Menuju konten utama
Periksa Fakta

Hoaks Ayatollah Khamenei Jadi Sampul Majalah Forbes

Juru bicara majalah Forbes memastikan bahwa majalahnya tidak pernah menampilkan sosok Ayatollah Ali Khamenei sebagai sampul majalah.

Hoaks Ayatollah Khamenei Jadi Sampul Majalah Forbes
Header Periksa Fakta Hoaks Ayatollah Khamenei Jadi Sampul Majalah Forbes. tirto.id/Fuad

tirto.id - Beredar sebuah gambar di media sosial yang menampilkan sosok pemimpin tertinggi Iran, Ayatollah Ali Khamenei, menjadi sampul majalah asal Amerika Serikat, Forbes, yang diklaim terbit pada tanggal 15 April 2024.

Dalam sampul majalah tersebut juga tertulis “The Most Powerfull Man” (manusia terkuat di dunia) dan “The Definitive Ranking of The Most Power People in The World 15TH April 2024” (ranking definitif orang terkuat di dunia 15 April 2024).

Gambar tersebut disebarkan oleh akun Facebook “Murteza Ucu Zar” dan “Andi Firmansyah” dalam unggahannya pada Kamis (18/4/2024) dengan keterangan narasi sebagai berikut:

Orang Yang Paling Berkuasa Adalah Ayatollah Sayyid Ali Khamenei - Sampul Majalah Forbes tanggal 15 April setelah Operasi IRAN pada malam tanggal 14 April," tulis akun tersebut.

Periksa Fakta Ayatollah Khamenei

Periksa Fakta Hoaks Ayatollah Khamenei Jadi Sampul Majalah Forbes. (Sumber: Facebook)

Menariknya, kami juga menemukan unggahan dengan foto dan narasi yang sama dalam bahasa Inggris disebarkan oleh beberapa akun X (sebelumnya Twitter), “@revolt_71”,@younashamza538”, dan “@Horizonnews07” secara serentak pada Kamis (18/4/2024).

"Ayatollah Ali Khamenei of #Iran is featured on the cover of Forbes magazine with the caption - "The Most Powerful Man in the World." #IranAttackIsrael," tulis salah satu unggahan tersebut.

Sebagai konteks, unggahan ini beredar beberapa hari setelah Iran melakukan serangan terhadap Israel, dengan meluncurkan ratusan rudal dan drone pada Sabtu (13/4/2024), malam hari, hingga Minggu (14/4), dini hari.

Sepanjang Kamis (18/4/2024) hingga Rabu (8/5/2024) atau selama 20 hari tersebar di Facebook, unggahan ini telah memperoleh 14 tanda suka dan 2 komentar.

Lantas, benarkah informasi bahwa sosok pemimpin tertinggi Iran, Ayatollah Ali Khamenei, menjadi sampul majalah Forbes?

Penelusuran Fakta

Pertama-tama, Tim Riset Tirto melakukan penelusuran dengan memasukan kata kunci “Ayatollah Ali Khamenei” ke mesin pencarian Google.

Hasilnya, kami menemukan sejumlah laman pemeriksa fakta seperti Reuters dan AFP, yang menemukan bahwa gambar di media sosial, yang menampilkan Ayatollah Ali Khamenei menjadi sampul majalah Forbes, adalah tidak benar.

Mengutip laman pemerika fakta milik AFP, juru bicara majalah Forbes telah memastikan bahwa majalahnya tidak pernah menampilkan sosok Ayatollah Ali Khamenei sebagai sampul majalah.

"Gambar yang dimaksud adalah bukan sampul Forbes yang sebenarnya dan tidak pernah dipublikasikan di semua platform kami," kata juru bicara majalah Forbes, Kamis (18/4/2024) dikutip dari AFP.

Selanjutnya, kami juga menelusuri situs resmi dari Forbes. Dari situs tersebut, kami menemukan daftar dari sejumlah sampul majalah Forbes yang telah terbit. Hasilnya, kami tidak menemukan satupun sampul majalah Forbes yang menampilkan sosok Ayatollah Ali Khamenei.

Sebagai informasi, sampul majalah Forbes edisi April-Mei 2024 sendiri menampilkan sosok Todd Boehly, seorang pebisnis asal Amerika Serikat, yang juga pemilik klub sepak bola Chelsea FC.

Melalui teknik reverse image search menggunakan Google Images, kami juga menemukan bahwa foto Ayatollah Ali Khamenei dalam unggahan memiliki kemiripan dengan foto yang diunggah di laman resmi pemerintahan Iran berikut, yang diunggah pada 22 Oktober 2015.

Kesimpulan

Berdasarkan penelusuran fakta yang dilakukan, tidak ditemukan bukti yang membenarkan klaim bahwa sosok pemimpin tertinggi Iran, Ayatollah Ali Khamenei, menjadi sampul majalah Forbes.

Juru bicara majalah Forbes memastikan bahwa majalahnya tidak pernah menampilkan sosok Ayatollah Ali Khamenei sebagai sampul majalah.

Jadi, informasi yang menampilkan bahwa sosok pemimpin tertinggi Iran, Ayatollah Ali Khamenei, menjadi sampul majalah Forbes bersifat salah dan menyesatkan (false and misleading).

==

Bila pembaca memiliki saran, ide, tanggapan, maupun bantahan terhadap klaim Periksa Fakta dan Decode, pembaca dapat mengirimkannya ke email factcheck@tirto.id.

Baca juga artikel terkait PERIKSA FAKTA atau tulisan lainnya dari Alfitra Akbar

tirto.id - Politik
Penulis: Alfitra Akbar
Editor: Farida Susanty