Menuju konten utama
BRI Liga 2021-2022

Jadwal Liga 1 2021: Prediksi PSIS vs Persiraja Jam Tayang TV Sabtu

Jadwal PSIS Semarang vs Persiraja Banda Aceh di pekan ke-3 BRI Liga 1 2021-2022 tersaji pada Sabtu (18/9/2021). 

Jadwal Liga 1 2021: Prediksi PSIS vs Persiraja Jam Tayang TV Sabtu
PSIS Semarang di Liga 1 2019. ANTARA FOTO/Aji Styawan/hp.

tirto.id - Jadwal PSIS Semarang vs Persiraja Banda Aceh di pekan ke-3 BRI Liga 1 2021-2022 tersaji pada Sabtu (18/9/2021). Siaran langsung pertandingan Liga 1 2021 antara PSIS vs Persiraja di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, dapat disaksikan melalui live streaming Vidio pukul 15.15 WIB.

PSIS Semarang belum terkalahkan dalam 2 laga awal Liga 1 2021. Hari Nur Yulianto dan kolega meraih 1 kemenangan dan 1 kali imbang dalam 2 pertandingan. Hasil itu pun membuat mereka saat ini berada di peringkat 3 klasemen sementara dengan mengumpulkan 4 poin.

Tim asuhan Imran Nahumarury ini juga sedang dalam kepercayaan diri tinggi setelah di laga sebelumnya sukses menahan imbang Persija Jakarta dengan skor 2-2. Padahal, dalam laga tersebut PSIS sempat tertinggal 2 gol lebih dulu dari tim Macan Kemayoran.

Kendati demikian, PSIS Semarang juga memiliki beberapa masalah yang harus segera diantisipasi. Pasalnya, mereka dipastikan tidak dapat diperkuat penyerang andalannya, Bruno Silva, yang mendapat hukuman dari klub karena masalah indisipliner.

Sementara itu, Persiraja Banda Aceh juga tengah percaya diri setelah berhasil mengalahkan PSS Sleman di pekan ke-2. Hasil itu membuat Laskar Rencong saat ini berada di peringkat 7 klasemen sementara Liga 1 2021.

Menghadapi PSIS Semarang di Stadion Wibawa Mukti, Persiraja bakal mengandalkan pemain asingnya, Paulo Hendrique, untuk membobol gawang lawan. Striker asal Brasil itu membuat start yang bagus bersama Persiraja dengan mencetak 3 gol dalam 2 pertandingan Liga 1.

"Saya sudah tahu [kualitas] Paulo Henrique. Saya minta dia tidak sombong dan tetap low profile, karena musim masih panjang," kata pelatih Persiraja, Hendri Susilo.

Prediksi Susunan Pemain

PSIS Semarang (4-4-2): Jandia Eka Putra; Fredyan Wahyu, Alfeandra Dewangga, Wahyu Prasetyo, Pratama Arhan; Eka Setiawan, Finky Pasamba, Jonathan Cantillana, Septian David Maulana; Hari Nur Yulianto, Komarudin.

Persiraja Banda Aceh (4-4-2): Fakhrurazi Quba; Muhammad Rifaldi, Muhammad Roby, Leo Lelis, Subhan Fajri; Defri Rizky, Shori Murata, Hamdan Zamzani, Muhammad Isa; Vanja Markovic, Paulo Henrique.

Skor H2H PSIS vs Persiraja

Jika melihat performa tim dalam 5 laga terakhir, PSIS lebih diunggulkan untuk menang dibanding Persiraja. PSIS mencatat 3 kemenangan dalam 5 laga dan hanya 1 kali kalah. Sementara Persiraja mengalami 3 kekalahan dalam 5 pertandingan terakhirnya.

5 Pertandingan Terakhir PSIS Semarang

12/09/2021: Persija vs PSIS 2-2

04/09/2021: PSIS vs Persela 1-0

09/04/2021: PSIS vs PSM 0-0 (adu penalti 2-4)

30/03/2021: Arema vs PSIS 2-3

25/03/2021: Persikabo vs PSIS 1-3

5 Pertandingan Terakhir Persiraja Banda Aceh

11/09/2021: Persiraja vs PSS 3-2

29/08/2021: Bhayangkara vs Persiraja 2-1

02/04/2021: Persib vs Persiraja 2-1

29/03/2021: Bali United vs Persiraja 2-0

24/03/2021: Persiraja vs Persita 3-1

Live Streaming PSIS vs Persiraja di Vidio

Jika tidak ada perubahan jadwal pertandingan PSIS Semarang vs Persiraja Banda Aceh dalam lanjutan Liga 1 2021 akan disiarkan langsung Indosiar dan live streaming Vidio.

Untuk menyaksikan Liga 1 2021 di Vidio penggemar sepak bola dapat berlangganan paket Rp19.000 per minggu, Rp29.000 per bulan, atau paket Rp199.000 per tahun.

Dengan berlangganan paket Vidio Premier Anda dapat menyaksikan laga-laga menarik dari Liga 1 2021, LaLiga, Serie A, Ligue 1 dan kompetisi sepak bola menarik lainnya.

LINK LIVE STREAMING PSIS VS PERSIRAJA

Baca juga artikel terkait atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Iswara N Raditya