tirto.id - Babak pertama laga PSMS vs Persela di Gojek Liga 1 pekan 23 pada Jumat (21/9/2018) yang digelar di Stadion Teladan, Medan berkesudahan dengan skor 0-2. Loris Arnaud dan Fahmi Al Ayyubi mampu mencetak masing-masing sebiji gol yang membuat Persela unggul hingga paruh pertama.
Berambisi meraih kemenangan guna mendapatkan poin maksimal agar mampu meninggalkan zona degradasi, tim asuhan Peter Butler menurunkan skuat terbaiknya kala menjamu Persela. Posisi penjaga gawang ditempati Abdul Rohim yang dibantu oleh Tanidis, Roni, Danie, dan Marko. Sementara di lini tengah, Ayam Kinantan memainkan Fredyan Wahyu, Legimin Raharjo, dan Abdul Aziz guna menopang pergerakan lini serang yang ditempati Antoni Putro, Matsunaga Shohei, dan Rahmad Hidayat.
Di pihak tim tamu, Aji Santoso menurunkan Loris Arnaud di lini serang. Ia ditopang oleh nama-nama seperti Gian Zola, Fahmi Al Ayyubi, dan Diego Assis. Dua gelandang bertahan diisi oleh Ahmad Baasith dan Dio Permana sementara lini pertahanan ditempati Arif Satria, Eky Taufik, Wallace Costa, dan Birrul Walidain yang bakal membantu M. Ridwan agar gawangnya tak kebobolan.
Sepuluh menit awal, tuan rumah langsung memegang kendali permainan. Beberapa kali tusukan dari Rahmad Hidayat di sisi kanan dan Shohei Matsunaga di sisi kiri membuat lini pertahanan Laskar Joko Tingkir kerepotan. Sementara itu, Diego Assis dan kolega hanya mampu melakukan ancaman melalui serangan balik.
Pertandingan berjalan sengit di lini tengah. Pada menit 21, terjadi benturan di lini pertahanan PSMS antara Danie dan Diego Assis. Duel yang cukup keras tersebut membuat Diego Assis ditandu ke luar lapangan untuk mendapatkan perawatan.
Tim tamu justru mampu membuat gol pertama di laga ini lewat kaki Loris Arnaud pada menit ke-27. Mendapatkan umpan terobosan dari lini tengah, pemain berusia 31 tahun tersebut memenangkan duel dengan pemain belakang PSMS dan mengakhirinya dengan tendangan lob ke gawang Abdul Rohim yang sudah terlanjur maju. Skor 0-1.
Tak lama setelah gol tercipta, Aji Santoso mengganti Diego Assis yang mengalami cedera pada menit 31 dan memasukkan Dendy Sulistiyawan. Tak lama berselang, hal serupa juga dibuat PSMS dengan mengganti Danie oleh Felipe Martins.
Seolah tak mau menanggung malu di hadapan para pendukungnya, Ayam Kinantan menaikkan tempo permainan. Rahmat Hidayat hampir saja menciptakan gol pada meni 37 andai saja sepakannya tidak melambung tinggi di sisi kiri pertahanan Persela.
Pada masa perpanjangan waktu, Persela menambah keunggulan lewat kaki Fahmi Al Ayyubi. Berawal dari pergerakan Loris Arnaud yang mampu memecah konsentrasi lini belakang PSMS, ia menyodorkan bola kepada Dendy Sulistiyawan. Pemain pengganti tersebut dengan cermat memberikan umpan matang kepada Fahmi yang dengan tenang mengeksekusinya menjadi gol. Skor 0-2 untuk Persela.
Tak lama setelah Fahmi menggandakan keunggulan. Wasit meniupkan peluit pertanda babak pertama berakhir. Laskar Joko Tingkir unggul dua angka atas tuan rumah di 45 menit pertama.
Susunan Pemain PSMS vs Persela
PSMS: Abdul Rohim; Tanidis; Roni; Danie; Marko; Fredyan Wahyu; Legimin Raharjo; Abdul Aziz; R. Hidayat; Matsunaga Shohei; Antoni Putro.
Cadangan: Dhika Bhayangkara; Wanda; Donni; Suhandi; Erwin Ramdani; Felipe Martins; Frets Butuan.
Persela: M. Ridwan; Arif Satria; Eky Taufik; Wallace Costa; Birrul Walidain; Ahmad Baasith; Dio Permana; Diego Assis; Gian Zola; Fahmi Al Ayyubi; Loris Arnaud.
Cadangan: Alexander; Tri Oka; Samsul Arifin; M. Zaenuri; Dendy Sulistiyawan; Guntur Triaji; Sugeng Effendi.
Editor: Hendi Abdurahman