode 2019-2024 Joko Widodo berjalan memasuki lokasi pertemuan dengan Tim Kampanye Nasional di Jakarta, Jumat (26/7/2019). ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/pras.

tirto.id - Presiden Joko Widodo disebut-sebut masih kekurangan nama calon menteri untuk kabinet kerja jilid II. Hal itu dia sampaikan saat pertemuan dengan sekjen Tim Kampanye Nasional (TKN) sore tadi.

Akibatnya, mantan gubernur DKI Jakarta itu belum membuka pembicaraan soal menteri ke Wakil Presiden aktif Jusuf Kalla dan Wakil Presiden terpilih Ma'ruf Amin.

"Tadi di dalam itu kan memang Pak Jokowi ada poin yang disampaikan bahwa sampai hari ini saya belum ajak Pak Jusuf Kalla dan Pak Kiai Ma'ruf untuk bicara soal menteri karena bahan saya masih terbatas," kata Ketua DPP PKB, Abdul Kadir Karding, saat ditemui di Hotel Mandarin, Jakarta Pusat, Jumat (26/7/2019) malam.

Karding juga mengatakan, atas hal itu Jokowi meminta pimpinan partai koalisi untuk mengusulkan nama-nama kepadanya.

"Kalau ada di antara bapak ibu sekalian ini yang ingin mengusulkan silahkan usulkan. Serius katanya [Jokowi bertanya ke partai koalisi]," kata Karding.

Sebelumnya Jokowi menggelar pertemuan dengan sekjen koalisi TKN di restoran Seribu Rasa Jakarta sore tadi untuk membubarkan TKN.

Usai pertemuan Jokowi mengatakan, ia sudah menagih usulan nama menteri kepada partai pengusung hanya saja banyak yang belum menyerahkan.

"Sudah diminta tapi banyak yang belum ngasih," kata Jokowi usai menghadiri acara.

Baca juga artikel terkait KABINET JOKOWI-MARUF atau tulisan lainnya dari Mohammad Bernie

tirto.id - Politik
Reporter: Mohammad Bernie
Penulis: Mohammad Bernie
Editor: Zakki Amali