Menuju konten utama

Jadwal Siaran Langsung Persib vs Madura Leg 2 Final Liga 1 2024

Jadwal siaran langsung Persib vs Madura United leg 2 final Liga 1 2024. Cek jam tayang leg 2 Persib vs Madura di Indosiar.

Jadwal Siaran Langsung Persib vs Madura Leg 2 Final Liga 1 2024
Pesepak bola Persib Bandung David Da Silva (kedua kiri) berebut bola di udara dengan pesepak bola Madura United Cleberson Martins (kiri) saat laga pertama Final Championship Series BRI-Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Minggu (26/5/2024). Persib Bandung berhasil mengalahkan Madura United pada laga pertama final dengan skor telak 3-0. ANTARA FOTO/Novrian Arbi/rwa.

tirto.id - Jadwal siaran langsung leg 2 Persib vs Madura United final Liga 1 2023/2024 bakal berlangsung pada Jumat (31/5/2024) pukul 19.00 WIB. Duel yang berlangsung di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, ini akan tayang via Indosiar dan live streaming Vidio.

Madura United yang kalah 3-0 dari Persib di leg pertama final Liga 1 2024, kini berganti jadi tuan rumah. Tugas Sape Kerrab tidak mudah. Pasalnya, klub Madura mesti mengejar defisit 3 gol hanya dalam 90 menit laga.

Sementara itu, Persib yang sudah selangkah menuju gelar ke-3 Liga Indonesia, tak ingin gegabah. Memang, Maung Bandung sudah unggul 3-0 dan berhak kalah 2 gol. Namun, segala kemungkinan masih bisa terjadi di Bangkalan. Jika sampai Persib lengah, bukan tak mungkin Madura United bakal merayakan gelar perdananya di hadapan pendukung sendiri.

Jadwal Leg 2 Madura United vs Persib Final Liga 1 2024

Madura United ingin berbenah untuk membalikkan defisit 3 gol dalam leg 2 final Liga 1 2023/2024. Pelatih interim Sape Kerrab, Rakhmat Basuki, menilai fokus pemain jadi salah satu faktor krusial di Bangkalan.

Kurangnya konsentrasi di leg pertama lalu dianggap Rakhmat jadi penyebab kekalahan. Apalagi Madura sebenarnya sempat membuat laga berimbang.

Petaka hadir dalam 20 menit terakhir, terutama sejak Ciro Alves membuka keunggulan Persib di menit 70. Lebih buruk lagi ketika Sappe Kerrab justru kebobolan 2 gol di injury time oleh David da Silva.

"Pemain kurang fokus, pemain kurang konsentrasi. Bukan hasil yang kami inginkan. Tapi, pemain sudah berusaha sangat baik,” kata Rakhmat menilai hasil leg 1, dilansir dari laman LIB.

Satu lagi yang mesti diwaspadai Rakhmat dan skuadnya ialah permainan efektif dari Maung Bandung. Penampilan efektif itu telah membuat penguasaan 61 persen Madura United di leg 1 seolah tak lagi berarti. Di laga tersebut, Madura sebenarnya mampu melepaskan 11 tembakan (2 on target). Sedang Persib tampil klinis lewat 15 tembakan (7 on target).

"Kami tidak bisa mengantisipasi efektivitas permainan Persib. Kami harus mengakui, Persib bermain dengan sangat baik," papar Rakhmat.

Sementara itu, Persib enggan terlalu besar kepala saat bertandang ke Bangkalan. Memang, Maung Bandung sudah unggul 3 gol. Namun, pelatih Bojan Hodak menyatakan perjuangan timnya belum selesai.

“Kemenangan yang bagus tapi belum selesai, Ini baru leg pertama, perjuangan kami masih ada satu pertandingan lagi, kami harus menganggap leg kedua nanti skornya masih 0-0,” sebut Hodak dilansir dari LIB.

Prediksi Susunan Pemain Persib vs Madura Leg 2 Final Liga 1

Persib Bandung berpeluang mempertahankan komposisi terbaiknya dengan menurunkan duo Brasil, David da Silva dan Ciro Alves sebagai motor serangan di lini depan. Berikutnya, Nick Kuipers hingga Alberto Rodriguez akan kembali mengawal barisan belakang.

Sebaliknya, kubu Madura United bakal berupaya memaksimalkan potensi Malik Risaldi demi membuka keunggulan. Di sektor serang, Malik akan menopang Dalberto. Sedangkan Jaja di lini tengah, hingga Cleberson dan Fachrudin Ariyanto di lini belakang, kembali akan jadi andalan.

Persib Bandung (4-3-3): Kevin Ray Mendoza; Henhen Herdiana, Nick Kuipers, Alberto Rodríguez, Rezaldi Hehanusa; Marc Klok, Dedi Kusnandar, Stefano Beltrame; Febri Hariyadi, David Da Silva, Ciro Alves. Pelatih: Bojan Hodak.

Madura United (4-4-2): Lucas Frigeri; Dodi Alexvan Djin, Fachruddin Aryanto, Cleberson, Koko Ari; Riyatno Abiyoso, Jacob Mahler, Jajá, Malik Risaldi; Francisco Rivera, Dalberto. Pelatih:Rakhmat Basuki.

Rekor Head to Head (H2H) Madura vs Persib

Persib Bandung sementara unggul atas Madura United dalam 5 perjumpaan terbaru. Maung Bandung mencatatkan 3 kemenangan, berbalas 1 dari kubu Sappe Kerrab.

26/05/24 Persib vs Madura 3-0

01/11/23 Madura vs Persib 0-1

02/07/23 Persib vs Madura 1-1

20/01/23 Madura vs Persib 0-1

30/07/22 Persib vs Madura 1-3

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Madura United

26/05/24 Persib vs Madura 3-0

19/05/24 Borneo vs Madura 2-3

15/05/24 Madura vs Borneo 1-0

30/04/24 Madura vs Arema FC 0-0

25/04/24 Dewa vs Madura 2-2

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Persib Bandung

26/05/24 Persib vs Madura 3-0

18/05/24 Persib vs Bali 3-0

14/05/24 Bali vs Persib 1-1

30/04/24 PSS vs Persib 1-0

25/04/24 Persib vs Borneo 2-1

Live Streaming Persib vs Madura Leg 2 Final Liga 1 2024

Live streamingPersib Bandung vs Madura United leg 2 final Liga 1 2023/2024 dapat disaksikan via Vidio, di samping siaran Indosiar. Laga Sape Kerrab kontra Maung Bandung akan berlangsung pada Jumat (31/5/2024) pukul 19.00 WIB di Stadion Gelora Bangkalan.

Siaran pertandingan Liga 1 2023/2024 secara streaming bisa didapatkan dengan mengaktifkan paket berbayar terlebih dulu di platform Vidio.

Link Live Streaming Persib vs Madura Leg 2 Final Liga 1 2024 di Vidio

*Jadwal pertandingan dan siaran Madura United vs Persib Bandung dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2023-2024 atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Fitra Firdaus