tirto.id - Jadwal live streaming Polandia vs Arab Saudi dalam agenda Piala Dunia 2022 babak penyisihan Grup C, bisa ditonton melalui Vidio, pada Sabtu, 26 November 2022 pukul 20.00 WIB. Jalannya pertandingan di Stadion Education City, Al Rayyan, juga dapat disaksikan lewat siaran langsung SCTV & Moji.
Timnas Polandia asuhan pelatih Czesław Michniewicz tentu menghendaki hasil terbaik dari laga ini. Begitu pula dengan Timnas Arab Saudi yang datang berlaga di putaran final Piala Dunia 2022 di bawah komando juru taktik Herve Renard.
Sebagai perbandingan, saat ini Timnas Polandia atau berjuluk The Eagles, tengah menduduki ranking 26 dunia. Sementara Timnas Arab Saudi dengan julukan The Green Falcons, merupakan peringkat 51 FIFA.
Secara keseluruhan, Piala Dunia 2022 Qatar mengagendakan total 64 pertandingan dari 32 tim. Rangkaian laga tersebut tersebar dalam 8 stadion, dari 5 kota berbeda. Seluruh jalannya laga bisa diikuti melalui tayangan siaran langsung maupun layanan live streaming.
Live streaming semua laga di Piala Dunia 2022 Qatar bisa diakses melalui Vidio. Sementara siaran langsung TV yang menyediakan tayangan free to air (FTA) adalah SCTV, Indosiar, Moji TV, serta Mentari TV.
Untuk menonton live streaming Piala Dunia 2022 antara Polandia vs Arab Saudi secara legal, penggemar sepak bola terlebih dulu dapat mengikuti paket berlangganan di Vidio.
Baca Juga:Update Terbaru Berita Piala Dunia 2022
Ada dua paket yang disediakan Vidio untuk Piala Dunia 2022. Yang pertama adalah paket yang hanya bisa digunakan untuk tablet dan handphone saja.
Paket berikutnya adalah paket untuk semua perangkat. Paket ini tidak terbatas hanya dapat dipakai di tablet atau handphone saja, tetapi juga bisa digunakan melalui TV atau laptop.
Sebelum mengaktifkan paket yang disediakan untuk Piala Dunia 2022, pengguna sebaiknya memastikan terlebih dulu perangkat yang akan digunakan (HP, TV, laptop, tablet) memang benar-benar sudah mendukung DRM (Digital Rights Management).
Berikut daftar pemain Polandia dan Arab Saudi di Piala Dunia 2022.
Daftar Lengkap Pemain Timnas Polandia
Kiper: Lukasz Skorupski (Bologna), Wojciech Szczesny (Juventus), Kamil Grabara (Copenhagen)
Bek: Jan Bednarek (Aston Villa), Bartosz Bereszynski (Sampdoria), Matty Cash (Aston Villa), Kamil Glik (Benevento), Robert Gumny (FC Augsburg), Artur Jedrzejczyk (Legia Warsaw), Jakub Kiwior (Spezia), Mateusz Wieteska (Clermont), Nicola Zalewski (Roma).
Gelandang: Krystian Bielik (Birmingham City), Przemyslaw Frankowski (Lens), Kamil Grosicki (Pogon Szczecin), Jakub Kaminski (VfL Wolfsburg), Grzegorz Krychowiak (Al-Shabab), Michal Skoras (Lech Poznan), Damian Szymanski (AEK Athens), Sebastian Szymanski (Feyenoord), Piotr Zielinski (Napoli), Szymon Zurkowski (Fiorentina).
Penyerang: Robert Lewandowski (Barcelona), Arkadiusz Milik (Juventus), Krzysztof Piatek (Salernitana), Karol Swiderski (Charlotte FC).
Daftar Lengkap Pemain Timnas Arab Saudi
Kiper: Mohamed Al-Owais (Al-Hilal), Nawaf Al-Aqidi (Al-Nassr), Mohamed Al-Yami (Al-Ahly)
Bek: Yasser Al-Shahrani (Al-Hilal), Ali Al-Bulaihi (Al-Hilal), Abdulelah Al-Amri (Al-Nassr), Abdullah Madu (Al-Nassr), Hassan Tambakti (Al-Shabab), Sultan Al-Ghanam (Al-Nassr), Mohammed Al-Breik (Al-Hilal), Saud Abdulhamid (Al-Hilal)
Gelandang: Salman Al-Faraj (Al-Hilal), Riyadh Sharahili (Abha), Ali Al-Hassan (Al-Nassr), Mohamed Kanno (Al-Hilal), Abdulelah Al-Malki (Al-Hilal), Sami Al-Najei (Al-Nassr), Abdullah Otayf (Al-Hilal), Nasser Al-Dawsari (Al-Hilal), Abdulrahman Al-Aboud (Ittihad), Salem Al-Dawsari (Al-Hilal), Hattan Bahebri (Al-Shabab)
Penyerang: Fahad Al-Muwallad (Al-Shabab), Haitham Asiri (Al-Ahly), Saleh Al-Shehri (Al-Hilal) Firas Al-Buraikan (Al-Fateh)
Jadwal Live Streaming Polandia vs Arab Saudi di Piala Dunia 2022
Live streaming Polandia vs Arab Saudi dalam lanjutan jadwal Piala Dunia 2022 bisa diakses melalui Vidio pada Sabtu, 26 November 2022 mulai pukul 20.00 WIB. Pertandingan ini juga dapat ditonton melalui siaran langsung SCTV & Moji.
Keterangan: jadwal siaran langsung dan live streaming Polandia vs Arab Saudi dalam lanjutan jadwal Piala Dunia 2022 bisa berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan pemegang hak siar.
Editor: Tim Konten Olahraga