Menuju konten utama

Hasil Tottenham vs Man City Skor Akhir 0-1, ke Puncak Klasemen

Laga pekan ke-10 Liga Inggris 2018/2019 antara Tottenham vs Manchester City di Stadion Wembley, Selasa (30/10/2018) ditutup dengan skor akhir 0-1. Berkat kemenangan ini The Citizens kembali ke puncak klasemen.

Hasil Tottenham vs Man City Skor Akhir 0-1, ke Puncak Klasemen
Ilustrasi. Pemain Manchester City Nicolas Otamendi merayakan gol. Reuters / Phil Noble

tirto.id - Riyad Mahrez menjadi penentu hasil Liga Inggris 2018/2019 antara Tottenham Hotspur vs Manchester City pada Selasa (30/10/2018) yang ditutuo dengan skor 0-1. Berkat kemenangan di Stadion Wembley, London ini, tim tamu sekaligus juara bertahan kembali ke puncak klasemen, unggul selisih gol dari Liverpool.

Setelah membobol gawang Hugo Lloris, Riyad Mahrez mengangkat jari telunjuknya sembari menatap langit. Gol pada menit ke-6 itu dipersembahkannya untuk Vichai Srivaddhanaprabha, bos Leicester City yang meninggal setelah kecelakaan helikopter pada Sabtu (27/10). Mahrez adalah bagian kegemilangan The Foxes yang mampu menjadi juara Liga Inggris 2015/2016.

Di sisi lain, gol Mahrez yang tercipta berkat umpan Raheem Sterling itu membuat Manchester City kini mengoleksi 26 poin, angka yang sama dengan Liverpool. Namun, dengan surplus 24 gol, The Citizens yang berhak memimpin klasemen. Liverpool yang diasuh Jurgen Klopp hanya memiliki surplus 16 gol.

Manchester City yang turun dengan formasi 4-3-3, sudah mencetak gol ketika laga berjalan enam menit. Tendangan jauh Ederson salah diantisipasi Kieran Trippier. Hal ini memudahkan Raheem Sterling untuk mendesak masuk ke kotak penalti dan mengirim cutback yang diselesaikan Riyad Mahrez.

Tuan rumah sebenarnya merespons dengan baik setelah kejadian itu. Namun, percobaan mereka gagal. Aksi Harry Kane masih di atas mistar. Tembakan Erik Lamela dibendung Fernandinho.

Mahrez merepotkan pertahanan Tottenham pada menit ke-28, tetapi aksinya berujung pada antisipasi brilian Lloris. Bola yang dihalau sang kiper membentur gawang.

Momentum seharusnya bisa diambil Tottenham pada menit ke-32, ketika umpan terobosan Lamela dambil Kane. Namun, sentuhan pertama sang penyerang internasional Inggris tidak bagus, dan bola dihalau oleh Ederson, kiper Manchester City.

Keadaan tidak berubah di babak kedua. Keputusan David Silva untuk tidak menembak, tetapi mengumpan pada Sterling membuat City gagal memimpin lebih jauh. Sementara itu, Sergio Aguero dua kali mengetes Lloris tanpa hasil.

Tottenham yang kemudian memasang Harry Winks, Dele Alli, hingga Christian Eriksen, tidak dapat membalas hingga akhir. Kesempatan terbaik datang ketika Alli mengumpan untuk Erik Lamela. Tetapi, pemain Argentina melepaskan tembakan yang terlalu tinggi.

Skor akhir 0-1 menjadi milik Manchester City. Sebaliknya, bagi Tottenham, ini kegagalan besar. Mereka sekarang tertinggal lima angka dari tim tamu, dan terkunci di peringkat kelima.

Susunan Pemain Tottenham vs Manchester City

Tottenham (4-2-3-1): Hugo Lloris; Kieran Trippier, Davinson Sanchez, Toby Alderweireld, Ben Davies; Eric Dier (Harry Winks 67), Mousa Dembele (Dele Alli 75); Moussa Sissoko, Erik Lamela (Christian Eriksen 81), Lucas Moura; Harry Kane.

Pelatih: Mauricio Pochettino.

Manchester City (4-3-3): Ederson; Kyle Walker, John Stones, Aymeric Laporte, Benjamin Mendy; Bernardo Silva, Fernandinho, David Silva (Vincent Kompany 89); Riyad Mahrez (Gabriel Jesus 90+2), Sergio Aguero (Kevin De Bruyne 71), Raheem Sterling.

Pelatih: Pep Guardiola.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus & Ikhsan Abdul Hakim

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus & Ikhsan Abdul Hakim
Editor: Fitra Firdaus