Menuju konten utama

Jadwal Persebaya vs Persik Friendly Match Liga 1 2024 Tayang TV

Jadwal Persebaya vs Persik Friendly Match Liga 1 2024 akan tayang di Vidio dan Indosiar, Minggu, 3 Agustus 2024 pukul 15.00 WIB.

Jadwal Persebaya vs Persik Friendly Match Liga 1 2024 Tayang TV
Pesepak bola Persebaya Surabaya Arief Catur Pamungkas (kiri) berebut bola dengan pesepak bola Bali United Irfan Jaya (kanan) pada pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Rabu (24/4/2024). Bali United menang 2-0 atas Persebaya Surabaya. ANTARA FOTO/Rizal Hanafi/wpa.

tirto.id - Jadwal Persebaya Surabaya vs Persik Kediri dalam Friendly Match Liga 1 2024 akan berlangsung pada Minggu, 3 Agustus 2024 pukul 15.00 WIB. Jalannya laga yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, dapat disaksikan live streaming Vidio dan Indosiar.

Absen di turnamen pramusim Liga 1 Piala Presiden 2024, Persebaya Surabaya tetap menjalani sejumlah agenda uji coba menghadapi tim-tim lokal. Terakhir, mereka sukses menumbangkan Persibo Bojonegoro dengan skor 2-0.

Menghadapi Persik Kediri yang juga sedang membangung tim untuk Liga 1 2024/2025 bakal menjadi ujian yang bagus untuk Persebaya Surabaya. Pasalnya, secara kualitas tim berjuluk Macan Putih tersebut cukup mumpuni dan menjadi salah satu kandidat kuat ke papan atas liga musim depan.

Jadwal Persebaya vs Persik Pramusim Liga 1 2024 Live Indosiar

Persebaya Surabaya yang gagal lolos Championship Series musim lalu bertekad untuk meraih hasil lebih baik di musim mendatang. Tim berjuluk Bajul Ijo itu melakukan sejumlah perubahan komposisi pemain, terutama pemain asing.

Selain itu, pemain terbaik Liga 1 2023/2024 Malik Risaldi, juga bergabung dengan Persebaya Surabaya, sehingga memperkuat lini depan mereka. Dengan komposisi pemain yang lebih lengkap, Ernando Ari dan kawan-kawan pun diharapkan mampu finis sebaik mungkin di liga.

Kendati begitu, Persebaya Surabaya tidak mengincar hasil di laga kontra Persik Kediri melainkan mencari skema terbaik untuk tampil di Liga 1 2024. Oleh sebab itu, mereka bakal mencoba banyak pemain anyar melawan Macan Putih.

Situasi tidak jauh berbeda pun diprediksi bakal dilakukan Persik Kediri yang melakukan perubahan cukup besar setelah finis di peringkat 9 klasemen akhir. Penampilan yang buruk di awal musim merupakan sebab mereka finis di papan tengah, sehingga bakal lebih baik di musim mendatang.

Persik Kediri pun mendatangkan banyak pemain anyar, seperti Ezra Walian, Ramiro Fergonzi, Majed Osman, hingga Brandon Lucas. Untuk posisi pemain asing hanya Rohit Chand, dan Ze Valente, yang dipertahankan oleh tim berjuluk Macan Putih tersebut.

Dengan komposisi pemain anyar yang cukup banyak, Persik Kediri bakal berupaya membangun chemistri selama pramusim 2024 termasuk menghadapi Persebaya Surabaya. Hal ini dilakukan agar mereka lebih siap menghadapi Liga 1 2024.

Perkiraan Susunan Pemain Persebaya vs Persik

Berikut ini adalah perkiraan susunan pemain Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di pramusim 2024. Kedua tim diperkirakan banyak mencoba pemain baru, terutama para pemain asing.

Persebaya Surabaya (4-3-3): Andhika Ramadhani; Ardi Idrus, Arief Catur, Slavko Damjanovic, Mikael Tata; Gilson Costa, Francisco Rivera, Muhammad Hidayat; Malik Risaldi, Bruno Moreira, Flavio Silva. Pelatih: Paul Munster.

Persik Kediri (4-2-3-1): Eko Saputro; Yusuf Meilana, Brendon Lucas, Vava Mario Yagalo; Bayu Otto, Ahmad Agung; Ze Valente, Riyatno Abiyoso, Mochammad Supriadi; Ramiro Fergonzi. Pelatih: Marcelo Rospide.

Head to Head (H2H) Persebaya vs Persik

Dari segi head to head (H2H) kedua tim saling mengalahkan dalam 5 pertemuan terakhir. Baik Persebaya maupun Persik sama-sama mencatat 2 kemenangan 1 hasil imbang, dan 2 kali tumbang.

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Persebaya vs Persik

28/04/24: Persebaya vs Persik 2-1

27/10/23: Persik vs Persebaya 4-0

18/03/23: Persik vs Persebaya 1-0

13/12/22: Persebaya vs Persik 1-1

28/04/24: Persebaya vs Persik 2-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Persebaya Surabaya

10/03/22: Persebaya vs Persik 1-0

29/06/24: Persebaya vs Persibo 2-0

24/04/24: Persebaya vs Bali Utd 0-2

20/04/24: Persib vs Persebaya 3-1

16/04/24: Persebaya vs Dewa United 0-3

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Persik Kediri

28/04/24: Persebaya vs Persik 2-1

24/04/24: Persik vs PSS Sleman 4-4

20/04/24: Persik vs Persita 1-1

16/04/24: Bhayangkara FC vs Persik 7-0

28/03/24: Persik vs Persikabo 5-2

Live Streaming Persebaya vs Persik di Indosiar

Apabila tidak ada perubahan jadwal Persebaya vs Persik dalam Friendly Pramusim 2024 dapat disaksikan melalui live streaming Indosiar. Jam tayang laga yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, akan memulai kick off pada Minggu, 4 Agustus 2024 pukul 19.00 WIB.

Untuk menonton tayangan Pramusim Liga 1 2024 di Vidio, Anda dapat berlangganan paket terlebih dahulu. Terdapat sejumlah pilihan paket langganan yang dapat Anda pilih dengan harga dan durasi yang bervariasi.

Link Live Streaming Persebaya vs Persik

*Jadwal Friendly Liga 1 2024 dan stasiun TV yang menayangkan dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2024 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Dhita Koesno