Menuju konten utama

Iwan Bule Tak Mau Lagi Maju Jadi Ketum PSSI

Mochamad Iriawan atau Iwan Bule menilai kepemimpinannya di PSSI bagaikan roller coaster, naik dan turun dengan curam.

Iwan Bule Tak Mau Lagi Maju Jadi Ketum PSSI
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan memberikan sambutan dalam pembukaan Kongres Biasa PSSI 2023 di Jakarta, Minggu (15/1/2023). ANTARA FOTO/Aprillio Akbar/nym.

tirto.id - Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan atau biasa disapa dengan Iwan Bule menyatakan tidak akan maju lagi pada pemilihan Ketum PSSI pada Kongres Luar Biasa (KLB) yang diadakan Februari mendatang.

“Tadi sudah saya sampaikan di ujung Kongres, ada banyak pertanyaan pak ketua mau lagi tidak menjadi ketua? 2 November 2019 saya maju jadi Ketum. Sekarang saya sudah ada di ujung masa bakti, saya mengucapkan terima kasih untuk wartawan yang membantu dan mendukung saya sampai kongres ini berakhir,” tutur Iriawan usai membuka Kongres Biasa PSSI di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Minggu (15/1/2023).

Saat menjadi Ketua Umum PSSI, Iriawan menunjuk Shin Tae Yong sebagai pelatih Timnas Indonesia. Di bawah komando Iwan Bule, Indonesia bisa kembali berhasil lolos ke Piala Asia. Namun berbicara soal gelar di level senior, Timnas Indonesia masih belum mampu melakukannya, bahkan dua kali gagal di Piala AFF.

Selain itu misi membawa pulang kembali medali emas SEA Games juga belum bisa diwujudkan Iriawan.

Iriawan mengatakan pada masa kepemimpinannya di PSSI situasinya bagaikan roller coaster. Mulai dari menyelenggarakan kompetisi di masa pandemi COVID-19 hingga terjadinya Tragedi Kanjuruhan yang menewaskan ratusan nyawa.

"Turun curam dan naik curam," kata Iriawan.

Selain Iriawan, Wakil Ketua Umum PSSI Iwan Budianto juga memilih enggan untuk berkecimpung di kepengurusan PSSI periode berikutnya. Tragedi Kanjuruhan menjadi alasan Iwan Budianto untuk tak mau lagi duduk di kursi pengurus PSSI.

"Rasanya tidak elok dan tidak etis jika saya kembali duduk di Exco PSSI. Itu sebabnya saya tidak mau mencalonkan dan tidak bersedia dicalonkan,” tutur Iwan Budianto.

Iwan Budianto berharap kepada siapa saja yang menjabat di kepengurusan PSSI periode berikutnya bisa menjalankan dengan baik demi memperbaiki sepak bola Indonesia.

“Siapa pun yang terpilih menjadi ketua umum, wakil ketua umum, dan exco PSSI 2023- 2027 bisa menjalankan amanah yang telah diberikan oleh pemilik suara,” ucap Iwan Budianto.

Baca juga artikel terkait PSSI atau tulisan lainnya dari Hanif Reyhan Ghifari

tirto.id - Olahraga
Reporter: Hanif Reyhan Ghifari
Penulis: Hanif Reyhan Ghifari
Editor: Bayu Septianto