Menuju konten utama

Jadwal Kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia & Cara Ikut Misa

Berikut ini jadwal lengkap kunjungan Paus Fransiskus di Indonesia dan cara mengikuti misa bersama Paus bagi umat Katolik.

Jadwal Kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia & Cara Ikut Misa
Duta Besar Indonesia Agus Sriyono disambut Paus Fransiskus di Vatikan. Foto/L’Osservatore Romano

tirto.id - Pemimpin tertinggi agama Katolik sedunia, Paus Fransiskus akan melakukan perjalanan apostolik ke Asia Pasifik pada 2024.

Dalam perjalanan ini, Paus akan mengunjungi empat negara, yakni Singapura, Papua Nugini, Timor Leste, dan Indonesia.

Rencananya Paus Fransiskus akan mengunjungi Indonesia pada tanggal 3 hingga 6 September 2024.

Ini merupakan ketiga kalinya Indonesia dikunjungi pemimpin tertinggi Gereja Katolik. Sebelumnya, Paus Paulus VI pernah datang ke Tanah Air tahun 1970 dan 1989.

Kunjungan Paus Fransiskus ini tentu disambut baik, khususnya bagi umat Katolik di Indonesia yang pemeluknya mencapai 8,5 juta orang.

Dalam kunjungannya ke Indonesia, Paus Fransiskus akan melakukan sejumlah agenda sesuai jadwal yang telah ditetapkan.

Jadwal dan Agenda Kunjungan Paus Fransiskus di Indonesia

Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Katolik Kementerian Agama telah memberikan jadwal dan agenda Paus Fransiskus di Indonesia.

  • Perkiraan tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta pada 3 September 2024, pukul 11.30 WIB.
  • Kunjungan ke Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka pada 4 September 2024, sekira pukul 10.00 WIB.
  • Menemui para pejabat pemerintahan, korps diplomatik, tokoh-tokoh masyarakat, dan masyarakat sipil di Aula Istana Negara pada 4 September 2024.
  • Pertemuan pribadi dengan anggota Serikat Jesuit di Apostolic Nunciature kantor Kedutaan Besar Vatikan di Jakarta pada 4 September 2024, sekira pukul 11.30 WIB.
  • Bertemu pada uskup, imam, diakon, biarawan-biarawati, seminaris, dan katekis di Gereja Maria Diangkat ke Surga, Gereja Katedral Jakarta pada 4 September 2024, pukul 16.30 WIB.
  • Bertemu kaum muda dari Scholas Occurantes di Youth Center Graha Pemuda Senayan pada 4 September 2024, pukul 17.35 WIB.
  • Menghadiri interreligious meeting dengan para tokoh antaragama di Masjid Istiqlal Jakarta pada 5 September 2024, sekira pukul 09.00 WIB.
  • Pertemuan dengan penerima manfaat organisasi amal di kantor Konferensi Waligereja Indonesia (KWI) pada 5 September 2024, menyusul agenda sebelumnya.
  • Misa akbar di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta (SUGBK) pada 5 September 2024, pukul 17.00 WIB.
  • Bertolak dari Jakarta menuju Port Moresby, Papua Nugini melalui Bandara Internasional Soekarno-Hatta pada 6 September 2024, sekira pukul 09.45 WIB.

Cara Ikut Misa Paus Fransiskus di Indonesia

Misa akbar yang akan digelar di SUGBK Jakarta pada 5 September 2024, pukul 17.00 WIB dibuka untuk umat Katolik secara umum.

Juru Bicara Panitia Kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia Romo Thomas Ulun Ismoyo menyampaikan, umat Katolik yang ingin menghadiri misa akbar bersama Paus Fransiskus dapat menghubungi keuskupan masing-masing wilayahnya.

Nantinya akan ada petunjuk teknis yang akan diinformasikan pihak panitia kunjungan Paus Fransiskus kepada keuskupan masing-masing.

Thomas mengingatkan, bahwa pihak panitia tidak bekerja sama dengan pihak manapun dalam rangkaian kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia.

Informasi, petunjuk teknis, dan lainnya yang terkait kunjungan ini hanya melalui jalur komunikasi resmi Panitia Kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia, yakni melalui website www.mirifica.net.

Baca juga artikel terkait PAUS FRANSISKUS atau tulisan lainnya dari Bintang Pamungkas

tirto.id - Aktual dan Tren
Kontributor: Bintang Pamungkas
Penulis: Bintang Pamungkas
Editor: Dipna Videlia Putsanra