Menuju konten utama

Info MSIB Kampus Merdeka Juli 2022: Akhir Pengumuman & Pelaksanaan

Informasi MISB Kampus Merdeka 2022, cara daftarnya, tanggal terakhir pengumumannya serta pelaksanannya.

Info MSIB Kampus Merdeka Juli 2022: Akhir Pengumuman & Pelaksanaan
Ilustrasi mahasiswa. ANTARA FOTO/Asprilla Dwi Adha/hp.

tirto.id - Rangkaian program Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) Kampus Merdeka Batch 3 2022 untuk para mahasiswa sudah dibuka sejak 31 Mei 2022 lalu. Berikut ini informasi terkait MISB Kampus Merdeka, cara daftarnya, tanggal terakhir pengumumannya serta pelaksanaan programnya.

Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) membuka kesempatan kepada mahasiswa untuk mengasah kemampuan dengan belajar serta terjun langsung untuk bekerja sebagai persiapan karier di masa depan melalui program MISB Kampus Merdeka.

Dengan mengikuti program MSIB Kampus Merdeka, mahasiswa akan mendapatkan pengalaman belajar di luar perguruan tinggi selama 16 pekan hingga 24 pekan atau setara dengan 20 SKS dalam perkuliahan.

Jenis Program MISB Kampus Merdeka 2022: Magang dan Independen

Program MSIB Kampus Merdeka terdapat dua jenis, yakni program magang dan program studi independen.

Program magang merupakan sebuah program yang memfasilitasi mahasiswa untuk bekerja di organisasi mitra sebagai trainee selama periode waktu terbatas dengan kriteria sebagai berikut:

  • Mahasiswa diberikan proyek riil yang memiliki nilai strategis bagi industri dan dikerjakan secara berkelompok lintas disiplin ilmu.
  • Dalam menyelesaikan proyek, diberikan pengetahuan melalui modul pembelajaran yang relevan dengan persoalan proyek dengan pendampingan mentor profesional (10 mahasiswa minimal didampingi 1 mentor).
  • Dilakukan dalam periode 16 minggu hingga 24 minggu.
  • Mahasiswa mendapatkan peluang untuk menjadi FTE (Full Time Employee) setelah perfomanya dinilai selama periode magang. Selain itu, sertifikasi keterampilan dari industri juga akan memberikan nilai yang tinggi bagi mahasiswa.

Sedangkan program studi independen merupakan program pembelajaran non-gelar yang diselenggarakan oleh organisasi atau industri yang menyediakan pengetahuan serta keterampilan dengan tingkat relevansi tinggi di dunia kerja serta dunia usaha.

Penyediaan pengetahuan dan keterampilan tersebut berupa kursus singkat (short course), kemah kerja (bootcamp), massive open online course (MOOC), dan lainnya, yang dilanjutkan dengan kegiatan kolaborasi bersama dengan sesama peserta maupun personil organisasi mitra dalam suatu proyek atau studi kasus.

Adapun beberapa karakteristik studi independen bersertifikat di antaranya adalah sebagai berikut:

  • Metode pembelajaran yang berbasis proyek riil dan dikerjakan bersama kelompok.
  • Mahasiswa diberikan modul pembelajaran yang relevan dengan bimbingan mentor profesional (25 mahasiswa minimal didampingi 1 mentor).
  • Metode pembelajaran harus ada porsi synchronous, di mana mahasiswa dapat berinteraksi secara langsung dengan pengajar, mentor, dan mahasiswa lainnya.
  • Durasi pembelajaran 16 minggu hingga 24 minggu.
  • Kurikulum pembelajaran juga termasuk pengembangan soft skill yang terkait dengan bidang ilmu yang diajarkan.
  • Mahasiswa diberikan sertifikasi jika dinyatakan lolos evaluasi dan diberikan rekomendasi kepada perusahaan atau organisasi rekananan dari penyedia studi independen.

Tujuan dan Manfaat Program MISB Kampus Merdeka 2022

Program ini memiliki beberapa tujuan yang memacu para mahasiswa untuk aktif dalam pembangunan nasional. Beberapa tujuan tersebut di antaranya adalah sebagai berikut:

  • Meningkatkan pengetahuan, keterampilan, dan sikap mahasiswa sehingga meningkatkan kesiapan dan keterserapan di dunia kerja dan dunia usaha.
  • Menghasilkan terobosan dalam penyelesaian persoalan praktis di industri ataupun organisasi dari inovasi yang dilakukan dalam program ini.
  • Mendorong dan memacu pembangunan nasional dengan menumbuhkan motivasi masyarakat untuk berpartisipasi dalam pembangunan.
  • Meningkatkan peran serta kontribusi nyata perguruan tinggi dan mahasiswa dalam pembangunan nasional.

Manfaat mengikuti program MISB Kampus Merdeka bukan hanya mendapatkan ilmu serta pengalaman kerja profesional, namun mahasiswa juga akan mendapatkan 20 SKS yang sama nilainya dengan kuliah satu semester penuh, bantuan biaya hidup (sesuai dengan kebijakan masing-masing mitra), dan sertifikat program.

