Menuju konten utama

Info PMB UNHAS 2023 Jalur JNS Non UTBK, Jadwal, Syarat & Alurnya

Pendaftaran PMB UNHAS 2023 jenjang S1 Jalur Non Subsidi (JNS) Non UTBK telah dibuka sejak 2 Mei 2023-30 Juni 2023 melalui laman  https://regpmb.unhas.ac.id/

Info PMB UNHAS 2023 Jalur JNS Non UTBK, Jadwal, Syarat & Alurnya
Ilustrasi Ujian Masuk Perguruan tinggi. FOTO/Istockphoto

tirto.id - Pendaftaran PMB (Penerimaan Mahasiswa Baru) UNHAS 2023 jenjang S1 Jalur Non Subsidi (JNS) Non UTBK telah dibuka sejak 2 Mei 2023 sampai dengan 30 Juni 2023.

Pendaftaran dapat diakses melalui laman https://regpmb.unhas.ac.id/ sebelum 30 Juni 2023 pukul 17.00 WITA atau 16.00 WIB.

PMB seleksi mandiri UNHAS (Universitas Hasanuddin) 2023 untuk S1 dibuka melalui dua jalur, yakni Jalur Mandiri Kelas Internasional (WNI) dan juga Jalur Non Subsidi (JNS) Non UTBK 2023/2024.

Adapun jalur JNS Non UTBK merupakan jalur yang ditujukan untuk menyaring calon mahasiswa yang kurang beruntung secara finansial dengan prestasi akademik. Penilaian seleksi dilihat dari nilai ujian yang diselenggarakan oleh Universitas Hasanuddin tanpa dihitung dengan nilai UTBK.

Terdapat tiga materi yang akan diujikan adalah Tes Potensi Akademik, Tes Kepribadian, dan juga wawancara. Calon mahasiswa yang ingin mendaftar melalui jalur ini perlu memenuhi sejumlah persyaratan.

Kendati, mahasiswa yang telah diterima di Universitas Hasanuddin melalui jalur SNBP atau SNBT tidak diperbolehkan mendaftar pada jalur ini.

Persyaratan PMB UNHAS 2023 Jalur JNS Non UTBK

Berikut adalah persyaratan umum dan berkas yang perlu diperhatikan calon mahasiswa sebelum mendaftar PMB UNHAS 2023 jalur JNS Non UTBK:

a. Calon mahasiswa merupakan lulusan SMA/MA/SMK/MK atau yang sederajat tahun 2021, 2022, 2023.

b. Calon mahasiswa dapat memilih dua program studi, tanpa batasan tertentu.

c. Calon mahasiswa perlu menyiapkan berkas pendaftaran yang akan diunggah nantinya, berkas tersebut antara lain:

  • Scan pasfoto terbaru latar belakang warna biru, berpakaian warna putih rapi dan tanpa atribut seperti logo ataupun lambang tertentu;
  • Scan KTP (Kartu Tanda Penduduk);
  • Scan KK (Kartu Keluarga);
  • Scan ijazah atau SKL (Surat Keterangan Lulus);
  • Scan bukti telah membayar biaya pendaftaran.

Tata Cara Pendaftaran PMB UNHAS 2023 Jalur JNS Non UTBK

Apabila berkas dan persyaratan umum sudah terpenuhi, calon mahasiswa dapat melanjutkan tahap pendaftaran. Di bawah ini adalah tata cara pendaftaran PMB UNHAS 2023 jalur JNS Non UTBK:

  1. Kunjungi laman https://regpmb.unhas.ac.id/ untuk melakukan pendaftaran
  2. Pilih menu Pendaftaran Camaba/Verifikasi Data
  3. Pada menu Jalur Penerimaan, pilih Mandiri JNS Non UTBK
  4. Calon mahasiswa memasukkan nomor telepon atau WhatsApp yang sudah dipastikan aktif karena akan digunakan panitia untuk menghubungi pendaftar untuk bergabung dalam ruangan ujian, dan nama peserta sebagaimana tertulis di ijazah, lalu klik daftar
  5. Setelah mendaftar, calon mahasiswa perlu membayar biaya pendaftaran sebesar Rp800.000 melalui bank yang ditunjuk oleh UNHAS, dalam jangka waktu 2 Mei-30 Juni 2023 17.00 WITA
  6. Selanjutnya calon mahasiswa akan memperoleh bukti pembayaran yang memuat kode akses untuk login.
  7. Calon mahasiswa dapat melakukan login dengan nomor telepon atau WhatsApp sebagai User ID dan kode akses yang terdapat di bukti pembayaran sebagai kata sandi. Adapun bagi calon mahasiswa yang mengalami kendala saat login dapat menghubungi helpdesk pada nomor 082194165656, 085343991587.
  8. Setelah berhasil login calon mahasiswa dapat memilih jenjang pendidikan yakni S1, lalu memilih program studi yang ingin dituju.
  9. Kemudian, calon mahasiswa perlu mengisikan biodata secara teliti.
  10. Lalu unggah berkas persyaratan yang sudah disiapkan sebelumnya.
  11. Apabila sudah terisi dengan benar, calon peserta dapat mencetak formulir pendaftaran.

Jadwal dan Tahapan PMB UNHAS 2023

Setelah formulir pendaftaran dicetak, calon mahasiswa perlu menunggu tahapan sebelum ujian. Terdapat tanggal-tanggal penting yang perlu diperhatikan oleh calon mahasiswa, berikut adalah jadwal dan tahapan PMB UNHAS 2023 jalur JNS Non UTBK:

  • Verifikasi Berkas: 3 Mei-1 Juli 2023
  • Mencetak kartu ujian berwarna pada kertas A4 melalui menu Hasil Validasi: 1-3 Juli 2023
  • Sosialisasi koneksi jaringan: 4 Juli 2023
  • Pelaksanaan ujian: 5-6 Juli 2023
  • Pengumuman: 14 Juli 2023
  • Registrasi ulang/pembayaran UKT semester 1: 17-28 Juli 2023

Jadwal ujian dapat dilihat oleh calon mahasiswa melalui kartu ujian yang telah dicetak, terdapat deskripsi lengkap terkait jadwal untuk masing-masing calon mahasiswa. Pelaksanaan ujian dilangsungkan secara daring.

Baca juga artikel terkait SELEKSI MANDIRI 2023 atau tulisan lainnya dari Aisyah Yuri Oktavania

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Aisyah Yuri Oktavania
Penulis: Aisyah Yuri Oktavania
Editor: Yulaika Ramadhani