Cara Daftar Akun Kampus Merdeka

Untuk mengikuti program ini, langkah awal yang harus dilakukan adalah mendaftar akun Kampus Merdeka. Langkah-langkah untuk membuat akun Kampus Merdeka yakni sebagai berikut:

  • Pilih peran sebagai "Mahasiswa" lalu klik tombol "Selanjutnya".
  • Isi detail informasi untuk akun yang akan dibuat berupa alamat email dan kata sandi (minimal 8 karakter dan mengandung kombinasi huruf kecil, huruf besar, dan angka), lalu klik "Selanjutnya".
  • Masukkan data-data yang diperlukan seperti informasi perguruan tinggi, program studi, nomor induk mahasiswa, nomor induk kependudukan, tanggal lahir. Selanjutnya, centang kotak persetujuan Ketentuan Penggunaan dan Kebijakan Privasi, lalu klik "Selanjutnya".
  • Lakukan pengecekan apakah data sudah sesuai atau belum. Jika sudah, klik "Selanjutnya". Jika belum, mahasiswa bisa memeriksa data di laman PDDIKTI atau bisa melaporkan ke pihak administrasi perguruan tinggi.
  • Jika data sudah benar, email aktivasi akan dikirim ke alamat email yang telah didaftarkan.
  • Buka pesan di email dari noreply-kampusmerdeka, lalu klik tautan yang ada di email untuk melakukan aktivasi akun.
  • Setelah melakukan aktivasi, akun pun sudah aktif dan mahasiswa dapat masuk ke platform Kampus Merdeka.

Cara Daftar Program MSIB Kampus Merdeka

Setelah memiliki akun Kampus Merdeka, mahasiswa baru dapat mendaftar program MSIB dengan langkah-langkah sebagai berikut:

  • Klik program Magang atau Studi Independen.
  • Mahasiswa kemudian dapat mencari kegiatan dalam kolom yang tersedia atau cari berdasarkan pilihan sektor industri.
  • Lihat kegiatan yang tersedia dan memfilter kegiatan yang diinginkan dengan klik 'Tambah Filter', kemudian klik 'Cari'.
  • Pilih salah satu kegiatan untuk melihat rinciannya dan mendaftar kegiatan tersebut.
  • Jika kamu tertarik, silakan klik tombol 'Daftar'.
  • Setelah itu muncul formulir dan kolom yang perlu diisi untuk pendaftaran. Namun, jika sebelumnya mahasiswa telah melengkapi halaman profil, maka kolom-kolom di bawah ini akan otomatis terisi menyesuaikan yang telah dilengkapi.
  • Unggah dokumen wajib (Curriculum Vitae, Transkrip Nilai, Surat Rekomendasi, Surat Pernyataan Tanggungjawab Mutlak atau SPTJM) dan dokumen opsional.
  • Masukkan informasi, kontak pribadi, kontak darurat, akun media sosial, kemudian klik ‘Selanjutnya’.
  • Cek kembali kelengkapan data diri yang telah diisi, pastikan seluruh informasi yang tertera di laman ini sudah benar dan sesuai. Apabila ada kesalahan di data akademik, segera hubungi sekretariat kampus.
  • Masuk ke langkah terakhir, yaitu Ringkasan Kegiatan dan Pernyataan Kesanggupan & Komitmen. Jika setuju dengan tiap butir Pernyataan Kesanggupan & Komitmen, silakan berikan tanda centang pada setiap pernyataan. Setelah itu klik 'Daftar'.
  • Pendaftaran terkirim. Mitra perusahaan akan memeriksa dokumen pendaftaran yang dikirim.
  • Mahasiswa dapat memantau status pendaftaran pada menu ‘Kegiatanku’.

Jadwal Pengumuman Terakhir Hasil Seleksi MISB Batch 3 Kampus Merdeka 2022 dan Pelaksanaan

Jadwal registrasi untuk daftar MSIB Kampus Merdeka Batch 3 tahun ini sudah dimulai sejak 31 Mei 2022 hingga 3 Juli 2022.

Sementara itu, jadwal pendaftaran peserta MSIB Kampus Merdeka Batch 3 ke program yang diminati berlangsung selama 20 Juni 2022 hingga 10 Juli 2022.

Sedangkan pengumuman hasil seleksi peserta MISB Kampus Merdeka Batch 3 sudah dirilis sejak tanggal 20 Juni 2022 dan akan berakhir pada 22 Juli 2022. Adapun pelaksanaan program akan dimulai tanggal 1 Agustus 2022.

Berikut ini rangkaian jadwal program MSIB Kampus Merdeka Batch 3 tahun 2022 selengkapnya:

1. Registrasi pendaftaran MSIB Batch 3: 31 Mei-3 Juli 2022

2. Pendaftaran mahasiswa ke program MSIB yang diminati: 20 Juni-10 Juli 2022

3. Pengumuman hasil seleksi peserta MSIB Batch 3: 20 Juni-22 Juli 2022

4. Pelengkapan administrasi oleh mahasiswa peserta MSIB Batch 3: 18-29 Juli 2022

5. Pelaksanaan Program: 1 Agustus 2022-selesai.

Baca juga artikel terkait KAMPUS MERDEKA atau tulisan lainnya dari Arista Estiningtyas

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Arista Estiningtyas
Penulis: Arista Estiningtyas
Editor: Iswara N Raditya